Anda di halaman 1dari 2

Biografi sanad periwayat hadist dari jalur bukhari

Biogarafi imam bukhari


1. Imam bukhori lahir di bukhara tahun 810 M dan meninggal di khartanah tahun 870 M. nama
lengkapnya adalah abu abdullah muhammad bin isma’il bin ibrahim bin al-mughirah bin
bardizbah al-bukhori. Sejak kecil, imam al bukhori mempunyai ingatan yang tajam melebihi
orang lain. Ketika berusia 10 tahun, ia belajar hadist kepada ad-dhahili, seorang ulama
masyhur saat itu. Setahun kemudian, ia mulai berani mengoreksi kesalahan gurunya yang
keliru menyebutkan periwayatan hadist. Dalam usia 16 tahun, ia telah menghapal hadist
hadist yang terdapat dalam karangan ibnu mubarak dan wakil a-jarrah. Imam al-bukhari
berguru kepada lebih dari 1000 orang. Menurut riwayat, kitab al-jami’ as-shahih yang
terkenal dengan sebutan shahih bukhari, disusun dengan menemui lebih dari 1080 orang
guru dibidang ilmu hadist. Guru-guru tersebut mulai dari para ulama tabiin hingga siswa –
siswa yang belajar bersama dengan imam al-bukhari. Kitab shahih bukhari memuat 7275
buah hadist dari sekitar 100.000 buah hadist yang diakuinya shahih. Hadist-hadist itu diakui
ahli hadist hadist mahsyur lainnya sebagai hadist yang benar-benar shahih. Hal itu
mnunjukkan keteliyian yang sangat tinggi.
Imam al-bukhari berhasil mengumpulkan kurang lebih 600.000 hadist dan 300.000 hadist
diantaranya berhasil ia hafal. Hadist-hadist yang ia hafal terdiri dari 200.000 hadist tidak
shahih dan 100.000 hadist shahih. Kitab shahih bukhari telah diberi syarah (komentar) oleh
beberapa ulama hadist,misalnya kitab fathul al-bari yg ditulis oleh ibnu hajar al-asqalani.
Meninggalnya pada tanggal 31 agustus 870 M (256 H) pada malam idul fitri dalam usia 63
tahun kurang 13 hari. Ia dimakamkan selepas shalat dzuhur pada hari raya idul fitri.
Biografi imam abu al-walid
2. Abu al-walid bin muhammad an-nahwi, yang termasyhur dengan sebutan wullaad. Wafat
tahun 253 H. seorang ahli nahwu, hadist berasal dari bashrah.
Biografi Ibnu Syihab az-Zuhri
3. Ibnu Syihab nama sebenarnya adalah muhammad bin muslim bin abdullah, alim dan ahli
fiqh. Al-laits bin sa’ad berkata: “aku belum pernah melihat seorangf alim pun yang lebih
mumpuni dari pada az-Zuhri, kalau iya berbicara untuk memberi semangat, tidak ada yang
lebih baik dari pada dia, bila dia berbicara tentang sunnah dan al-qur’an pembicaraannya
lengkap”.
Ibnu Syihab az-Zuhri tinggal di ailah sebuah desa antara hijaz dan syam, reputasinya nya
menyebar sehingga ia menjadi tempat berpaling bagi ulama hijaz dan syam. Selama delapan
tahun Ibnu Syihab az-Zuhri ia tinggal bersama sa’id bin al-musayyab di sebuah desa bernama
Sya’bad di pinggir syam. Disana pula ia wafat.
Imam bukhari berpendapat bahwa sanad az-Zuhri yang paling shahih adalah az-Zuhri, dari
salim, dari ayahnya. Sedangkan abu bakar bin abi syaibah menyatakan bahwa sanadnya yang
paling shahih adalah az-Zuhri, dari ali bin husain, dari bapaknya dari kakeknya (ali bin abi
thalib). Ia wafat di Sya’bad pada tahun123 H, ada yang mengatakan ia wafat tahun 125 H.
Biografi Salim bin Abdullah bin Umar bin Khattab
4. Adalah seorang ulama ahli fiqih dan periwayat hadist ternama dari golongan tabiin, yang
menetap di kota Madinah. Ayahnya adalah Abdullah bin Umar, kakeknya adalah khalifah
Umar bin Khattab, Sedangkan ibunya adalah salah seorang putri kaisar yezdegerd III dari
Sassania-Persia. Ia juga berkerabat dengan khalifah Umar bin Abdul Aziz melalui jalur
ayahnya, serta dengan Al-Qassim bin Muhammad bin Abu bakar dan Ali bin Husain bin Ali
bin Abi Thalib dari jalur ibunya.
Salim banyak meriwayatkan hadist dari ayahnya sendiri sertadari kakeknya, selain juga dari
para sahabat nabi lainnya.
Biografi abdullah bin umar
5. Abdullah bin umar atau ibnu umar saja ( lahir 612-wafat 693/696 atau 72/73 H ) adalah
seorang sahabat Nabi dan merupakan periwayat hadist yang terkenal. Ia adalah anak dari
Umar bin Khattab, salah seorang sahabat umtama Nabi Muhammad dan Khulafaur Rasyidin
yang kedua. Ibnu Umar masuk islam bersama ayahnya saat ia masih kecil, dan ikut hijrah ke
madinah bersama ayahnya. Pada usia 13 Tahun ia ingin menyertai ayahnya dalam Perang
Badar, namun Rasulullah menolaknya. Perang pertama yang diikutinya adalah Perang
Khandaq. Ibnu Umar adalah seorang yang meriwayatkan hadist terbanyak kedua setelah Abu
Hurairah, yaitu sebanyak 2.360 hadist, karena ia selalu mengikuti kemana rasulullah pergi.
Bahkan Aisyah istri Rasulullah pernah memujinya dan berkata:”Tak seorang pun mengikuti
jejak langkah Rasulullah di tempat-tempat pemberhentiannya, seperti yang telah dilakukan
oleh Ibnu Umar”. Ia sangat bersikap berhati-hati dalam meriwayatkan hadist Nabi.
Ia hidup sampai 60 tahun setelah wafatnya Rasulullah. Ia kehilangan penglihatannya pada
masa tuanya. Ia wafat dalam usia lebih dari 80 tahun, dan merupakan salah satu sahabat
yang paling akhir yang meninggal di kota Makkah.
Biografi Nabi Muhammad SAW
6. Nabi Muhammad SAW berasal dari kabilah Quraisy, tepatnya keturunan Hasyim. Ayah
beliau adalah Abdullah bin abdul muthalib, cucu Hasyim. Ibunda beliau adalah Aminah binti
wahb yang berasal dari keturunan Bani Zuhrah, salah satu kabilah Quraisy. Nabi pamungkas
para nabi lahir di bulan Rabi’ul Awal, tahun 571 M di Makkah, dan dengan kelahirannya itu,
dunia menjadi terang benderang.
Pada usia 40 tahun, beliau diutus menjadi Nabi oleh Allah. Ia mewahyukan kepada beliau Al-
Qur’an yang seluruh manusia dan jin tidak mampu untuk menandinginya. Ia menamakan
beliau sebagai pamungkas para nabi dan memujinya karena kemuliaan akhlaknya.
Nabi Muhammad SAW diketahui beliau hidup di dunia ini selama 63 tahun. Menurut
pendapat Masyhur, beliau wafat pada hari senin bulan shafar 11 Hijriah di Madinah.

Biografi sanad periwayat hadist dari jalur Muslim


Biografi imam Muslim
1. Imam Muslim bernama lengkap Imam Abdul Husain Muslim bin al-Hajjaj bin Muslim bin
Kausyaz al-Qusyairi an Naisaburi. Imam muslim dilahirkan di Naisabur tahun 202 H atau 817
M. Naisabur, saat ini termasuk wilayah Rusia. Dalam sejarah islam, Naisabur diken

Anda mungkin juga menyukai