Anda di halaman 1dari 3

Profil Puskesmas Lakansai tahun 2017

BAB I
PENDAHULUAN

I.1 Latar Belakang

Dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun 2009


tentang Kesehatan mengamanatkan bahwa pembangunan kesehatan harus
ditujukan untuk meningkatkan kesadaran, kemauan dan kemampuan hidup
sehat masyarakat yang setinggi-tingginya, sebagai investasi bagi
pembangunan sumber daya manusia yang produktif secara sosial dan
ekonomis. Setiap orang berhak atas kesehatan dan setiap orang mempunyai
hak yang sama dalam memperoleh akses atas sumber daya di bidang
kesehatan.
Menurut Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 75
Tahun 2014 Tentang Pusat Kesehatan Masyarakat. Pusat Kesehatan
Masyarakat yang selanjutnya disebut Puskesmas adalah fasilitas pelayanan
kesehatan yang menyelenggarakan upaya kesehatan masyarakat dan upaya
kesehatan perseorangan tingkat pertama, dengan lebih mengutamakan
upaya promotif dan preventif, untuk mencapai derajat kesehatan
masyarakat yang setinggi-tingginya di wilayah kerjanya. Puskesmas
mempunyai fungsi sebagai Pusat Penggerak Pembangunan berwawasan
Kesehatan; Pusat Pemberdayaan masyarakat; dan Pusat Pelayanan
kesehatan masyarakat (mencakup pelayanan kesehatan perorangan dan
pelayanan kesehatan masyarakat).
Agar penyelenggaraan pembangunan kesehatan, khususnya dalam
melakukan kegiatan perencanaan, pelaksanaan, pengendalian,
pengawasandan penilaian dapat berjalan efektif dan efisien sangat
diperlukan informasi tentang hasil pembangunan kesehatan dan
pendukungnya.
Dalam rangka memenuhi kebutuhan informasi, Puskesmas Lakansai
menyusun Profil Kesehatan yang berisi tentang situasi dan kondisi
kesehatan diwilayah kerjanya beserta hasil dari upaya-upaya kesehatan
yang telah dilaksanakan selama tahun 2017 yang dianalisis secara
sederhana dan ditampilkan dalam bentuk tabel, peta dan grafik.
Penyusunan profil ini bertujuan untuk memberikan data dan informasi
dalam rangka proses perencanaan, pemantauan, dan mengevaluasi
pencapaian hasil pembangunan kesehatan di wilayah kerja puskesmas
lakansai Tahun 2017.

1
Profil Puskesmas Lakansai tahun 2017

I.2 Maksud dan Tujuan

a. Maksud

Puskesmas Lakansai Kabupaten Buton Utara Profil kesehatan


Puskesmas Lakansai Kabupaten Buton Utara disusun dengan maksud
untuk menyajikan informasi dan mengukur keberhasilan pembangunan
kesehatan di Puskesmas Lakansai dalam satu tahun. Profil kesehatan
juga merupakan salah satu produk Informasi Kesehatan yang berisi
tentang gambaran umum tentang derajat kesehatan dan lingkungan,
situasi upaya kesehatan, dan situasi sumber daya kesehatan di
Puskesmas Lakansai yang memuat tentang berbagai indikator hasil
pembangunan kesehatan selama satu tahun.
b. Tujuan

Profil kesehatan Puskesmas Lakansai tahun 2017 ini digunakan


sebagai sarana pemantauan dan evaluasi terhadap pencapaian keberhasilan
program pembangunan kesehatan serta menjadi dasar proses pengambilan
keputusan bagi pimpinan instansi kesehatan di berbagai jenjang
administrasi serta stakeholder di Puskesmas Lakansai, sehingga diharapkan
dapat bermafaat dalam mendukung sistem manajemen kesehatan yang
lebih baik menuju masyarakat Buton Utara sehat yang mandiri dan
berkeadilan.
1.3 Visi dan Misi Puskesmas Lakansai

I.4 Sistematika Penyajian

Sistematika penyajian Profil Kesehatan Puskesmas Lakansai adalah


sebagai berikut :
Bab I- Pendahuluan
Bab ini berisi penjelasan tentang latar belakang, maksud dan
tujuan profil kesehatan, Visi dan Misi Puskesmas Lakansai dan sistematika
penyajiannya.
Bab II - Gambaran Umum dan Wilayah Kerja Puskesmas
Bab ini menyajikan tentang gambaran umum wilayah kerja
Puskesmas Lakansai yang meliputi Keadaan Geografi, Demografi
(Kependudukan terdiri dari Jumlah dan Persebaran Penduduk, Rasio Jenis
Kelamin, Kelompok Umur, Pendidikan).

2
Profil Puskesmas Lakansai tahun 2017

Bab III - Situasi Derajat Kesehatan


Bab ini berisi uraian tentang indikator mengenai angka kematian,
angka kesakitan, dan angka status gizi masyarakat.
Bab IV - Situasi Upaya Kesehatan
Bab ini menguraikan tentang pelayanan kesehatan dasar,
pelayanan kesehatan rujukan dan penunjang, pemberantasan penyakit,
pembinaan kesehatan lingkungan dan sanitasi dasar, perbaikan gizi
masyarakat. Upaya pelayanan kesehatan yang diuraikan dalam bab ini
juga mengakomodir indikator kinerja Standar Pelayanan Minimal (SPM)
Bidang kesehatan.
Bab V - Situasi Sumber Daya Kesehatan Dan Pembiayaan.
Bab ini menguraikan tentang sarana kesehatan, tenaga kesehatan
pembiayaan kesehatan dan sumber daya kesehatan lainnya
Bab VI – Kesimpulan

Bab ini berisi tentang hal-hal penting yang perlu disimak dan

ditelaah lebih lanjut dari Profil Kesehatan Puskesmas Lakansai di Tahun

2017.

Lampiran

Pada lampiran ini berisi tabel resume/angka pencapaian


Puskesmas Lakansai tahun 2017.

Anda mungkin juga menyukai