Anda di halaman 1dari 6

ORIENTASI PEGAWAI BARU

No.Dok : TU/KA- /2016


KERANGKA No. Revisi : 00
ACUAN Tanggal Terbit : 03 Maret 2016
Halaman : 1 dari 6

PUSKESMAS dr. Wahyudi


KARANGDORO NIP. 19641110.200904.1.001

A. PENDAHULUAN
Orientasi bagi karyawan baru pada dasarnya adalah pengenalan lingkungan kerja maupun
lingkungan sekitarnya, teman kerja, uraian tugas dan tanggung jawab yang akan dilaksanakan.
Orientasi ini dilaksanakan setiap ada karyawan baru di puskesmas atau karyawan baru
pindahan dari bagian/Seksi lain di Puskesmas Karangdoro Kota Semarang. Orientasi
dilaksanakan di setiap unit/bagian di puskesmas.

B. LATAR BELAKANG
Sumber Daya Manusia (SDM) merupakan sumber daya paling penting dalam suatu struktur
organisasi penyelenggaraan pelayanan kesehatan. SDM merupakan konstribusi (sumbangan)
penting untuk mencapai tujuan. Untuk memperoleh suatu hasil yang maksimal dituntut akan
adanya peningkatan dari mutu kerja pegawai. Tingginya kualitas sumber daya manusia/tenaga
mempengaruhi tingkat efisiensi dari kinerja tenaga tersebut.
Pelayanan Puskesmas Puskesmas Karangdoro Kota Semarang ketenagaannya meliputi :
- Tenaga Medis
- Tenaga Paramedis
- Tenaga Kesehatan lainnya
- Tenaga Administrasi
Masing-masing telah mempunyai uraian tugas sendiri-sendiri sesuai dengan tempat kerjanya
masing-masing.
Untuk memperlancar pelaksanaan tugas karyawan khususnya pegawai baru , Puskesmas
Karangdoro mempunyai Kebijakan yaitu : semua pegawai baru di puskesmas diwajibkan
untuk mengikuti orientasi sesuai dengan kriteria ketenagaan.
Orientasi dilaksanakan dengan pertimbangan bahwa karyawan baru belum mengenal dengan
baik tempat kerja, lingkungan sekitar tempat kerja, dan tugas yang akan dilaksanakan. Dengan
orientasi ini diharapkan tugas yang akan diemban dan menjadi tanggung jawabnya akan dapat
dilaksanakan dengan baik.
ORIENTASI PEGAWAI BARU
No.Dok : TU/KA- /2016
KERANGKA No. Revisi : 00
ACUAN Tanggal Terbit : 03 Maret 2016
Halaman : 2 dari 6

PUSKESMAS dr. Wahyudi


KARANGDORO NIP. 19641110.200904.1.001

C. TUJUAN
1. Tujuan Instruksional Umum :
a. Tersedianya acuan pokok untuk melaksanakan orientasi bagi pegawai baru
b. Pegawai baru mendapat gambaran secara menyeluruh tentang puskesmas, sehingga
dapat bekerja dengan baik sehingga pelayanan dapat berjalan lancar.
c. Pegawai baru di Puskesmas mampu mengenal dan memahami SDM, fasilitas dan
prosedur layanan serta tugas-tugas yang akan dilaksanakan.
d. Dapat melaksanakan pelayanan secara menyeluruh, efektif dan efesien sesuai prosedur
yang ditetapkan Puskesmas Karangdoro Kota Semarang.

2. Tujuan Intruksional Khusus


a. Mengenal struktur organisasi di Puskesmas .
b. Mengetahui visi, misi , tata nilai, dan kebijakan mutu di Puskesmas .
c. Mengetahui tujuan Puskesmas dan strategi pencapaiannya.
d. Mengenal pejabat struktural (Kepala Puskesmas ), koordinator /penanggung jawab
layanan dan seluruh karyawan yang ada di Puskesmas .
e. Mengenal Uraian Tugas wewenang untuk masing-masing sesuai dengan
profesi/kualifikasi tenaga.
f. Mengenal peraturan-peraturan/tata tertib dan pengaturan kerja.
g. Mengenal sistem penugasan dan pengaturan jadual dinas.
h. Mengenal prosedur (SOP) yang berlaku di Puskesmas .
i. Mengenal ruang lingkup/unit-unit kerja di Puskesmas .
j. Mengenal peralatan-peralatan, cara penggunaan dan perawatannya
k. Mengenal standar pelayanan di Puskesmas .
l. Mengenal jenis/macam data-data yang ada di Puskesmas
m. Mampu melaksanakan kegiatan seluruh pendokumentasian di puskesmas
ORIENTASI PEGAWAI BARU
No.Dok : TU/KA- /2016
KERANGKA No. Revisi : 00
ACUAN Tanggal Terbit : 03 Maret 2016
Halaman : 3 dari 6

PUSKESMAS dr. Wahyudi


KARANGDORO NIP. 19641110.200904.1.001

D. SASARAN
1. Orientasi bagi Tenaga Medis
2. Orientasi bagi Tenaga Paramedis
3. Orientasi bagi Tenaga Kesehatan lainnya
4. Orientasi bagi Tenaga Administrasi

E. METODE / CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN


1. Diskusi
2. Ceramah
3. Observasi
4. Praktek

F. PELAKSANA
1. Kepala Puskesmas
2. Kepala Tata Usaha
3. Koordinator Pelayanan / UKP
4. Koordinator Program / UKM
5. Koordinator Jejaring Puskesmas

G. KEGIATAN UMUM DAN RINCIAN KEGIATAN


1. Kegiatan Pokok
a. Karyawan baru melakukan orientasi kerja di tempat tugasnya dan bagian lain yang
berhubungan dengan tugasnya.
b. Sosialisasi materi sesuai dengan materi yang diprogramkan secara bersamaan atau
perorangan pada waktu datang pertama.
c. Materi kegiatan yang disosialisasikan meliputi pengenalan : Penjelasan Umum
Puskesmas dan materi khusus sesuai kualifikasi / jabatannya.
ORIENTASI PEGAWAI BARU
No.Dok : TU/KA- /2016
KERANGKA No. Revisi : 00
ACUAN Tanggal Terbit : 03 Maret 2016
Halaman : 4 dari 6

PUSKESMAS dr. Wahyudi


KARANGDORO NIP. 19641110.200904.1.001

2. Rincian Kegiatan
a. Karyawan baru berorientasi di Puskesmas
b. Karyawan baru berorientasi di pelayanan kesehatan
c. Karyawan baru berorientasi di bagian program puskesmas
d. Karyawan baru berorientasi di bagian administrasi

H. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN


Tenaga kesehatan yang baru bertugas di Puskesmas diwajibkan mengikuti orientasi sebagai
berikut :
No Materi Waktu
1. Penjelasan Umum tentang Puskesmas
a. Stuktur Organisasi 3 hari
b. Visi, misi dan motto Puskesmas
c. Tujuan khusus dan strategi pencapaiannya
d. Pejabat struktural, koordinator/penanggung jawab
pelayanan/program dan seluruh karyawan yang ada di Puskesmas .
e. Uraian Tugas wewenang sesuai dengan profesi/kualifikasi tenaga
f. peraturan-peraturan/tata tertib dan pengaturan kerja.
 Jam dinas
 Presensi
 Waktu Istirahat
 Seragam dinas
 Libur mingguan, Cuti, Ijin
 Fasilitas yang didapat
 Kebijakan-kebijakan.
 Urutan kerja

g. Sistem penugasan dan pengaturan jadual dinas dan Kepegawaian


 Metode yang digunakan
 Pembuatan jadual dinas
 Komposisi tenaga
 Pola kepegawaian

h. Prosedur-prosedur tetap (SOP) yang berlaku di Puskesmas


ORIENTASI PEGAWAI BARU
No.Dok : TU/KA- /2016
KERANGKA No. Revisi : 00
ACUAN Tanggal Terbit : 03 Maret 2016
Halaman : 5 dari 6

PUSKESMAS dr. Wahyudi


KARANGDORO NIP. 19641110.200904.1.001

 Prosedur ketenagaan
 Prosedur kerja
 Prosedur fasilitas

i. Pengenalan lingkungan kerja puskesmas

2. Penjelasan tentang Unit Kerja 15 hari


a. Stuktur Organisasi ruang
b. Pengenalan koordinator/penanggung jawab pelayanan/program dan
petugas ruang .
c. Uraian Tugas wewenang sesuai dengan profesi/kualifikasi tenaga
d. peraturan-peraturan/tata tertib di ruang
e. Sistem penugasan dan pengaturan jadual kegiatan ruang
 Metode yang digunakan
 Pembuatan jadual kegiatan pelayanan/program
 Komposisi tenaga

f. Prosedur-prosedur tetap (SOP) yang berlaku di ruangan


 Prosedur ketenagaan
 Prosedur kerja
 Prosedur fasilitas
g. Etika bekerja

3 Penjelasan tentang Sistem Manajemen Mutu Puskesmas 3 hari


a. Pengenalan Sistem akreditasi puskesmas
b. Pengenalan tim mutu
c. Sasaran keselamatan pasien
d. Universal precaution / Pencegahan dan pengendalian infeksi
e. Penanggulangan bencana kebakaran
f. Pengenalan Hak dan Kewajiban Pasien

I. EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN DAN PELAPORANNYA


1. Evaluasi pelaksanaan dilakukan di akhir tahap kegiatan orientasi / setiap unit/bagian oleh
Kepala Puskesmas dibantu oleh Penanggung Jawab Kegiatan Orientasi
2. Evaluasi keseluruhan dilakukan di akhir masa orientasi berikut laporannya.
3. Monitoring dan evaluasi program dilakukan melalui :
ORIENTASI PEGAWAI BARU
No.Dok : TU/KA- /2016
KERANGKA No. Revisi : 00
ACUAN Tanggal Terbit : 03 Maret 2016
Halaman : 6 dari 6

PUSKESMAS dr. Wahyudi


KARANGDORO NIP. 19641110.200904.1.001

a. Pegawai Baru
 Diberikan ketrampilan sesuai bidang tugasnya.
 Mengikuti pendidikan lanjut/kursus-kursus sesuai bidangnya.
b. Puskesmas
 Dimasukkan dalam Rencana Anggaran Puskesmas untuk pengembangan Sumber
Daya Manusia (SDM

J. PENUTUP
Demikian kerangka acuan kegiatan ini dibuat agar dapat menjadi panduan dalam pelaksanaan
kegiatan

Anda mungkin juga menyukai