Anda di halaman 1dari 6

KERANGKA ACUAN KERJA (KAK)

KPA DAN PPK :


KEPALA BIDANG PERUMAHAN

OPD :
DINAS PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN

NAMA KPA :
SYARIF SUTRISNO IDRUS, ST.

NAMA PEKERJAAN :
PEMBANGUNAN JALAN LINGKUNGAN RUMAH SEHAT KOMUNAL
KECAMATAN CS

TAHUN ANGGARAN 2018


KERANGKA ACUAN KERJA
PEMBANGUNAN JALAN LINGKUNGAN RUMAH SEHAT KOMUNAL
KECAMATAN CS

1. Latar Belakang
Kerangka Acuan Kerja (KAK)/Term Of Reference (TOR) adalah arahan tentang masukan
kriteria, azas dan proses yang harus dipenuhi/diperhatikan dan diinterpretasikan dalam
dokumen pengadaan barang dan jasa Pemborongan serta merupakan pedoman bagi
Kontraktor Pelaksana dalam melaksanakan tugas Pembangunan pekerjaan/proyek, dalam
hal ini Kegiatan Pelaksanaan Pembangunan Jalan Lingkungan Rumah Sehat Komunal
Kecamatan Cs Tahun Anggaran 2018 untuk menghasilkan keluaran/output berupa
Pekerjaan Tanah yang sesuai dengan spesifikasi teknis jalan yang di syaratkan.

2. Maksud dan Tujuan :


Kerangka Acuan Kerja pekerjaan pelaksanaan dimaksudkan sebagai dasar bagi pihak
ketiga (kontraktor Pelaksana) dalam melaksanakan pekerjaan yaitu pelaksanaan
proyek/kegiatan Pembangunan Jalan Lingkungan Rumah Sehat Komunal Kecamatan Cs
Tahun Anggaran 2018 dengan segala kelengkapan yang dapat mendukung tercapainya
tujuan pembangunan secara sempurna dan maksimal.

3. Target/Sasaran
Kerangka Acuan Kerja (KAK) ini menjadi pedoman persyaratan yang akan mengikat
semua unsur/pihak yang terkait dalam pelaksanaan tugas pekerjaan perencanaan dan
adanya kesesuaian pekerjaan dengan spesifikasi Jalan dan Jembatan, standar mutu Jalan
sehingga dapat tercapai hasil yang maksimal terhadap pekerjaan.

4. Nama Organisasi Pengadaan Jasa Konstruksi


OPD : Dinas Perumahan Dan Kawasan Permukiman
KPA : Syarif Sutrisno Idrus. ST.

5. Sumber Dana dan Perkiraan Biaya


a. Sumber Dana : DAU Tahun Anggaran2018
b. Total Perkiraan Biaya : Rp. 1,304.277.000,-
c. HPS : Terlampir
6. Ruang Lingkup, Lokasi Pekerjaan, Fasilitas Penunjang

a. Ruang Lingkup Pekerjaan ini adalah :

1) Pembangunan Jalan Lingkungan Rumah Sehat Komunal Kecamatan Cs

2) Melakukan pekerjaan Pembangunan Jalan Lingkungan Rumah Sehat Komunal


Kecamatan Cs harus sesuai Rencana Kerja dan Syarat-syarat (RKS) serta mengacu
pada pedoman teknis dan standar mutu untuk pembangunan Jalan.

3) Penyedia Jasa wajib mendatangkan peralatan-peralatan berat dan kendaraan-


kendaraan yang diperlukan dalam pelaksanaan proyek

4) Penyedia Jasa wajib mempersiapkan fasilitas lapangan base camp (direksikeet)


dimana terdapat ruangan kantor proyek, gudang dan sebagainya yang telah
disebutkan dalam spesifikasi umum kontrak

5) Penyedia Jasa wajib mendatangkan alat-alat laboratorium untuk pemeriksaan bahan-


bahan dan pemeriksaan mutu, serta alat-alat ukur sesuai rencana

6) Penyedia Jasa wajib mendatangkan personil-personil Penyedia Jasa dan Direksi


Teknis lapangan.

7) Penyedia Jasa dalam melaksanakan pekerjaan di haruskan/diwajibkan memasang


peralatan rambu-rambu lalulintas yang dibutuhkan pada saat bekerja sehingga
pengendara dapat melihat secara jelas papan pengumuman sehingga tidak
menimbulkan kecelakaan lalulintas.

8) Melakukan tahapan pekerjaan pelaksanaan yang meliputi : Survey awal identifikasi


data (MC 0%), proses analisa data, proses sintesa, shop drawing (gambar terukur)
berdasarkan data hasil identifikasi, buat Rencana Anggaran Biaya (RAB) apabila
terjadi perbedaan volume perencanaan dengan hasil identifikasi awal (MC 0%),
dokumentasi (Foto Mulai dari 0%, 50% dan 100%) setiap perubahan item pekerjaan
dan apabila di mungkinkan setiap STA di dokumentasikan dan pada saat
pengambilan foto digunakan papan keterangan.

9) Melakukan uji material sebelum digunakan antara lain Kls C (bila ada) dengan sand
cone test.

10) Sebelum melakukan pekerjaan selanjutnya penyedia jasa di wajibkan membuat


laporan request sheet dan di serahkan kepada KPA/PPK/Direksi teknis untuk di
periksa yang bertujuan untuk memastikan kesiapan lapangan dan sumber daya yang
akan digunakan serta kesiapan Penyedia Jasa untuk melaksanakan pekerjaan yang
diajukannya, melalui pemeriksaan terhadap requestyang nantinya akan di sesuiakan
dengan keadaan di lapangan.

11) Di wajibkan kepada penyedia jasa dapat membuat laporan bulanan (MC) setiap
bulan berjalan yang nantinya akan di periksa oleh KPA/PPK/Direksi Teknis walapun
tidak dalam rangka pengajuan tagihan.

12) Pada akhir pekerjaan penyedia wajib membuat laporan harian, laporan mingguan,
back up data serta foto dokumentasi serta As Buit Drawing (Gambar Terlaksana)
serta semua laporan quantitynya dari Hasil Pemeriksaan Laboratorium yang di di
rekomendasikan yang nantinya di asistensi kepada PPK/Direksi Teknis mengenai
keabsahan ataupun kebenarannya.

b. Fasilitas penunjang yang disediakan KPA.PPK : tidak ada

c. Lokasi Kegiatan

13) Kegiatan Pelaksanaan Pembangunan Jalan Lingkungan Rumah Sehat


KomunalKecamatan Cs
terletak di : 13 K e c a m a t a n s e K a b u p a t e n P o h u w a t o (Lokasi Perumahan Sehat
Komunal)

7. Jangka Waktu Pelaksanaan


Jangka Waktu Pelaksanaan : 90 (Sembilan Puluh) Hari Kalender

8. Tenaga Ahli
Tenaga Ahli yang diperlukan untuk melaksanakan pekerjaan ini adalah yang sesuai dengan
spesifikasi dan Kualifikasi Bidang pekerjaan, yaitu :
 Pimpinan Teknik (General Superintendent) – 1 (satu) Orang
Disyaratkan adalah SMK / sederajat, dengan pengalaman sesuai bidang pekerjaan
sekurang-kurangnya 5 (lima) tahun dan mempunyai sertifikat keterampilan (SKTK)
 Tenaga Pengawas Lapangan – minimal 1 (satu) Orang
Disyaratkan adalah SMK sederajat,pengalaman sesuai bidang pekerjaan sekurang-
kurangnya 3 (tiga) tahun mempunyai sertifikat ketrampilan (SKTK)
 Tenaga Administrasi – minimal 2 (Dua) Orang
Disyaratkan minimal SMA/SMK pengalaman sesuai bidang pekerjaan sekurang-
kurangnya 3 (tiga).

9. Peralatan
Peralatan yang diperlukan untuk melaksanaan pekerjaan konstruksi ini :
 Dump Truck 3- 5 Ton : 12 Bh
 Motor Grader > 100 HP : 1 Bh
 Vibrator Roller 8 – 10 T : 1 Bh
 Water Tanker 3000-4500 L : 1 Bh

10. Spesifikasi Teknis


Terlampir

11. Identifikasi Jenis Bahaya & Risiko K3

No Jenis/Type Pekerjaan Identifikasi Jenis Bahaya & Risiko K3

Mobilisasi Terbentur Alat Berat


Terlindas Kendaraan/Alat Berat
Tabrakan/Kecelakaan Lalu Lintas
Terbentur/ terlindas Kendaraan/AlatBerat

Penyiapan Badan Jalan Terbentur Kendaraan/AlatBerat


Terlindas Kendaraan/AlatBerat

Timbunan Tanah Terbentur Kendaraan/AlatBerat


Terlindas Kendaraan/AlatBerat

12. Rancangan Kontrak


Terlampir

13. Syarat-syarat umum dan syarat-syarat khusus kontrak


Terlampir

14. Keluaran/Produk yang dihasilkan


Keluaran yang dihasilkan dari pelaksanaan Pekerjaan Pembangunan Jalan Lingkungan
Rumah Sehat Komunal Kecamatan Cs ini adalah spesifikasi teknis yang menjadi dasar
pelaksanaan pekerjaan, terdiri dari ;

a. Gambar terukur/Shop Drawing)

b. Gambar Kerja (As- Built Drawing)

c. Laporan hasil uji Laboratorium

d. Laporan Harian, Mingguan, Bulanan, Back Up Data serta Foto Dokumentasi

Marisa, Juni 2018


Kuasa Pengguna Anggaran
KPA

Syarif Sutrisno Idrus, ST


Nip. 19750725 200501 1 011

Anda mungkin juga menyukai