Anda di halaman 1dari 1

Kepolisian berhasil menemukan mobil Toyota Innova milik Abdullah Fitri Setiawan

alias Dufi (43), korban pembunuhan yang jasadnya dimasukkan ke dalam drumplastik di
kawasan Bogor, Jawa Barat beberapa waktu lalu. Mobil tersebut ditemukan dalam kondisi
tak bertuan di daerah Lampung Utara.

Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen Dedi Prasetyo
mengatakan, mobil tersebut ditemukan terparkir di depan gudang manisan milik seorang
warga bernama Eko di Desa Candi Mas, Kecamatan Abung Selatan, Lampung Utara. Dia
curiga minibus berwarna putih yang menghalangi pintu gudangnya itu terkait dengan kasus
kejahatan.

BACA JUGA

 VIDEO: [CEK FAKTA] Kasus Mayat Dalam Drum Terkait Investigasi Esemka?
 3 Fakta Terkuak dari Terduga Pembunuh Dufi, Jasad Ditemukan Dalam Drum
 Polisi: Pembunuh Mengaku Jual Mobil Dufi

"Saksi kemudian melaporkan penemuan mobil tersebut ke Mapolres Lampung Utara pada
Jumat 23 November 2018 pukul 17.00 WIB," ujar Dedi melalui keterangan tertulisnya,
Jakarta, Minggu (25/11/2018).

Berdasarkan keterangan Eko, mobil yang tidak lagi dilengkapi pelat nomor polisi itu telah
terparkir sejak Jumat pukul 10.00 WIB. Karena tidak ditemukan pemiliknya dan
menghalangi pintu gudang, maka Eko melaporkan penemuan mobil tersebut ke polisi.

Kapolres Lampung Utara bersama jajarannya kemudian mengecek penemuan mobil


tersebut. Minibus tak bertuan itu akhirnya berhasil diidentifikasi sebagai kendaraan
milik Dufi yang dibunuh oleh pasangan suami istri bernama M Nurhadi dan Sari.

Mobil tersebut pula yang digunakan untuk mengangkut jasad korban yang telah
dimasukkan ke dalam drum plastik warna biru dan dibuang ke kawasan Industri
Kembangkuning, Klapanunggal, Bogor, Jawa Barat. Selanjutnya mobil tersebut dijual ke
seseorang yang saat ini masih menjadi buronan polisi.

"Hasil pengecekan di bagasi mobil ditemukan beberapa bercak darah," kata Dedi.

Saat ini, kepolisian masih memburu penadah yang diduga kuat membawa mobil tersebut
kabur ke daerah Lampung Utara. Rencananya mobil tersebut akan diserahkan ke penyidik
Polda Jawa Barat pada Senin 26 November besok untuk keperluan penyidikan lebih lanjut
terkait kasus pembunuhan Duf

Anda mungkin juga menyukai