Anda di halaman 1dari 3

A.

NAMA KEGIATAN USAHA

Konsep usaha yang saya rencanakan adalah “Tempe Crispy”.

B. ALASAN INGIN MENJALANKAN USAHA TERSEBUT

Dalam berwirausaha tentunya membutuhkan sebuah kreasi dan inovasi dalam membuat
suatu produk yang akan dijalankan, baik produk itu sudah beredar dipasaran atau pun belum beredar
sama sekali. Disinilah peran kreasi dan inovasi sangat dibutuhkan untuk menunjang usaha yang
diciptakan.

Dalam konsep ini saya merencanakan untuk membuka usaha dengan produk berbahan dasar
tempe yang murah meriah dan tidak sulit untuk di dapatkan. Namun sebuah tempe saja tidak cukup,
baik itu di goreng, di bakar maupun di rebus, maka dari itu di butuhkan kreasi dan inovasi dalam
pembuatan produk yang satu ini dengan cara menambahkan tepung roti agar tempe menjadi crispy
setelah di goreng dan hasilnya pun menarik tidak banyak beredar di pasaran dan tentunya memiliki
harga jual yang terjangkau serta menjadi peluang usaha yang menguntungkan.

C. TARGET PASAR

Target pasar yang di harapkan tentunya untuk siapa saja, namun jika di klasifikasikan, produk
ini ditujukan untuk kalangan menengah ke bawah dan konsumen lebih di utamakan kepada siswa
SD/SMP/SMA karena harganya yang terjangkau tapi tidak menutup kemungkinan kalangan keatas
pun dapat menikmatinya.

D. CARA MEMASARKANNYA

Pemasaran adalah proses penyampaian barang/jasa dari produsen kepada konsumen secara
cepat dan tepat. Sesuai dengan pengertian pemasaran, cara memasarkan produk ini tidak terlalu
sulit, produk ini dapat cepat dan tepat dipasarkan di SD, SMP, SMA atau pun ditempat lainnya.

E. ESTIMASI PEMBIAYAAN

Dalam memproduksi usaha ini, modal yang dikeluarkan tidak terlalu banyak. Untuk estimasi
biaya dapat dilihat sebagai berikut :
No. Keterangan Qty Harga/satuan Jumlah
1 Tempe 5 buah Rp. 5.000,- Rp. 25.000,-
2 Telur 1/2 kg Rp. 11.500,- Rp. 11.500,-
3 Tepung Panir 3 pc Rp. 8.000,- Rp. 24.000,-
4 Minyak Kelapa 2 liter Rp. 16.000,- Rp. 32.000,-
5 Bumbu Penyedap 12 pc Rp. 2.000,- Rp. 24.000,-
Total Rp. 116.500,-

Estimasi biaya diatas cukup untuk satu kali penjualan yang menghasilkan sekitar 70
bungkus/hari. Produk ini dijual sekitar Rp. 1000,- per 3 buah tempe yang di potong dadu. Dengan
modal yang minim tentunya dapat menghasilkan keuntungan yang besar. Jadi tertarikah anda untuk
melakukan usaha ini?

F. GAMBAR PRODUK
Terimakasih

jakarta

Anda mungkin juga menyukai