Anda di halaman 1dari 6

USBN

PKN

SMK

SUSULAN

Tahun 2017/2018
2

A. PILIHAN GANDA

3. Perhatikan beberapa pernyataan berikut ini!

(1). Mempunyai semangat egalitarianisme atau kesetaraan


(2). Selalu ada kelompok yang memerintah dan diperintah
(3). Memiliki pengetahuan dan kompetitif dan penuh persaudaraan dengan bangsa-bangsa
lain dengan semangat kemanusiaan
(4). Memiliki wawasan kebangsaan, sikap dan perilaku yang mencerminkan sikap
chauvinisme terhadap bangsa dan negaranya
(5). Mempunyai sikap tertib dan sadar hukum yang direfleksikan dari adanya budaya malu
apabila melangar hukum
(6). Menyadari akan pentingnya pembelaan dan perjuangan terhadap kepentingannya.

Berdasarkan pernyataan-pernyataan tersebut, yang merupakan ciri masyarakat madani


ditunjukkan oleh pernyataan-pernyataan nomor ....

A. (1), (2), dan (3)


B. (1), (3), dan (5)
C. (2), (4), dan (6)
D. (3), (4), dan (5)
E. (4), (5), dan (6)

8. Setiap negara merdeka memiliki sifat hakikat. Sifat tersebut berkaitan dengan dasar-dasar
terbentuknya negara, norma dasar yang menjadi tujuannya, falsafah hidup dan tata nilai
sosial budaya yang telah berkembang di dalam negara. Salah satu sifat hakikat negara
adalah monopoli/absolut, yang berarti ….

A. kekuasaan negara tidak berasal dari kekuasaan lainnya dan bersifat tetap,
permanen dan berlaku untuk semua warga negara
B. semua peraturan perundang-undangan berlaku untuk semua warga negara tanpa
kecuali dan harus dipatuhi seluruh warga negara
C. negara berwenang menggunakan kekuatan fisik secara legal untuk menjamin
dipatuhinya sebuah peraturan atau perundang-undangan
D. negara diperkenankan untuk memberikan sanksi kepada warga negara yang tidak
patuh pada undang-undang dan peraturan yang berlaku
E. negara berwenang menetapkan tujuan bersama serta melarang berdirinya sebuah
organisasi tertentu yang bertentangan dengan tujuan negara

10. Kasus korupsi merupakan salah contoh perbuatan melanggar hukum yang dapat terjadi di
berbagai lingkungan kehidupan. Korupsi sebenarnya dapat dihindari, apabila seluruh
anggota masyarakat menampilkan sikap yang sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku,
diantaranya adalah ….

A. selalu membayar iuran warga tepat waktu dan taat pada aturan
B. membuat laporan keuangan apabila diperlukan oleh pemeriksa
C. menggunakan uang sesuai dengan keinginan dan kepentingan warga
D. melaporkan penggunaan dana masyarakat sesuai dengan kepentingan pengurus
E. mempertanggungjawabkan segala bentuk penggunaan dana masyarakat secara
transparan

©
LINKING-SMK-PKN-KUR2006-SUSULAN-2017-2018 Hak Cipta pada Pusat Penilaian Pendidikan-BALITBANG-KEMDIKBUD
3

14. Tugas dan kewenangan lembaga-lembaga negara sudah digariskan dalam UUD NRI Tahun
1945 dan peraturan perundang-undangan lainnya. Akan tetapi, tugas dan kewenangan
lembaga-lembaga tersebut tidak akan optimal apabila tidak mendapatkan dukungan dari
rakyat. Oleh karena itu peran serta rakyat dalam sistem politik Indonesia sangat penting.
Salah satu contoh bentuk peran tersebut adalah ….

A. berpartisipasi aktif dalam setiap proses penyusunan kebijakan publik oleh


pemerintah
B. memelihara ketertiban dan keamanan lingkungan tempat tinggalnya masing-
masing
C. menciptakan produk-produk yang kreatif dan inovatif sesuai dengan keahliannya
D. mengkritisi setiap kebijakan yang diambil pemerintah baik di tingkat pusat
maupun daerah
E. ikut serta dalam usaha pembelaan negara sesuai dengan tugas dan perannya
masing-masing

17. Pengalaman dan pemberitaan dari berbagai media massa berfungsi sebagai sumber
informasi yang dapat mengubah pola pikir dan wawasan masyarakat. Hal tersebut tanpa
disadari mampu membangun karakter dan pemikiran masyarakat dalam berbuat lebih baik
di masa yang akan datang. Disinilah peran pers sangat penting dalam menyampaikan
sebuah informasi secara utuh dan jujur.
Berdasarkan ilustrasi tersebut fungsi pers yang bertanggungjawab dalam masyarakat
demokrasi Indonesia adalah ....

A. dapat memilih program tayangan-tayangan yang disenangi pemirsa khususnya


orang tua
B. dapat menambah wawasan berpikir dalam kehidupan bermasyarakat dan
bernegara
C. cenderung mempengaruhi tren dan gaya hidup yang merubah tingkah laku dan
pola pikir secara tidak sadar
D. mendorong tegaknya keadilan dan supremasi hukum sebagai syarat negara yang
demokratis
E. menjadi lapangan pekerjaan bagi para reporter yang meliput berita demonstrasi
dengan tawaran penapat yang cukup tinggi

©
LINKING-SMK-PKN-KUR2006-SUSULAN-2017-2018 Hak Cipta pada Pusat Penilaian Pendidikan-BALITBANG-KEMDIKBUD
4

24. Perhatikan ciri-ciri ideologi terbuka berikut !


No. Ciri-ciri Ideologi Terbuka :
1. Menghargai adanya pluralitas
2. Kebebasan yang bertanggung jawab
3. Merupakan kekayaan rohani (falsafah)
4. Ia milik seluruh rakyat
5. Isinya tidak langsung operasional

Berdasarkan tabel di atas, makna Pancasila sebagai ideologi terbuka adalah ....

A. dapat menyesuaikan dan diterapkan dari dinamika Indonesia dan dunia, tetapi
tidak merubah nilai-nilai dasar ideologi itu sendiri sehingga dapat digunakan
dan diterapkan dalam berbagai jaman.
B. paham yang membuat seseorang berangan-angan tentang sesuatu hal yang tidak
nyata dan rasional serta membatasi diri untuk memilih pemikiran yang lebih
terbuka dan maju dengan perkembangan jaman.
C. sebuah pemikiran yang asal mulanya berasal dari pedoman dan pandangan
kelompok tertentu dan kebenarannya adalah suatu yang mutlak dan tak
terbantahkan kebenarannya.
D. bahwa Ideologi adalah merupakan sebuah pemikiran atau gerakan yang
memaksa individu dan juga masyarakat seperti yang dikehendaki oleh
pemerintah.
E. ideologi yang bukan berasal dari masyarakat itu sendiri melainkan berasal dari
keinginan dan cita-cita suatu kelompok tertentu, sehingga ideologi ini bersifat
memaksa, keras dan sangat mengatur berbagai bidang kehidupan rakyatnya.

28. Bagian keempat dari Pembukaan UUD NRI Tahun 1945 mempunyai hubungan kausal dan
organis dengan batang tubuh UUD NRI Tahun 1945 yang mencakup beberapa segi yaitu
….
A. ditetapkannya negara berdasar hukum
B. kekuatan mengikat hukum nasional
C. ditetapkannya dasar kerohaniaan
D. penjelasan tentang hak asasi manusia
E. pelaksanaan sistem pemerintahan

31. Kementerian Luar Negeri dalam melaksanakan tugas pokoknya dibantu oleh badan-badan
perwakilan diplomatik dan konsuler yang berada di luar negeri. Untuk melaksanakan tugas
pokoknya, perwakilan diplomatik mempunyai fungsi antara lain ….
A. menjalankan tugas sebagai eksekutif Presiden di negara penerima
B. memberikan perlindungan maksimum bagi WNI dari jeratan hukum
C. sebagai juru runding terhadap negara-negara pendonor pinjaman
D. melakukan pengawasan terhadap warga negara RI di Luar Negeri
E. penetapan penarikan hubungan diplomatik terhadap suatu negara

©
LINKING-SMK-PKN-KUR2006-SUSULAN-2017-2018 Hak Cipta pada Pusat Penilaian Pendidikan-BALITBANG-KEMDIKBUD
5

35. Kasus perbudakan buruh yang pernah disidangkan di salah satu Pengadilan
Negeri merupakan salah satu kasus pelanggaran hak asasi manusia. Kasus tersebut
sebenarnya dapat dihindari, apabila masyarakat berperan serta dalam upaya penegakan
HAM untuk mencegah terjadinya pelanggaran HAM. Salah satu bentuk peran serta yang
dapat ditampilkan oleh anggota masyarakat diantaranya adalah .…

A. melaporkan setiap pelanggaran HAM yang terjadi di masyarakat


B. menulis artikel tentang efektifitas penegakkan HAM oleh Pemerintah
C. mengawasi kinerja Komnas HAM sebagai salah satu instrumen penegakan HAM
D. meningkatkan pemahaman masyarakat mengenai hak dan kewajiban asasi
manusia
E. mengusulkan perubahan undang-undang tentang hak asasi manusia kepada DPR

40. Sejarah mencatat banyak hal yang dibicarakan dan bermanfaat dari momentum kunjungan
Raja Arab Saudi ke Indonesia. Diantaranya hubungan diplomasi politik untuk memperkuat
hubungan kedua negara terutama dalam isu kuota dalam pelayanan haji, perlindungan dan
kesejahteraan TKI di sana. Selain itu juga merupakan bentuk diplomasi ekonomi dan
investasi terutama terkait dengan pengelolaan minyak antara pertamina dengan Aramco
milik Arab Saudi.

Berdasarkan Ilustrasi di atas dapat disimpulkan pentingnya kerjasama internasional bagi


bangsa Indonesia yaitu ...

A. mempererat hubungan kerjasama antarkedua negara dalam memenuhi kebutuhan


dalam negeri dengan prinsip saling menguntungkan.
B. melakukan hubungan internasional dibidang pemberdayaan pembangunan jalan
tol di Indonesia berikut transfer teknologi.
C. meningkatkan suplai energi di Indonesia melalui distribusi energi untuk
menyediakan energi murah bagi rakyat Indonesia.
D. untuk menunjang upaya peningkatan pembangunan ekonomi nasional dalam
bidang sarana transportasi.
E. untuk menunjang upaya pemeliharaan dan pemulihan perdamaian dan stabilitas
nasional.

©
LINKING-SMK-PKN-KUR2006-SUSULAN-2017-2018 Hak Cipta pada Pusat Penilaian Pendidikan-BALITBANG-KEMDIKBUD
6

B. URAIAN

43. Seorang warga negara Indonesia dapat kehilangan status kewarganegaraannya jika yang
bersangkutan dalam posisi tertentu.
Sebutkan 3 (tiga) penyebab warga negara indonesia dapat kehilangan status
kewarganegaraannya!

©
LINKING-SMK-PKN-KUR2006-SUSULAN-2017-2018 Hak Cipta pada Pusat Penilaian Pendidikan-BALITBANG-KEMDIKBUD

Anda mungkin juga menyukai