Anda di halaman 1dari 2

Report Text

Author : iswati widjaja


Publish : 10-10-2011 22:19:56

Teks report (report text) adalah jenis teks yang mendeskripsikan atau menggambarkan bentuk, ciri atau sifat
umum (general) benda, hewan, tumbuh-tumbuhan, manusia atau peristiwa.
Teks report atau report text memiliki bentuk yang hampir sama dengan descriptive text. Siswa biasanya
mengalami kesulitan membedakan antara kedua jenis teks ini. Perbedaan yang paling mendasar pada kedua
jenis teks ini adalah sebagai berikut.
- Report Text mennggambarkan bentuk, ciri atau sifat benda, hewan, tumbuh-tumbuhan, manusia atau
peristiwa secara umum (general).
- Descriptive Text mennggambarkan bentuk, ciri atau sifat benda, hewan, tumbuh-tumbuhan, manusia atau
peristiwa secara khusus (specific).
Report text memiliki kerangka atau struktur (generic structure) sebagai berikut.
1. General classification: memperkenalkan benda, hewan, tumbuhan, atau seseorang yang akan dibahas. Salah
satu caranya adalah dengan membuat definisi atau klasifikasi.
2. Description: menceritakan bagian, kualitas, sifat, tingkah laku benda, hewan, tumbuhan, atau seseorang
yang dideskripsikan.
Tujuan (purpose) teks ini ialah memberikan informasi atau gambaran tentang ciri-ciri umum benda, hewan,
tumbuhan, atau manusia.
Kata kerja (tense) yang digunakan biasanya simple present tense. Sekali lagi, teks deskriptif dan report
tampaknya sama, tetapi sesungguhnya sangat berbeda. Teks deskriptif memberikan deskripsi sesuatu yang
khusus atau tertentu, sedangkan report memberikan deskripsi tentang ciri-ciri umum dari suatu jenis benda
hidup atau mati.
Perhatikan contoh di bawah ini! Bandingkan dengan teks descriptive! (paragraf berwarna biru adalah general
classification sedangkan paragraf berwarna merah adalah description).
What is a Veterinarian
A veterinarian is a person who has studied to be a doctor of animals. They take care of animals’
health. Many pet owners use a veterinarian to help them take care of their pets.
Some veterinarians take care of cats and other small animals. Other veterinarians take care of larger animals
such as horses, cows, or large zoo animals.
If you have a pet at home, your pet has probably seen a veterinarian. Veterinarians can help you decide what
kinds of food your animals should eat, what shots your pet will need, and how you should take care of your
animals. It is important to take your pet to see a veterinarian to make sure it stays healthy.
(Sumber: Let’s Talk IX: 194)

1. What does the text tell about? It is …


A. to describe a veterinarian in general.
B. to describe veterinarian in specific.
C. to entertain the reader with a story.
D. to tell the past event.
Jawaban: A
Prembahasan:
Sesuai tujuan (purpose) teks report, yaitu mendiskripsikan seorang veterinarian (dokter hewan) secara umum
(in general)
2. The paragraph 1 belongs to …
A. Orientation. C. General classification.
B. Identification D. Reorientation.
Jawaban: C
Pembahasan:

Page 1
Report Text

Sesuai generic structure teks report, teks diawali dengan general classification.
8. What does not a veterinarian take care of?
A. Horses. C. Cats.
B. Cows. D. Worm.
Jawaban: D
Pembahasan:
Berdasarkan teks, yang tidak dirawat oleh veterinarian adalah worm (cacing)

source : http://halloenglish.web.id/teks-report-report-text/

Page 2

Anda mungkin juga menyukai