Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN KUBU RAYA

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS PARIT TIMUR
Jln . Terminal Bengkarek Kec. Sui Ambawang Kode Pos 78393

TUGAS WEWENANG DAN TANGGUNG JAWAB MANAJEMEN MUTU

A. Tugas, wewenang dan tanggung jawab Kepala Puskesmas sebagai top manajer
manajemen mutu adalah sebagai berikut:
1. Menetapkan Sistem Manajemen mutu Puskesmas.
2. Menetapkan kebijakan, pedoman mutu dan keputusan strategis untuk
pelaksanaan Sistem Manajemen Mutu Puskesmas.
3. Memastikan Standar pelayanan Minimal disetiap proses yang ada di dalam
proses bisnis dan pelayanan.
4. Memastikan ketersediaan sumber daya baik manusia, alat serta bangunan
dan informasi yang dibutuhkan untuk mendukung semua proses.
5. Mengadakan Tinjauan Manajemen secara berkala.
6. Melaksanakan fungsi manajemen (Perencanaan, Pengorganisasian,
Pelaksanaan, Pengawasan) dalam urusan ketatausahaan, program, UKP
dan UKM di Puskesmas;
B. Tugas, wewenang dan tanggung jawab Penanggung jawab / ketua Manajemen
Mutu :
1. Memastikan kebijakan mutu dipahami oleh karyawan.
2. Mensosialisasikan persyaratan pelanggan kepada karyawan melalui rapat.
3. Mengkoordinasikan, memonitor kegiatan peningkatan mutu dan kinerja
puskesmas
4. Membudayakan perbaikan kinerja yang berkesinambungan secara
konsisten sesuai dengan tata nilai, visi, misi dan tujuan puskesmas.
5. Bersama dengan kepala puskesmas menyusun pedoman manual mutu
dan kinerja sebagai acuan bagi pimpinan dan penanggung jawab upaya
Puskesmas dan pelaksana kegiatan di Puskesmas

C. Tugas, wewenang dan tanggung jawab Pokja I, Pokja II danPokja III


1. Menerapkan dan memelihara sistem yang berada dibawah tanggung
jawabnya.
PEMERINTAH KABUPATEN KUBU RAYA
DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS PARIT TIMUR
Jln . Terminal Bengkarek Kec. Sui Ambawang Kode Pos 78393

2. Memastikan indikator dan instrumen yang dipakai untuk mengukur,


memantau dan menganalisa proses yang terkait dengan unit masing-
masing.
3. Melakukan tindakan perbaikan dan tindakan pencegahan serta melakukan
perbaikan terus menerus.
4. Menyusun dan mengendalikan Standar Prosedur Operasional dan
dokumen lain yang berkaitan dengan aktivitas yang berada di bawah
tanggung jawabnya, termasuk aktifitas perubahannya.
5. Memelihara Catatan Mutu.
6. Memberi masukan tentang kebutuhan dan harapan pelanggan kepada
KepalaPuskesmas.
7. Memastikan semua kegiatan yang dilakukan karyawan adalah untuk
memenuhi kepuasan pelanggan.
D. Tugas, wewenang dan tanggung jawab Tim Auditor Puskesmas
1. Melakukan evaluasi kegiatan perbaikan kinerja melalui audit internal
Puskesmas.
2. Menyampaikan hasil temuan audit kepada kepala Puskesmas,
penanggung jawab manajemen mutu, Penanggung jawab Program/ Upaya
Puskesmas dan Pelaksana Kegiatan sebagai dasar melakukan perbaikan.
E. Tugas, wewenang dan tanggung jawab Tim survei Puskesmas
1. Menyusun kuisioner dan jadwal kegiatan
2. Melakukan survei kegiatan di tingkat puskesmas
3. Melakukan identifikasi, analisis dan rencana tindak lanjut hasil survei

Anda mungkin juga menyukai