Anda di halaman 1dari 2

FAKULTAS ILMU KESEHATAN

UNIVERSITAS NASIONAL

Karya Tulis Ilmiah, Jakarta Juli 2017


Ida Farida
NIM. 163112540120077

Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Status Gizi Balita di Puskesmas


Lemahabang Kecamatan Cikarang Timur Kabupaten Bekasi Provinsi Jawa
Barat Tahun 2017
viii + 55 Halaman + 11 Tabel + 2 gambar + 7 lampiran

ABSTRAK
Status gizi balita adalah suatu ukuran mengenai kondisi tubuh balita yang dapat
dilihat dari makanan yang dikonsumsi dan peggunaan zat-zat gizi di dalam tubuh.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Faktor-faktor yang berhubungan
dengan status gizi balita di Puskesmas Lemahabang Kecamatan Cikarang Timur
Kabupaten Bekasi Provinsi Jawa Barat Tahun 2017. Desain dalam penelitian ini
adalah Cross sectional.. Populasi dalam penelitian ini adalah para ibu yang
mempunyai balita ( usia 12 – 59 bulan ) pada tahun 2016 dengan jumlah 5169
balita ke Puskesmas Lemahabang Kecamatan Cikarang Timur Kabupaten Bekasi
dan yang menjadi sampel penelitian yaitu sebanyak 99 ibu yang mempunyai
balita. Data dikumpulkan dari hasil kuesioner di Puskesmas Lemahabang,
kemudian diolah dan dianalisis secara univariat dan bivariat. Dari hasil analisis
data diperoleh pvalue pengetahuan = 0,000 , pvalue pendidikan = 0,000 , pvalue paritas
= 0,007 , pvalue ekonomi= 0,024 , pvalue jenis kelamin balita = 0,009, dimana semua
nilai pvalue < ɑ. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah terdapat hubungan yang
bermakna antara pengetahuan, pendidikan, paritas, ekonomi dan jenis kelamin
dengan status gizi balita di Puskesmas Lemahabang Kecamatan Cikarang Timur
Kabupaten Bekasi Provinsi Jawa Barat Tahun 2017. Disarankan pada petugas
kesehatan yang berada di Puskesmas Lemahabang untuk bekerjasama dengan
kader-kader posyandu dalam menginformasikan pentingnya menjaga status gizi
balita terutama pada penanganan status gizi kurang agar terhindar atau
meminimalisir dampak dari status gizi kurang.

Kata kunci : Status Gizi, Balita


Daftar bacaan : 37 bacaan ( 2008 -2016)
FACULTY OF HEALTH SCIENCE
UNIVERSITY OF NATIONAL

Scientific writing, Jakarta July 2017


Ida Farida
NIM. 163112540120077

Factors Related with Nutritional Status of Children Underfive at


Lemahabang Community Health Center The East Cikarang District Bekasi
Regency West Java Province in 2017

viii + 55 Page + 11 Table + 2 picture + 7 attachment

ABSTRACT
Nutritional status of children underfive is a measure of children underfive body
condition that can be seen from the food consumed and the use of nutrients in the
body. The purpose of this study is to determine Factors related with nutritional
status of children underfive at Lemahabang Community Health Center The East
Cikarang District Bekasi Regency West Java Province in 2017. Design in this
study is Cross sectional . The population in this study was the mothers who have
children underfive (aged 12 - 59 months) in 2016 with the number of 5169
children at Lemahabang Community Health Center The East Cikarang District
Bekasi Regency and the study sample is 99 mothers who have children underfive.
The data was collected from questionnaire at Lemahabang Community Health
Center, then processed and analyzed by univariat and bivariate. From analysis
data gets knowledge pvalue = 0,000, education pvalue = 0,000, parity pvalue =
0,007, economy pvalue = 0,024, gender of children underfive pvalue = 0,009,
where all values to pvalue < ɑ. Conclusion in this study there is a significant
relationship between knowledge, education, parity, economy and gender with
nutritional status of children underfive at Lemahabang Community Health Center
The East Cikarang District Bekasi Regency West Java Province in 2017.
Suggested to health officers who are at Lemahabang Community Health Center to
cooperate with posyandu cadres in informing the importance of maintaining
nutritional status of children underfive, especially in handling nutrient status less
to avoid or minimize the impact of nutrient status less.

Keywords : Nutritional status, children underfive


Reading list : 37 readings (2008- 2016)

Anda mungkin juga menyukai