Anda di halaman 1dari 4

PROPOSAL KEGIATAN

“PENYULUHAN PENCEGAHAN dan PENANGGULANGAN GANGGUAN


PENDENGARAN PADA REMAJA serta PEMERIKSAAN KESEHATAN TELINGA”

DEPARTEMEN KESEHATAN TELINGA HIDUNG TENGGOROK BEDAH KEPALA


DAN LEHER
FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS PADJAJARAN
RUMAH SAKIT DR. HASAN SADIKIN
BANDUNG
2018
A. LATAR BELAKANG
Gangguan pendengaran mengakibatkan anak sekolah sulit menerima pelajaran,

produktivitas menurun dan biaya hidup tinggi. Hal ini disebabkan, telinga mempunyai peranan

yang penting dalam kehidupan sehari-hari. Mendengar dapat menyerap 20% informasi lebih

besar dibanding dengan membaca yang hanya menyerap 10% informasi. Mengingat pentingnya

masalah ini, beberapa Negara di Asia Tenggara termasuk Indonesia, menyepakati tanggal 3

Maret diperingati sebagai Hari Kesehatan Telinga dan Pendengaran (HKTP) / World Hearing

Day dengan tujuan untuk meningkatkan kepedulian dan kesadaran serta, diharapkan masyarakat

dapat ikut dalam pengendalian masalah kesehatan telinga dan pencegahan gangguan

pendengeran di Indonesia

World Hearing Day tahun 2018 mengangkat tema “ Hearing The Future …and prepare

for it “ untuk itu dalam memperingati hari kesehatan telinga dan pendengaran dilakukan

sosialisasi pentingnya pendengaran untuk masa depan berupa kegiatan penyuluhan dan

pemeriksaan kesehatan telinga.

THT Komunitas merupakan salah satu divisi dari Departemen Kesehatan THT-KL RSUP

dr. Hasan Sadikin Bandung dan merupakan bagian dari Kurikulum Program Studi THT-KL

Fakultas Kedokteran Universitas Padjadjaran. Kegiatan dari Divisi THT Komunitas diantaranya

adalah kegiatan yang bersifat promotif, preventif dan rehabilitatif.

Kegiatan penyuluhan dan pemeriksaan kesehatan telinga merupakan salah satu kegiatan

nyata yang sering dilakukan oleh divisi THT Komunitas. Kegiatan ini dapat dilaksanakan secara

mandiri atau bekerja sama dengan instansi lain atau dalam memperingati suatu event tertentu.

Perlu sosialisasi yang berkelanjutan akan pentingnya pemahaman gangguan dengar

sehingga dapat dilakukan tindakan promotif dan preventif sehingga dampak dari adanya

gangguan pendengaran dapat dikurangi.


B. NAMA DAN TEMA KEGIATAN
Nama kegiatan ini “PENYULUHAN PENCEGAHAN dan PENANGGULANGAN
GANGGUAN PENDENGARAN PADA REMAJA serta PEMERIKSAAN KESEHATAN
TELINGA”

C. TUJUAN KEGIATAN
Tujuan kegiatan ini adalah meningkatkan pengetahuan gangguan dengar dan kesehatan
telinga pada remaja khususnya sehingga dapat dilakukan pencegahan dan pengendalian sedini
mungkin

D. WAKTU, TEMPAT PELAKSANAAN


Kegiatan ini akan dilaksanakan pada:
Hari/tanggal : 21 Maret 2018
Waktu : Jam 09.00-12.00
Tempat : SMP Darut Tauhid Boarding School Putri

E. BENTUK KEGIATAN
Penyuluhan dan pemeriksaan kesehatan telinga

F. PESERTA
Pelajar SMP

G. SUSUNAN PANITIA
Penanggung Jawab :
Dr., Ratna Anggraeni, dr., Sp. T.H.T.K.L (K)., M.Kes
Pelaksana :
1. dr. Dicki Nursyafri
2. dr. Nurbaiti
3. dr. R. Isma Nurul A’Ini

H. SUSUNAN KEGIATAN

No. Tahapan Kegiatan Waktu/Metode


1. Persiapan  Menyediakan absensi peserta 08.30 WIB
penyuluhan  Memeriksa ulang kelengkapan
audio visual sebagai media
penyuluhan
2. Penyuluhan Sesi 1  Pembukaan dan Penyampaian 09.00 WIB/
Ceramah
materi penyuluhan oleh divisi
THT Komunitas FK UNPAD, RS.
Dr. Hasan Sadikin, mengenai
“Gangguan Pendengaran pada
remaja ”
3. Sesi tanya jawab  Peserta diberikan kesempatan 09.30 WIB/
Ceramah
bertanya tentang materi
penyuluhan dan dijawab oleh para
nara sumber
6 Penutupan  Penutupan 10.00 WIB/
Ceramah
7 Pemeriksaan  Pemeriksaan dan bersih-bersih 10.00-12.00 WIB
kesehatan telinga telinga

G. PENUTUP
Dengan adanya kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan dan wawasan
peserta didik mengenai gangguan pendengaran sehingga dapat dilakukan tindakan pencegahan
dan pengenalan gejala sedini mungkin. Demikian proposal kegiatan ini kami ajukan atas
kerjasamanya kami ucapkan terima kasih.

Anda mungkin juga menyukai