Anda di halaman 1dari 10

Menko Perekonomian akan Kunker di Tano Hasorangan Mandailing Natal

Panyabungan, Pindo
Menteri Koordinator (Menko) Perokonomian RI Darmin Nasution akan mengadakan
Kunjungan Kerja (Kunker) selama empat hari di Tano Hasorangan (Tanah Kelahiran ) yakni
Kabupaten Mandailing Natal (Kab. Madina) dari Kamis-Minggu (10-13/2018) Informasi ini
disampaikan Kepala Bagian (Kabag) Hubungan Masyarakat (Humas) dan Protokol Setdakab
Pemkab Madina Muktar Afandi, S.Sos kepada wartawan (8/5) di ruang kerjanya Komplek
Perkantoran Pemkab Madina Puncak Payaloting desa Parbangunan Aek Godang Panyabungan.

Menurut Kabag Humas dan Protokol kehadiran Menko Perokonomian RI bersama


rombongan diprediksikan akan tiba di Bandara Ferdinand Lumban Tobing, Pinangsori Sibolga
pada Kamis (10/5) pukul 10.00 WIB dan seterusnya menuju Kota Padangsidempuan, istirahat
dan Sholat serta makan siang di Padangsidempuan. Selepas itu menuju Kab. Madina dan
langsung ke Kampung Pak Darmin Nasution (Tano Hasorangan) Maga Kecamatan Lembah
Sorik Marapi untuk ziarah dan silaturrahmi.

Sekitar pukul 17.00 WIB rombongan Menteri menuju lokasi wisata Bukit Muhasabah
desa Sipapaga Cemara Panyabungan untuk peninjauan lokasi wisata Bukit Muhasabah,
kemudian menuju hotel Rindang Jl. Willem Iskandar Kelurahan Dalan Lidang untuk beristirahat.
Pukul 19.30 WIB menuju rumah dinas Bupati untuk makan malam bersama dengan seluruh
jajaran Aparat Sipil Negara (ASN) yang selanjutnya tokoh adat akan mengadakan acara
Mangupa-upa sekaligus pemberian gelar adat.

Kemudian pada Jum’at (11/5) acara dimulai meninjau UKM di Kampung Kaos Madina
(KKM) Jl. Jambu Kelurahan Sipolupolu dan Koperasi Mitra Manindo serta Manindo Mart di Jl.
Merdeka Kelurahan Kayu jati Panyabungan, pukul 11.00-12.00 WIB memberikan Kuliah Umum
kepada mahasiswa dan Civitas Akademika STAIN Madina. Pukul Seterusnya Sholat Jum’at di
Mesjid Agung Nur Ala Nur desa Aek Godang Kelurahan Dalan Lidang. Selepas itu akan
istirahat makan siang di Rumah Makan Informasi desa Salambue Panyabungan terus peninjauan
pelebaran jalan ke Kecamatan Panyabungan Timur.

Pukul 16.30WIB perjalanan meninjau lokasi pertapakan Kampus II STAIN Madina di


Torsiojo Kotanopan dan sekaligus penandatanganan Prasasti pembangunan Kampus II StAIN
Madina. Selepasnya istirahat di rumah makan Parbangunan I desa Kayulaut Kecamatan Lembah
Sorik Marapi, baru menuju pertapakan lokasi pembangunan Rumah Sakit Umum Daerah di
Panatapan Komplek Perkantoran Pemkab Madina desa Parbangunan Aek Godang sekaligus
menyaksikan pentas seni dan budaya.

Sabtu, (12/5) perjalanan menuju Pantai Barat Madina dan Minggu (13/5) pagi kunjungan
kerja ke lokasi pertapakan Bandara desa Sidodadi Kecamatan Bukit Malintang, baru kembali
menuju Bandara Ferdinand Lumban Tobing, Pinang Sori Sibolga dan perjalanan menuju
Bandara Soekarno Hatta Tangerang Jakarta, pungkas Kabag Humas dan Protokol Sekdakab
Madina Muktar Afandi, S.Sos. (Asof)
Tim Sepakbola U 13 Madina Siap Berlaga di LPI Sumut 2018

Panyabungan, Pindo
Tim Sepakbola U13 Mandailing Natal siap berlaga dalam ajang perebutan juara di Liga
Pelajar Indonesia atau LPI 2018, yang akan berlangsung di Medan Sumatera Utara.
Pada Senin (07/05) kemarin, Bupati
Madina lansung melepaskan dan
memberangkatkan Tim Sepakbola U 13 dari
perkantoran bukit Payaloting yang akan
berlangsung di Medan nantinya.
Dalam pelepasan ini juga turut disertai
Bupati Madina, Drs. H. Dahlan Hasan Nasution
dan didampingi Kepala Dinas Pemuda
Olahraga, Rahmad Hidayat Nasution, Meneger
Tim, Safruddin Lubis dan Pelatih serta asisten
Tim.
Bupati Madina, Drs. H. Dahlan Hasan
Nasution dalam arahannya mengatakan
“pemain Tim U13 Madina yang akan berlaga di
LPI agar bisa meningkatkan prestasinya dalam bertanding dan membanggakan nama Kabupaten
madailing Natal yang kita sama cintai ini.
Bupati Madina berharap agar atlet pemain sepakbola yang di berangkatkan menjadi atlet
yang dicintai dan tetap menjaga Sportifitas dalam bertanding serta giat dalam berlatih.
Sementara Maneger Tim U 13, Safrudin Lubis, saat diwawancarai awak media
mengatakan, targetnya dalam liga Pelajar Indonesia hanya membanggakan nama baik Kabupaten
Mandailing Natal di bidang olahraga khususnya Sepak bola.
Lebih lanjut dikatakannya Semoga di Liga Pelajar Indonesia (LPI) di tingkat Sumatra
Utara 2018 ini kita mampu bersaing dengan Tim Kabupaten lain, ” ucapnya. (Asof)
Bunda PAUD Madina Ajak Masyarakat Berperan Dalam Gernasbaku

Panyabungan, Pindo
Bunda PAUD Kabupaten Mandailing Natal
(Madina) Ika Desika Dahlan Hasan Nasution
mengajak masyarakat khusus para orang tua agar ikut
Gernasbaku (Gerakan Nasional Orangtua
Membacakan Buku).
Hal itu disampaikan di hadapan beberapa
Kepala Taman Kanak Kanak (TK) Himpaudi, IGTKI
dan para orang tua murit di TK Model Panyabungan,
Sabtu (5/5).
Ika menyampaikan sebagai bunda PAUD
sangat mendukung sekali program Gernasbaku ini
untuk diterapkan di Madina.
“Untuk itu saya meminta kepada seluruh lembaga PAUD dan organisasi mitra, seperti
Himpaudi dan IGTKI berperan aktif dalam mewujudkan program tersebut,”ujarnya.
Karena itu Ika Desika juga menekankan pada Dinas Pendidikan agar pelaksanaan
Gernasbaku tidak hanya dilaksanakan di TK Model, namun harus dilaksanakan di seluruh
Madina.
Plt Kadis Pendidikan Jamila, SH melalui Kabid PLS Ariani menyampaikan tujuan dari
pada kegiatan ini menumbuh kembangkan minat membaca pada anak sejak dini.
“Orang tua sangat mempunyai peran penting menanamkan minat baca pada anak.
Kontribusi ayah, bunda membacakan buku adalah sebuah kebutuhan dalam pengasuhan, karena
dapat mendekatkan hubungan kebiasaan emosional antara anak dengan orang tua,”harapnya.
(Asof)
USBN Tingkat SD di Kecamatan Kotanopan dan Tambangan Berlangsung Sukses

Panyabungan, Pindo
Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) untuk tingkat Sekolah Dasar ( SD) di dua
Kecamatan di Mandailing Natal , yaitu Kecamatan Kotanopan dan Tambangan berlangaung
sukses. Ujian yang yang berlangsung tiga hari, mulai Kamis – Sabtu ini diikuti 221 siswa di
Kecamatan Tambangan dan 573 siswa di Kotanopan.
Kepala UPT Dinas Pendidikan Kecamatan Tambangan Dahler Lubis S.Pd, mengatakan,
14 Sekolah Dasar menjadi penyelenggaraan ujian di Kecamatan Tambangan. Sedangkan jumlah
peserta USBN di Kecamatan ini 221 siswa.
Dikatakannya, mulai hari pertama pelaksanaan USBN hingga hari ini, hari ke tiga Sabtu
(5/5) tidak ditemukan kendala yang berarti, baik lembar soal maupun LJK semuanya lengkap.
Sedangkan Mata pelajaran yang diujikan adalah Bahasa Indonesia, Matematika dan IPA.
Sementara untuk pengawas ujian di Kecamatan Tambangan dilakukan sistim silang.
Sedangkan Kepala UPT Dinas Pendidikan Kotanopan, Ahmad Ibrahim Batubara, S.Pd
yang dihubungi mengatakan, untuk Kecamatan Kotanopan jumlah peserta USBN tingkat SD
sebanyak 573 siswa. Dari hari pertama pelaksanaan USBN di Kecamatan ini berlangsung aman
dan lancar. (Asof)
BPS dan Pemkab Madina Sosialisasi PMTB dan SUTAS

Panyabungan,Pindo
Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Mandailing Natal mengadakan Sosialisasi dan
Koordinasi Disagregasi Pembentukan Modal Tetap Bruto (PMTB), Pendataan Potensi Desa
(Podes), dan Survei Pertanian Antar Sensus (SUTAS) kepada kepala desa, BKM, aparatur desa
dan tokoh masyarakat di Hotel Rindang, Dalan Lidang Kecamatan Panyabungan, Kamis (3/5).
Hadir pada kesempatan itu Bupati Mandailing Natal Drs. H. Dahlan Hasan Nasution
dalam hal ini diwakili Asisten I Alamul Haq Daulay, SH, Kepala BPS Rahmat Gustiar,S.Si.,
M.Si, Kepala Bapeda, Abu Hanifah selaku Moderator.
laporan ketua panitia Syamsiah Rangkuti menyampaikan tentang pentingnya Survei
Disagregasi PMTB, Podes, dan Sutas serta tahapan-tahapan persiapan kegiatan yang telah
dilalui.
Sambutan Bupati melalui Asisten I Alamul Haq Daulay, SH, penyelenggaraan kegiatan
statistik perlu upaya koordinasi dan kerjasama serta upaya pembinaan terhadap seluruh
komponen masyarakat statistik.

“Untuk itu, sesuai amanah Undang-Undang No.16 Tahun 1997 tentang statistik serta
Peraturan Pemerintah No. 51 Tahun 1999 tentang penyelenggaraan statistik, maka Badan Pusat
Statistik (BPS) melaksanakan kegiatan Statistik Dasar, Statistik Sektoral dan Statistik Khusus,”
katanya.
Menurut Bupati data statistik yang dihasilkan saat ini senantiasa menjadi rujukan,
pedoman dalam pemerintah untuk memformulasikan kebijakan serta digunakan dalam
merencanakan pembangunan, baik nasional, sektoral, maupun regional untuk meningkatkan
kesejahteraan rakyat.
Setelah pemaparan materi oleh Kepala BPS, agenda sosialisasi dilanjutkan dengan
diskusi dan tanya jawab dengan peserta sosialisasi diskusi berjalan dengan baik dan peserta
sosialisasi memberikan antusiasme yang cukup tinggi terhadap kegiatan statistik BPS Kabupaten
Mandailing Natal. (Asof)
Mandailing Miliki Budaya dan Sejarah Ribuan Tahun

Panyabungan, Pindo
Bupati Mandailing Natal, Dahlan Hasan Nasution menyatakan bahwa Bumi Gordang
Sambilan memiliki pesona kearifan budaya dan catatan sejarah yang panjang sejak ribuan tahun
yang lalu.

Mandailing tercatat dalam sejarah nusantara sebagai negeri yang bermartabat dan
menjadi incaran kerajaan-kerajaan nusantara lain. karena itu kawasan ini selalu menjadi objek
kajian yang menarik bagi peneliti-peneliti akademis, baik di dalam negeri maupun di luar negeri.

Daya tarik Mandailing tentu bukan sekedar kekayaan alamnya. Banyak bukti-bukti
sejarah lain yang menunjukkan bahwa kawasan ini memiliki peradaban yang tinggi.
Peninggalan-peninggalan sejarah itu membuktikan bahwa sejak zaman dahulu negeri Mandailing
sudah menjadi negeri yang berkemajuan. Tentu juga pesona sistem adat dan budayanya yang
membuat bangsa Mandailing disegani kerajaan-kerajaan lain yang ada di nusantara.

Itu dikatakan Bupati Mandailing Natal, Dahlan Hasan Nasution yang dibacakan Asisten
I, Alamulhaq pada pembukaan Konsolidasi dan Sosialisasi Organisasi Forum Pengembangan
Pelestarian Adat Budaya Mandailing Natal Tahun 2018 di Hotel Madina Sejahtera,
Panyabungan, Kamis (3/5/2018).

“Kita ingin semua kemajuan itu bisa kita kejar lagi untuk mengembalikan martabat
kawasan Mandailing Natal seperti dulu,” katanya.

Selain itu, masih banyak hal-hal yang belum terungkap dalam sejarah tradisi adat dan
budaya Mandailing Natal. Peninggalan cagar budaya seperti candi, pustaha Aksara Mandailing
yang tertulis di kulit kayu, seni patung, arsitektur, dan lain-lain, seluruhnya belum terjelaskan
secara terang benderang. Itu semua menjadi beban seluruh pihak agar bisa diwariskan kepada
anak-anak Mandailing Natal.

Sistem adat dan tata krama yang dimiliki Mandailing juga sepatutnya menjadi model
bentuk pendidikan karakter anak di sekolah-sekolah yang ada di Kabupaten Mandailing Natal.
Sebab, sangat disadari bahwa pendidikan karakter seperti itu pada masa lalu yang menjadikan
Mandailing sebagai bangsa yang suka saling memelihara kekerabatan, memelihara kekompakan,
saling tolong menolong, dan saling bekerja sama menguatkan hubungan social.

Seluruh harapan-harapan itu sepatutnya bisa menjadi motivasi semua pihak untuk
memajukan “Negeri Yang Beradat Taat Beribadah” menuju masyarakat “Madina Yang Madani”.

Karena itu, Pemerintah Daerah Mandailing Natal sangat berharap peran organisasi Forum
Pelestarian Dan Pengembangan Adat Dan Budaya Mandailing Natal untuk menjadi ujung
tombak bagi pembangunan bidang sosial di Kabupaten Mandailing Natal.

Kegiatan yang dikordinir Sekretaris FPPAB Madina, Ali Rachman Nasution glr Sutan
Pandu Nasakti itu dihadiri tokoh-tokoh adat dari Mandailing Godang, Mandailing Julu, Ulu.
Termasuk juga tokoh-tokoh adat etnis Minangkabau, Jawa, Toba, Melayu Pesisir.

Selain Asisten I, hadir juga Kepala Dinas Pendidikan Madina, Jamila SH, Kabid
Kebudayaan Askolani Nasution. (Asof)
Kadis Pendidikan Madina dan Komisi I DPRD Madina Tinjau USBN

Panyabungan, Pindo
Hari pertama pelaksanaan Ujian Sekolah Berbasis Nasional (USBN) untuk sekolah dasar
yang dilaksanakan secara nasional dan serentak di Mandailing Natal (Madina). berlangsung
dengan sukses. Hal tersebut disampaikan Plt. Kadis Pendidikan Madina Jamila SH saat
melakukan monitoring dibeberapa sekolah di seputar kota Panyabungan, kamis(3/5).
Plt Kadia Pendidikan Madina Jamila SH dengan didampingi Sahbana Hasibuan dari
Komisi I DPRD Madina serta kabid PTK Dinas Pendidikan Madina Cinta Ria S.Pd, Kabid
Dikdas Madina Dollar Haprianto S.AP, Kasi Pembinaan Karakter Ade Elvia Nora SE dan
rombongan. melakukan monitoring di beberapa sekolah di seputar kota Panyabungan.
Plt.Kadis Pendidikan Madina Jamila SH menyampaikan jumlah peserta yang mengikuti
USBN di Kabupaten Madina sebanyak 10694 siswa dengan jumlah sekolah penyelenggara
sebanyak 402 sekolah yang terdiri dati 389 sekolah negeri, 10 sekolah swasta dan 3
sekolah MIN serta 3 sekolah MIS sementara hari pertama ujian dengan mata pelajaran bahasa
Indonedia, Matematia dan IPA.
Jamila SH menyebutkan," Dari beberapa sekolah penyelenggara yang dikunjungi tidak
ditemukan adanya kendala yang berarti, baik naskah soal ujian maupun lembar kertas jawaban,
dan kita mengingatkan kepada pengawas agar pengawas menyampaikan kepada para siswa
peserta ujian supaya tidak lupa menuliskan nomor dan nama peserta. Serta agar lebih teliti
didalam menjawab soal-soal ujian," sebutnya.
Beberapa sekolah yang dikunjungi seperti di SD Negeri 088 Panyabungan, dari informasi
kepala sekolah, Hj. Nirwana Elita S.Pd M.Pd menyebutkan peserta yang mengikuti USBN pada
sekolah ini sebanyak 183 siawa dan tidak ada kendala dan terlihat para peserta antusias didalam
mengikuti ujian.
Sementara itu pada SD Negeri 081 Panyabungan, pada sekolah ini rombongan Kadis
Pendidikan langsung disambut kepala sekolahnya, Rusdi S.Pd menyampaikan jumlah peserta
USBN pada sekolah ini sebanyak 114 siswa, dan pada sekolah ini tidak ditemukan adanya
kendala. Selanjutnya rombongan melanjutkan monitoring pada SD Negeri 086 Mompang Julu,
Pada sekolah ini kepala sekolah dan segenap guru telah menanti kehadiran tim monitoring,
melalui penjelasankepala sekolahTorkis S.Pd, M.Pd menyampaikan pada sekolah ini jumlah
siswa yang mengikuti ujian sebanyak 88 siswa dan tidak ditemukan adanya kendala didalam
pelaksanaan ujian.
Disela-sela monitoring, Sekretaris komisi I DPRD Madina Sahbana Hasibuan
menyebutkan, “Untuk pelaksanaan usbn tahun ini, cukup bagus dan, dari sekolah yang
dikunjungi tidak ditemukan adanya kendala, semuanya berjalan dengan baik, dan kedepanya kita
harapkan agar lebih ditingkatkan lagi,” ucap Sahbana Hasibuan. (Asof)
Bupati Madina Hadiri Pisah Sambut Kapolres Madina

Panyabungan, Pindo
Kapolres Mandailing Natal (Madina), AKBP Martri Sonny, S.iK., M.H secara resmi
digantikan oleh Kapolres yang baru, AKBP Irsan Sinuhaji S.iK., M.H. Acara pisah sambut yang
berlangsung khidmat dihadiri oleh Bupati Madina Drs Dahlan Hasan Nasution, Wakil Bupati
Madina H.M.Jakfar Sukhairi Nasution, Ketua Dprd Madina, Para Asisten, Kakan Kemenag
Madina, Forum Kordinasi Pimpinan Daerah, dan Alim ulama, serta Tokoh Masyarakat dan
Ormas Kepemudaan Madina. Acara tersebut berlangsung di Gudung Serba Guna Pemkab
Madina, Desa Parbangunan, Minggu (29/04) malam.
Dalam sambutannya, AKBP Martri Sonny, S.iK., M.H menyampaikan permohonan maaf
jika selama bertugas di Madina meninggalkan kesan yang kurang berkenan di hati masyarakat.
“Terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu saya dalam menjalankan tugas sebagai
Kapolres selama bertugas di Madina,” ucap AKBP Martri Sonny, S.iK, M.H.
“Sekali lagi saya berterima kasih atas segala dukungan yang diberikan selama ini. Saya dan
istri mohon pamit, mohon maaf atas segala kekurangan yang kami lakukan selama ada di Bumi
Gordang Sambilan ini ,” sebut AKBP Martri Sonny, S.iK., M.H.
Sementara AKBP Irsan Sinuhaji S.iK., M.H dalam sambutannya, menyampaikan ucapan
terima kasih kepada Bupati dan pemerintah daerah yang telah menerima serta menyelenggarakan
acara pisah sambut. “Terimakasih atas penyambutannya, kami harap ada kerjasamanya
pemerintah daerah dengan Polres Madina,” ucap AKBP Irsan Sinuhaji S.iK., M.H .
Dalam kesempatan yang sama Bupati Madina Drs Dahlan Hasan Nasution, mengucapkan
selamat jalan dan terima kasih atas pengabdian AKBP Martri Sonny, S.iK, M. H selama bertugas
sebagai Kapolres Madina.
Selanjutnya disampaikan, “Saya berharap apa yang telah dilakukan oleh Polres dan
PemkabMadina dapat bermanfaat. Dan selamat datang untuk kapolres yang baru dan mudah-
mudahan nyaman dengan kondisi Madina,” sebut Drs Dahlan Hasan Nasution
“Selamat jalan kepada adinda Sonny semoga sukses disana, dan untuk andinda Irsan kami
ucapkan selamat datang di Bumi Gordang Sambilan ini, semoga dengan hadirnya adinda Irsan
ini dapat memberikan suasana baru bagi Negeri Beradat Taat Beribadat,” Imbuh Drs Dahlan
Hasan Nasution. (Asof)
Tim Penggerak PKK Provinsi Sumatera Utara Melakukan Supervisi di Madina
Panyabungan, Pindo
Tim Penggerak PKK Provinsi Sumatera Utara melakukan supervisi desa binaan dan
desa kategori lomba Provinsi Sumatera Utara di Kabupaten Mandailing Natal (Madina).
Rabu,(02/05).
Acara tersebut di hadiri Bupati Mandailing Natal Drs. H. Dahlan Hasan Nasution dalam
hal ini diwakili oleh Asisten I, Alamul Haq Daulay SH. Ketua TP. PKK Mandailing Natal Ny.
Ika Desika Dahlan Hasan Nasution dan rombongan team Supervisi TP. PKK Provinsi Sumatera
Utara.
Sekretaris TP. PKK Provinsi Sumatera Utara, Ny.Dr. Netty Amansyah Nasution
menyampaikan supervisi ini dilakukan bertujuan untuk mengetahui berbagai kegiatan yang telah
dilakukan oleh TP. PKK Kabupaten/Kota dalam rangka membina Kecamatan dan
Desa/Keluahan tentang 10 Progrma PKK yang didukung oleh Dinas terkait.
Ketua TP. PKK Mandailing Natal , Ny. Ika Desika Dahlan Hasan menyampaikan
dalam pidatonya gerakan PKK adalah gerakan dalam pembangunan masyarakat yang tumbuh
dari masyarakat dan untuk masyarakat dalam rangka mewujudkan kesejahteraan keluarga lahir
dan bathin, dalam pelaksanaannya menekankan pada prinsip pemberdayaan dan partisipasi
masyarakat melalui pemberdayaan keluarga, karena keluarga adalah unit terkecil dalam
masyarakat.
Selanjutnya, Ketua TP. PKK Mandailing Natal , Ny. Ika Desika Dahlan Hasan
menjabarkan, “Dalam pelaksanan 10 Pokok Program PKK ada program-program unggulan dan
diperlombakan secara berjenjang sampai ke tingkat pusat. Yaitu Desa Bina pelaksana kategori :1.
Tertib Administrasi PKK 2. Pola asuh anak dan remaja dengan penuh cinta dan kasih sayang, 3.
UP2K PKK, 4. Hatinya PKK, 5. IVA Test, 6. Kesatuan Gerak PKK KBK, 7. Lingkungan Bersih
dan Sehat, 8. Prilaku hidup bersih dan sehat, dan 9. Posyandu, serta yang ke, 10. PTP2WKSS, “
sebut Ny. Ika Desika Dahlan Hasan. (Asof)
Panyabungan Raih Juara Umum MTQN XVII Tingkat Kab. Madina

Panyabungan, Pindo
Kecamatan Panyabungan kembali meraih juara umum MTQN ke XVII Tingkat Kab,
Mandailing Natal (Madina) Tahun 2018 yang ditutup oleh Bupati Madina Drs.H.Dahlan Hasan
Nasution pada Sabtu (28/4) malam di AnjunganTaman Raja Batu Kompleks perkantoran Paya
loting Panyabungan. Kegitan itu juga sekaligus penutupan Festival Nasyid Cilik 2018.
Setelah melalui perjuangan yang ketat dengan utusan-utusan 23 kecamatan sekabupaten
Madina kahirnya Qori dan Qoriah utusan Kecamatan Panyabungan berhasil mempertahankan
juara umum. Keberhasilan yang diraih Qori dan Qoriah utusan Kecamatan Panyabungan
merupakan yang ke enam kalinya sebagai juara umum.
Ketua LPTQ Kecamatan Panyabungan Pajar SH (Sekcam Panyabungan) melalui ketua
harian H.Sutan Hasibuan S.Ag, MH yang juga Kepala Kua Panyabungan menyampaikan,
“alhamdulillah Qori dan qoriah utusan Kecamatan Panyabungan yang bertarung di MTQN Ke
XVII Tahun 2018 berhasil mempertahankan juara umum pada tingkat kabupaten Madina. Juara
umum yang diraih merupakan juara umum yang ke enam kalinya,” ucap H.Sutan Hasibuan
S.Ag, MH .
”Dalam mengikuti MTQN Ke XVII Tahun 2018 Panitia LPTQ Kecamatan Panyabungan
mengirim 46 qori dan qoriah. Alhamdulillah Kapilah Panyabungan berhasil meraih juara Satu
dalam delapan cabang, yakni 1) juara I Tartil Anak Putri, 2). Tilawah Anak Putri, 3) Tahfiz 20
Juz, 4) Syahrhil Qur’an, 5) Tilawah Dewasa Putri, 6) Khot Hiasan Putri, 7) Khot Dekorasi dan 8)
Khot Naskah Putri . Kemudian untuk juara Dua (II), yakni 8 qori/qoriah, juara Tiga (III), 3
qori/qoriah, Juara Harapan satu(I) sebanyak 5. qori/qoriah juara Harapan dua(II), yakni 2.
qori/qoriah dengan jumlah nilai yang dikumpilkan 63,” ujar H.Sutan Hasibuan S.Ag, MH.
Disebutkan,” Keberhasilan yang diraih tak terlepas dari dukungan lapisan seluruh
masyarakat Panyabungan, terutama Pak Camat, sehingga kapilah kecamatan Panyabungan
berhasil mempertahan juara umum, sekali lagi kami ucapakan terimakasih kepada semua pihak
yang terlibat,” pungkas H.Sutan Hasibuan S.Ag, MH. (Asof)

Ket. Foto
Bupati Madina Drs. Dahlan Hasan Nasution menyerahkan Piala juara umum kepada Camat
Panyabungan Sejarah Hakim, SH

Panyabungan, 10 Mei 2018


Pengirim Berita

Ahmad Sofyan

Anda mungkin juga menyukai