Anda di halaman 1dari 5

BAB III

PENUTUP

3.1. Kesimpulan

Dengan dibuatnya Aplikasi Pertolongan Pertama Pada Hidup Dasar


Manusia Berbasis Sistem Operasi Android, dapat disimpulkan sebagai berikut :

1. Adanya suatu alat bantu untuk memberikan pendidikan dan keyakinan


diri yang dibutuhkan masyarakat agar dapat memberikan bantuan medis
darurat secara efektif.
2. Bertambah nya Pengetahuan masyarakat awam dan professional
pentingnya mengetahui manfaat pertolongan pertama.
3. Semakin luasnya informasi kepada masyarakat awam dan professional
tentang bagaimana cara memberikan bantuan medis darurat secara
efektif.

Anatomi adalah ilmu urai tubuh. Yaitu ilmu yang mempelajari susunan dan
bentuk tubuh. Sedangkan Ilmu Faal yaitu ilmu yang mempelajari fungsi
bagian dari alat atau jaringan tubuh disebut Fisiologi.

Kulit adalah organ kompleks yang memberikan pertahanan tubuh pertama


terhadapkemungkinan lingkungan yang merugikan. Kulit melindungi tubuh
terhadap infeksi, mencegahkehilangan cairan tubuh, membantu mengontrol
suhu tubuh, berfungsi sebagai organ eksretoridan sensori, membantu dalam
proses aktivasi vitamin D, dan mempengaruhi citra tubuh.

Luka bakar adalah hal yang umum, namun merupakan bentuk cedera kulit
yang sebagian besar dapat dicegaLuka bakar (Burn) adalah kerusakan pada
jaringan kulit dan tubuh karena nyala api, panas, dingin friksi, radiasi (kulit
menggelap terbakar matahari), bahan kimia, atau listrik. Luka bakar biasanya
terbagi menjadi tiga kategori, bergantung pada keparahannya. Luas luka
bakar dinyatakan sebagai presentase terhadap luas permukaan tubuh. Untuk
menghitung secara cepat dipakai Rule of Nine.

22
3.2. Saran

Agar tak melakukan kesalahan saat melakukan Pertolongan Pertama


Pada Kecelakaan ada beberapa kesalahan yang harus di hindari, yaitu:

1. Menoreh bekas luka gigitan hewan berbisa.

2. Mengoles mentega pada luka bakar.

3. Menghentikan pendarahan dengan membuat ikatan yang bisa


dikencangkan dan dilonggarkan (torniquet) diatas luka yang mengalami
pendarahan.

4. Memberikan terapi panas pada kondisi keseleo, otot tegang, atau


patah tulang.

5. Memindahak korban tabrakan dari dalam mobil ke tempat lain.

6. Mengucek mata ketika ada benda masuk ke mata.

7. Menggunakan air panas untuk menolong mereka yang sangat


kedinginan atau tubuhnya mulai membeku. Bahkan pada kondisi dimana
jari jari sudah mulai membeku, terkadang langsung direndam pada air
panas.

8. Mengosok tubuh dengan alkohol untuk mengurangi demam.

Agar pembaca memahami dan mengerti tentang Luka bakar, tingkat


luka bakar, tindakan pada luka bakar agar dapat bermanfaat serta
berguna bagi pembaca dan masyarakat umum.

23
DAFTAR PUSTAKA

Herdman, T. Heather.2012.Diagnosis Keperawatan : Definisi dan Klasifikasi


2012-2014.Jakarta : Penerbit Buku Kedokteran EGC.

http://unjakreatif.blogspot.co.id/2012/08/makalah-p3k.html

Dr. Cornel Prawirawinata. Dasar-dasar Dalam Luka Bakar, PUSDALIN IDI.

http://www.pmisolo.or.id/wp-content/uploads/2017/03/2.-Buku-PMI-
Manual-PP-PMR-Madya.pdf
KATA PENGANTAR

Asslamualaikum wr, wb

Puji syukur kita panjatkan atas kehadirat tuhan yang maha kuasa dimana
berkat limpahan taufik dan hidayahnya saya dapat menyelesaikan makalah
kami tentang “Pertolongan Pertama, Anatomi dan Faal Dasar, Luka Bakar
dan Rule Of Nine” Tak lupa pula kami ucapkan shalawat serta salam kepada
nabi besar muhammad SAW yang telah menjadi suri tauladan yang baik bagi
umatnya sehingga dapat membawa umatnya dari zaman jahiliah menuju
alam yang terang-benerang seperti saat ini.

Ucapan terimakasih kami haturkan kepada pihak-pihak terkait yang memiliki


peran dalam upaya penyelesaikan makalah ini, dalam hal ini adalah kakak
pelatih dan kakak pembina ekstrakulikuler Palang Merah Remaja Unit Man
1 Bogor yang turut membimbing dalam penyelesaian makalah ini. Saya
menyadari bahwa baik mulai dari proses pembuatan hingga hasil akhir
makalah saya masih sangatlah jauh dari kata sempurna. Oleh karena itu
kritik dan saran yang membangun sangatlah saya harapkan. Agar
kedepannya makalah saya menjadi lebih baik lagi. Saya juga sangat
mengharapkan makalah saya dapat berguna bagi diri sendiri dan masyarakat
luas.

Akhir kata saya mengucapkan wabillahi taufik walhidayah wassalamu


alaikum wr.wb.

Bogor, 17 Oktober 2017

PENYUSUN

Silvia Anggraeni Suganda

2
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Pertolongan Pertama merupakan sebuah pengetahuan dan keterampilan
karena jika kita hanya mengetahui teorinya saja tanpa melakukan latihan atau
praktek, maka mental kita tidak terlatih ketika kita benar-benar menghadapi
kejadian sebenarnya. Sebaliknya jika kita langsung praktek tanpa membaca
teori kemungkinan besar kita akan melakukan pertolongan yang salah pada
korban. Sebagai seorang pecinta alam, materi ini penting untuk dipelajari,
karena kondisi alam seringkali tidak dapat diduga dan sangat mungkin terjadi
kecelakaan yang tidak kita harapkan. Sedangkan tenaga medis, sarana dan
prasarana kesehatan sulit untuk dijangkau. Maka satu-satunya pilihan adalah
mencoba melakukan pertolongan sementara pada korban kerumah sakit atau
dokter terdekat.
Luka bakar merupakan cedera yang cukup sering dihadapi oleh dokter, jenis
yang berat memperlihatkan morbiditas dan derajat cacat yang relatif tinggi
dibandingkan dengan cedera oleh sebab lain. Biaya yang dibutuhkan juga cukup
mahal untuk penanganannnya. Penyebab luka bakar selain karena api ( secara
langsung ataupun tidak langsung ), juga karena pajanan suhu tinggi dari
matahari, listrik maupun bahan kimia. Luka bakar karena api atau akibat
tidak langsung dari api ( misalnya tersiram panas ) banyak terjadi pada
kecelakaan rumah tangga (Sjamsuhidajat, 2005 ).
1.2. Rumusan Masalah
1. Apakah yang di maksud Pertolongan Pertama?
2. Bagaimana cara melaksanakan Pertologan Pertama?
3. Kesalahan apa yang sering muncul saat memberikan Pertolongan pertama?
4. Apakah yang dimaksud dengan Luka Bakar?
5. Apa saja hal yang menyebabkan Luka Bakar?
4

Anda mungkin juga menyukai