Anda di halaman 1dari 1

2.

Setir goyang atau Tidak stabil

Setir yang goyang atau tidak stabil ketika digunakan dengan kecepatan kendaraan yang

terbilang tinggi dapat disebabkan oleh beberapa hal, antara lain :

 Setelan steering rack ke pinion merenggang


 Adanya link penguhubung yang sudah mengalami keausan (Steering linkage)
 Waktunya untuk melakukan spooring dan balancing

Ketika permasalahan ini terjadi pada kendaraan, Anda dapat memeriksa link penghubung ke

roda-roda yang sudah mengalami keausan dan lakukanlah spooring balancing roda.

3. Setir Berat Sebelah (Salah satu sisi)

Permasalahan ini dapat terjadi disebabkan oleh salah satu sisi roda yang tidak tepat, untuk itu

Anda perlu memeriksa satu persatu, diantaranya:

 Pastikan tekanan ban kanan dan kiri sama.


 Periksa apakah terdapat rem yang macet. Rem yang macet dapat membuat setir
cenderung menarik ke satu arah.
 Periksa apakah terdapat komponen penghubung yang telah mengalami keausan.
 Setelah semua komponen di atas telah diperiksa dan dipastikan tidak bermasalah,
periksalah spooring dan perbaiki setelan spooring.

4. Setir Bergetar

Setir yang bergetar dapat disebabkan oleh getaran roda ban yang merambat ke setir, solusinya

ialah Anda harus memeriksa kondisi kerataan ban dan juga velg, perlu bagi Anda untuk

memeriksa keolengan velg menggunakan mesin balance. Pada intinya, disarankan bagi Anda

untuk segera melakukan proses balancing.

Anda mungkin juga menyukai