Anda di halaman 1dari 6

PERBEDAAN INTERNET DENGAN INTRANET

Uswatun Hasanah
uswatun@raharja.info

Abstrak
Jika bicara mengenai "internet" hampir semua orang di dunia ini mengetahui apa itu
internet, seperti yang diketahui bahwa internet merupakan salah satu tempat mengakses
segala sumber informasi, baik itu ilmu pengetahuan, tutorial ataupun informasi yang
lainya. Tanpa adanya internet mungkin perkembangan teknologi tidak akan berkembang
seperti sekarang ini dan pastinya akan sangat sulit mendapatkan informasi yang kita
butuhkan, namun apakan anda tahu selain internet ada juga yang namanya intranet ??
dan apakah anda juga tahu perbedaan internet dan intranet ?? Kali ini saya akan
membahas hal tersebut barangkali dari anda ada yang belum tau tentang Perbedaan
internet dan intranet .

Kata Kunci: (Internet, Intranet, Teknologi)

Lisensi Dokumen:
Copyright © 2008-2017 ilmuti.org
Seluruh dokumen di ilmuti.org dapat digunakan, dimodifikasi dan disebarkan secara bebas untuk tujuan bukan komersial (nonprofit),
dengan syarat tidak menghapus atau merubah atribut penulis dan pernyataan copyright yang disertakan dalam setiap dokumen. Tidak
diperbolehkan melakukan penulisan ulang, kecuali mendapatkan ijin terlebih dahulu dari ilmuti.org
Pendahuluan
Internet merupakan jaringan komputer yang dibentuk oleh Departemen Pertahanan
Amerika Serikat pada tahun 1969, melalui proyek ARPA yang disebut ARPANET
(Advanced Research Project Agency Network), di mana mereka mendemonstras ika n
bagaimana dengan hardware dan software komputer yang berbasis UNIX, kita bisa
melakukan komunikasi dalam jarak yang tidak terhingga melalui saluran telepon.

Proyek ARPANET merancang bentuk jaringan, kehandalan, seberapa besar informas i


dapat dipindahkan, dan akhirnya semua standar yang mereka tentukan menjadi cikal
bakal pembangunan protokol baru yang sekarang dikenal sebagai TCP/IP (Transmiss io n
Control Protocol/Internet Protocol).

Sedangkan Intranet mulai diperkenalkan pada tahun 1995 oleh beberapa penjual produk
jaringan yang mengacu kepada kebutuhan informasi dalam bentuk web di dalam
perusahaan. Intranet merupakan jaringan komputer dalam perusahaan yang menggunaka n
komunikasi data standar seperti dalam internet. Artinya, semua fasilitas intranet dapat
digunakan untuk kebutuhan dalam suatu organisasi atau komunitas. Saat ini perangkat
elektronik pintar sudah merambah di seluruh aspek kehidupan contohnya di kantor,
sekolah, rumah. Beberapa sekolah sudah menerapkan teknologi intranet. Seluruh
komputer terhubung dengan satu jaringan lokal. Intranet sebagai pendatang baru
mengandalkan biaya yang murah, fleksibilitas, open standard, dan banyaknya vendor
yang bergabung dalam menigkatkan kemampuan intranet serta jaminan perkembangan
teknologi yang makin meningkat kemampuannya.

Lisensi Dokumen:
Copyright © 2008-2017 ilmuti.org
Seluruh dokumen di ilmuti.org dapat digunakan, dimodifikasi dan disebarkan secara bebas untuk tujuan bukan komersial (nonprofit),
dengan syarat tidak menghapus atau merubah atribut penulis dan pernyataan copyright yang disertakan dalam setiap dokumen. Tidak
diperbolehkan melakukan penulisan ulang, kecuali mendapatkan ijin terlebih dahulu dari ilmuti.org
Pembahasan
Pengertian Internet dan Intranet :

 Internet merupakan sebuah jaringan besar yang saling berhubungan dari jaringan-
jaringan komputer dan para pengguna komputer diseluruh dunia, lewat telepon,
satelit atau bisa juga dengan sistem-sistem komunikasi yang lain. Internet dibentuk
oleh jutaan komputer yang terhubung bersama dari seluruh dunia, memberi jalan
bagi informasi (mulai dari text, gambar, audio, video, dan lainnya) untuk dapat
dikirim, bertukar informasi dan agar bisa dinikmati bersama digunakan protocol
standar yaitu Transmision Control Protocol dan Internet Protocol yang lebih dikenal
sebagai TCP/IP.

Lisensi Dokumen:
Copyright © 2008-2017 ilmuti.org
Seluruh dokumen di ilmuti.org dapat digunakan, dimodifikasi dan disebarkan secara bebas untuk tujuan bukan komersial (nonprofit),
dengan syarat tidak menghapus atau merubah atribut penulis dan pernyataan copyright yang disertakan dalam setiap dokumen. Tidak
diperbolehkan melakukan penulisan ulang, kecuali mendapatkan ijin terlebih dahulu dari ilmuti.org
 Intranet adalah jaringan private yang hanya bisa diakses oleh segelintir orang saja.
Contohnya data informasi yang ada dalam sistem internal IT sebuah perusahaan
yang hanya bisa diakses oleh karyawan perusahaan tersebut saja dan tidak tersedia
bagi masyarakat umum meskipun jaringan perusahaan terhubung dalam internet.
Tiap komputer dalam intranet juga memiliki IP unik masing- masing yang sudah
terdaftar. Jadi jika ada komputer dengan IP asing berusaha masuk ke dalam jaringan
intranet atau ke situs host intranet, komputer tersebut akan ditolak aksesnya.
Kecepatan akses data dalam jaringan intranet tentu saja lebih cepat daripada internet
karena data disimpan lokal dalam server perusahaan, tidak tersebar luas di berbagai
server di penjuru dunia seperti internet. Intranet adalah cara yang aman untuk
berbagi file, material, dan folder karena penggunaan intranet hanya dibatasi dalam
perusahaan atau organisasi.

Kelebihan dan kekurangan pada Internet dan Intranet

 Kelebihan dari internet :


1. Mudahnya saling berbagi informasi.
2. Informasi aktual dan update.
3. Kecepatan dalam mengirim informasi dan mendapatkan informasi.
4. Bisa berbisnis dan mendapatkan penghasilan dari internet.

 Kekurangan dari internet :


1. Penyalahgunaan fasilitas untuk menipu.
2. Pencurian terhadap CC.
3. Akses informasi yang tidak layak (pornografi).
4. Keterikatan dan ketergantungan terhadap internet.

Lisensi Dokumen:
Copyright © 2008-2017 ilmuti.org
Seluruh dokumen di ilmuti.org dapat digunakan, dimodifikasi dan disebarkan secara bebas untuk tujuan bukan komersial (nonprofit),
dengan syarat tidak menghapus atau merubah atribut penulis dan pernyataan copyright yang disertakan dalam setiap dokumen. Tidak
diperbolehkan melakukan penulisan ulang, kecuali mendapatkan ijin terlebih dahulu dari ilmuti.org
 Kelebihan dari intranet :
1. Memungkinkan komunikasi efektif baik secara vertikal (atasan-bawahan)
maupun horizontal (karyawan-karyawan) sehingga para karyawan akan selalu
dapat mengetahui kebijakan terbaru yang ditempuh oleh
organisasi/perusahaannya.
2. Memungkinkan data-data organisasi/perusahaan dapat diakses secara mudah.
3. Pengguna tidak perlu lagi membaca data fisik seperti buku manual, pengguna
dapat membaca data melalui web browser.
4. Intranet menjamin keseragaman informasi yang diterima karena semua
pengguna melihat informasi yang sama dalam intranet.

 Kekurangan dari intranet :

1. Meskipun teknologi intranet lebih murah dibandingkan teknologi jaringa n


pribadi lainnya, tetap saja diperlukan biaya tak sedikit untuk membangunnya.
2. Penerapan intranet memerlukan faktor pendukung seperti tenaga ahli yang
memerlukan biaya yang tidak sedikit untuk perusahaan.
3. Diperlukan training untuk para karyawan agar dapat menggunakan teknologi
intranet secara baik dan benar termasuk fasilitas dan aplikasinya.
4. Kecanggihan intranet tentu berdampak kepada banyak resource yang digunaka n
sehingga diperlukan biaya lagi untuk membangun server yang handal.
5. Banyak aplikasi intranet yang mengandalkan komunikasi tertulis sehingga
dimungkinkan terjadinya salah pengertian (missunderstanding).

Lisensi Dokumen:
Copyright © 2008-2017 ilmuti.org
Seluruh dokumen di ilmuti.org dapat digunakan, dimodifikasi dan disebarkan secara bebas untuk tujuan bukan komersial (nonprofit),
dengan syarat tidak menghapus atau merubah atribut penulis dan pernyataan copyright yang disertakan dalam setiap dokumen. Tidak
diperbolehkan melakukan penulisan ulang, kecuali mendapatkan ijin terlebih dahulu dari ilmuti.org
Penutup
Kesimpulan dari pengertian internet dan intranet adalah internet bisa diakses siapa saja
dari seluruh dunia, sedangkan intranet hanya bisa diakses oleh user yang sudah
diverifikasi dan diautentikasi oleh host server. Sekian informasi yang bisa saya
sampaikan, Jika ada kekurangan mohon dimaafkan. Semoga bermanfaat bagi pembaca.

Referensi
indoza.com/2014/01/pengertian- internet-dan- intranet.html
artikelteknologi.com/2018/01/pengertian- masing- masing-dari- internet.html
wikipedia.org/wiki/Intranet
sahabatintranet.blogspot.com/2013/10/kelebihan-dan-kekurangan-jaringan.html
komputerlamongan.com/wp-content/uploads/2014/11/Internet-Dan-Intranet.jpg

Biografi
Nama saya Uswatun Hasanah, Saat ini saya sedang menempuh pendidikan
di salah satu kampus yang berada di Kota Tangerang, dan jurusan yang saya
ambil saat ini adalah Sistem Informasi yang lebih mendalami tentang
Akuntansi Komputer. email : uswaahsn@gmail.com
FOTO

Lisensi Dokumen:
Copyright © 2008-2017 ilmuti.org
Seluruh dokumen di ilmuti.org dapat digunakan, dimodifikasi dan disebarkan secara bebas untuk tujuan bukan komersial (nonprofit),
dengan syarat tidak menghapus atau merubah atribut penulis dan pernyataan copyright yang disertakan dalam setiap dokumen. Tidak
diperbolehkan melakukan penulisan ulang, kecuali mendapatkan ijin terlebih dahulu dari ilmuti.org

Anda mungkin juga menyukai