Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN SRAGEN

DINAS KESEHATAN KABUPATEN SRAGEN


UPTD PUSKESMAS TANGEN
Jl. Raya Tangen – Galeh KM. 2 Dukuh Telp.08112657003
TANGEN - SRAGEN
LAPORAN HASIL
MUSYAWARAH MASYARAKAT DESA (MMD)
DESA NGROMBO KECAMATAN TANGEN KABUPATEN SRAGEN

I. LATAR BELAKANG
Desa Siaga adalah desa yang penduduknya memiliki kesiapan sumber daya dan
kemampuan serta kemauan untuk mencegah dan mengatasi masalah-masalah kesehatan,
bencana dan kegawatdaruratan kesehatan, secara mandiri.
Untuk mewujudkan kegiatan tersebut dengan menggunakan metode Survey
Mawas Diri (SMD), dengan kegiatan mengumpulkan fakta, data, informasi baik
kuantitatif maupun kualitatif yang terkait dengan masalah kesehatan, bencana, kegawat-
daruratan kesehatan, dengan factor resikonya, serta berbagai potensi yang ada di desa.
Musyawarah Masyarakat Desa (MMD) merupakan pertemuan warga desa beserta
tokoh masyarakatnya dan para petugas untuk membahas hasil Survey Mawas Diri (SMD)
dan merencanakan penanggulangan masalah kesehatan yang diperoleh dari hasil SMD
dengan tujuan agar masyarakat mengenal masalah kesehatan di wilayahnya, Masyarakat
bersepakat menanggulangi masalah kesehatan melalui pelaksanaan Desa Siaga,
Masyarakat menyusun rencana kerja untuk menanggulangi masalah kesehatan dan
melaksanakan desa siaga.

II. TUJUAN
Masyarakat mengenal dan bersepakat menanggulangi permasalahan kesehatan di Desa.

III. SASARAN
Sasaran peserta SMD sebanyak 30 Orang yang terdiri dari :
1. Kepala Desa
2. Perangkat Desa
3. Kader kesehatan
4. Tokoh masyarakat

IV. BENTUK KEGIATAN


1. Menentukan prioritas masalah berdasarkan hasil SMD
2. Merencanakan kegiatan penanggulangan masalah kesehatan.

V. FASILATATOR DAN NARASUMBER


Sebagai fasilitator kegiatan MMD adalah 2 (dua) orang petugas dari Puskesmas

VI. TEMPAT DAN WAKTU PELAKSANAAN


Penyelenggaraan MMD ini dilaksanakan sesuai tabel berikut
No Hari Tanggal Tempat Waktu
1 Senin 16 Juli 2018 Balai Desa Ngrombo Jam 08.00 s/d 14.00 WIB

VII. LAPORAN HASIL KEGIATAN


Permasalahan Kegiatan Tempat Waktu Sasaran
SPAL Sosialisasi Sesuai jadwal Juli s/d Masyarakat
Perbaikan SPAL Pertemuan Desember 2018 setempat
Rumah Tangga di
setiap pertemuan
RT, Posyandu,
Kelompok
Pengajian Rutin
Sampah Penyuluhan Sesuai jadwal Juli s/d Masyarakat
tentang Sampah Pertemuan Desember 2018 setempat
di setiap
pertemuan RT,
Posyandu,
Kelompok
Pengajian Rutin

VIII. SUMBER BIAYA


Biaya diperoleh dari dana BOK Kabupaten Sragen sebesar Rp.1.280.000,- (Satu juta dua
ratus delapan puluh ribu rupiah), dengan rincian sebagai berikut:
Biaya Konsumsi peserta : 32 Orang x1 hari x Rp.40.000 x 1 Desa = Rp.1.280.000,-

IX. PENUTUP
Demikian laporan hasil kegiatan Musyawarah Masyarakat Desa (MMD) yang telah kami
susun, semoga dapat dipakai sebagaimana mestinya.

Tangen, 16 Juli 2018


Kepala UPTD Puskesmas Tangen

dr.Eko Diyah Istanti


NIP.19770124 200903 2 001

Anda mungkin juga menyukai