Anda di halaman 1dari 10

Empat Amalan Yang Dapat Menyelamatkan Dari Api Neraka

َّ ‫أًل‬
‫سالَ ُم َعلَ ْي ُك ْم‬
‫الر ِحيْم‬ َّ ‫من‬ ِ ْ‫الرح‬ َّ ِ‫بِس ِْم هللا‬

Segala puji bagi Allah, Tuhan sekelian alam. Selawat serta salam buat junjungan mulia Nabi Muhammad
S.A.W. keluarga serta para sahabat dan pengikut yang istiqamah menuruti baginda hingga ke hari kiamat.

Sahabat yang dirahmati Allah,


Diriwayatkan dari Abu Hurairah ra : Rasulullah SAW pernah bersabda, “Perbuatan yang engkau lakukan
tidak akan menyelamatkan engkau dari api neraka”, mereka berkata, “Bahkan tuan sendiri ya
Rasulullah?” Nabi Muhammad SAW bersabda, “Bahkan aku sendiri, kecuali Allah melindungiku dengan
kasih dan rahmatNya. Oleh kerana itu lakukanlah perbuatan baik sepatut mungkin, setulus mungkin,
sedapat mungkin dan beribadahlah kepada Allah pada pagi dan petang hari, pada sebagian dari malam
hari dan bersikaplah al-qashd (mengambil pertengahan dan melaksanakannnya secara tetap) kerana
dengan cara itulah kamu akan mencapai (syurga)”.
Berdasarkan hadis di atas jelaslah kepada kita bahawa perbuatan yang akan menyelamatkan kita daripada
seksaan api neraka adalah :

Pertama : Perbuatan sebaik mungkin.


Kedua : Perbutan setulus mungkin (bersungguh-sungguh ikhlas)
Ketiga : Perbuatan sedapat mungkin (bersungguh-sungguh hingga semaksima mungkin)
Keempat : Beribadah dengan cara sederhana dan istiqamah (berterusan).

Huraiannya :

Pertama : Perbuatan sebaik mungkin (peringkat ihsan)


Allah SWT berfirman bermaksud: “Berbuat baiklah (kepada hamba Allah) seperti mana Allah berbuat
baik kepadamu (dengan pemberian nikmat-Nya yang melimpah-limpah).” (Surah al-Qasas, ayat 77)
Ihsan adalah tonggak yang menegakkan kerangka agama seiring iman dan Islam. Namun, umat Islam kini
memandang remeh konsep ihsan ini sehingga tidak mengambil endah kepentingannya dalam kehidupan
seharian.

Ihsan bererti berbuat baik dan didefinisikan sebagai ajaran atau konsep mendukung etika kerja yang baik.
Berdasarkan perspektif ini, ihsan dapat difahami sebagai produktiviti kerja secara optimum dengan hasil
sumbangan terbaik dan berkualiti tinggi. Konsep ihsan menjurus kepada dua matlamat utama. Pertama,
ihsan dalam ibadat dan kedua, ihsan dalam muamalat.
Ihsan dalam ibadat ialah beribadat kepada Allah dengan penuh khusyuk dan tawaduk di samping ikhlas
seolah-olah ketika itu sedang berhadapan dengan Allah SWT.

Jika perasaan itu ada, sudah tentu manusia gerun untuk melanggar larangan Allah SWT.
Menurut Ibnu Hajar, sekiranya manusia tidak dapat melihat Allah, maka hendaklah dia meyakini Allah
melihat dan mengawasinya. Justeru, setiap muslim hendaklah menyempurnakan ibadat dengan sebaiknya
bertepatan landasan digariskan Allah dan sunnah Rasulullah SAW.

Perlu diingat konsep ihsan bukan sekadar memelihara hubungan baik dengan Allah SWT dalam urusan
ibadat semata-mata kerana ihsan turut merangkumi setiap perlakuan sesama manusia sama ada
bersangkutan perkara duniawi mahupun ukhrawi.
Ihsan dalam muamalat adalah bersifat ihsan sesama manusia dan juga sesama makhluk Allah SWT yang
lain.

Rasulullah SAW bersabda maksudnya: “Wahai Aisyah! Kamu hendaklah menaruh kasihan belas
(berihsan). Sesungguhnya apabila ihsan masuk ke dalam sesuatu, maka hendaklah ia menghiasinya. Dan
apabila ihsan terkeluar daripada sesuatu, maka ia akan rosak.” (Hadis Riwayat Muslim)

Kedua : Perbutan setulus mungkin (bersungguh-sungguh ikhlas kerana Allah SWT)

Ikhlas bermaksud melakukan amal ibadat sama ada secara khusus atau umum semata-mata memburu
keredhaa Allah. Bagi orang yang hatinya berpaut dengan rasa keikhlasan tidak akan melakukan sesuatu
mengharapkan pembalasan. Pepatah ada mengatakan, "Ada ubi ada batas aku beri jangan lupa di balas".
Seseorang yang ikhlas juga tidak mengharapkan pujian dan sanjungan daripada manusia,jauh sekali
menunjuk-nunjuk atau riak.

Ikhlas selalunya lahir dari hati yang luhur dan mengharapkan reda Allah SWT. semata-mata. Inilah akan
menjadi kunci kesempurnaan dan kejayaan segala amal. Allah SWT. akan menerima perbuatan atau amal
yang dilakukan dengan ikhlas.

Firman Allah SWT maksudnya : "Sesungguhnya kami menurunkan Al-Quran ini kepadamu wahai
Muhammad dengan membawa kebenaran, oleh itu hendaklah engkau menyembah Allah dengan
mengikhlaskan segala ibadat kepadaNya"

Rasulullah SAW bersabda maksudnya : "Sesungguhnya nilai perbuatan itu bergantung dengan
niatnya,dan sesungguhnya bagi setiap orang, buah atau ganjaran sesuai bagaimana niatnya.barang siapa
hijrahnya kerana menuruti perintah Allah dan RasulNya nescaya hijrahnya diterima oleh Allah dan
RasulNya (dan diberi pahala) dan barang siapa hijrahnya kerana keuntungan dunia yang dikejarnya atau
kerana perempuan yang akan dikahwininya,maka hijrahnya sampai
kepada yang diniatnya itu." (Hadis Riwayat Bukhari dan Muslim)
Ketiga : Perbuatan sedapat mungkin (bersungguh-sungguh hingga semaksima mungkin)

Sabda Rasulullah SAW, "Sesungguhnya Allah SWT menyukai apabila seseorang kamu bekerja dan
melakukan pekerjaan itu dengan tekun."
(Hadis Riwayat Abu Daud).
Menurut hadis ini, apabila seseorang muslim suka membuat sesuatu pekerjaan dengan tekun sehingga
selesai dan sempurna pekerjaannya, maka dia termasuk dalam kategori manusia yang disukai oleh Allah
SWT.
Mungkin kita tertanya-tanya, kenapakah Allah SWT sukakan muslim yang bersikap tekun dan
bersungguh-sungguh dalam pekerjaannya? Mungkin.. salah satu sebabnya ialah kerana Tuhan sendiri
bersikap tekun dan bersungguh-sungguh tatkala Dia mencipta makhluk dengan serba kesempurnaan.

Hal ini disokong oleh sebuah hadis lain; “Sesungguhnya Allah itu cantik dan indah. Dan, dengan sebab
itu, Dia sukakan keindahan.”
Barangkali sebab itu juga Allah SWT benci manusia yang ‘mencacatkan’ kesempurnaan . ciptaanNya.
Jika sesuatu perbuatan dibuat sambil lewa maka tidak bersungguh-sungguh maka perbuatan tersebut pasti
rendah kualitinya dan pelakunya akan mengalami kegagalan.

Keempat : Beribadah dengan cara sederhana dan istiqamah (berterusan) diwaktu pagi, petang dan
sebahagian malam.
Islam tidak suka umatnya melakukan sesuatu ibadah yang banyak tetapi berhenti ditengah jalan dan tidak
mampu dilakukan secara berterusan dan istiqamah. Sesuatu ibadah itu lebih baik dikerjakan sederhana
tetapi berterusan dan istiqamah.

Islam menuntut setiap insan supaya berusaha mengejar dan mencari sedapat mungkin keperluan bagi
menyempurnakan sebuah kehidupan sama ada di dunia mahupun di akhirat nanti. Cara paling sesuai
dianjurkan Islam ialah dengan bersederhana.
Ibadah yang dilakukan sedikit tetapi istiqamah adalah lebih baik daripada ibadah yang banyak tetapi
berhenti ditengah jalan.

Diriwayatkan dari Aisyah ra : "Seseorang bertanya kepada Nabi Muhammad SAW, “Apakah amal
(ibadah) yang paling dicintai Allah?” Nabi Muhammad SAW bersabda,” Amal (ibadah) yang dilakukan
secara tetap meskipun sedikit”(Hadis Riwayat Bukhari)
Pada masa sama, perlu ada keseimbangan supaya kedua-dua tuntutan dunia dan akhirat dapat
disempurnakan sebaiknya seperti sabda Rasulullah SAW bermaksud: “Beramallah untuk duniamu seolah-
olah kamu akan hidup selama-lamanya, dan beramallah untuk akhiratmu, seolah-olah kamu akan mati
besok pagi.” (Hadis riwayat Ibn Asakir)

Istiqamah bermaksud kita menempuh jalan (agama) yang lurus (benar) dengan tidak berpaling ke kiri
mahupun ke kanan. Istiqamah ini mencakupi pelaksanaan semua bentuk ketaatan kepada Allah samaada
zahir dan batin dan meninggalkan semua bentuk larangan-Nya. Apabila hati telah istiqamah dalam
makrifat kepada Allah, dalam takut pada-Nya, pengagungankan-Nya, malu pada-Nya, cinta pada-Nya,
berhajat pada-Nya, keinginan pada-Nya, harapan pada-Nya dan berdoa dan bermunajat pada-Nya,
tawakkal pada-Nya dan berpaling dari selain-Nya maka organ tubuh lainnya akan istiqamah. Kerana
sesungguhnya hati adalah komanden seluruh organ tubuh dan yang lain adalah prajurit.

Jika kita ingin anggota tubuh badan kita istiqamah maka istiqamahkanlah hati kita dengan Iman. Dan
iman ini tidak akan berlaku istiqamah, kecuali lisan kita telah istiqamah terlebih dahulu, sebagaimana
yang pernah Rasulullah S.A.W. bersabda maksudnya :"Tidaklah iman seorang hamba itu lurus
(istiqamah) hingga hatinya istiqamah, dan hatinya tidak akan istiqamah kecuali lisannya telah istiqamah."
(Hadis Riwayat Ahmad)

Amalan yang paling disukai alloh

Dalam suatu kesempatan seorang shahabat Nabi SAW yang bernama Ibnu Mas’ud ra bertanya kepada
Nabi SAW:

Ya Nabi SAW, amalan apa yang paling disukai Allah SWT ? Nabi SAW menjawab,
"sholat tepat pada waktunya". Ibnu Mas'ud bertanya lagi, " kemudian apa lagi ?".
Rasulillah SAW menjawab "berbakti kepada orang tua". Ibnu mas'ud bertanya lagi,
"kemudian apa lagi ya Rasulillah ?". Rasulillah SAW menjawab "Berjihad di
jalan Allah". Hadist diriwayatkan oleh mutafaqalaih

Mari membahasnya satu-persatu

Shalat tepat pada waktunya


Perintah menegakan shalat di sebut dalam lebih 10 ayat dalam al-Qur’an. Menegakan shalat tepat pada
waktunya terutama shalat lima waktu. “shalat adalah tiang agama” demikian yang disampaikan nabi
dalam hadist yang lain. Begitu pentingnya shalat, hingga amal pertama yang akan dihisab di hari akhir
nanti adalah shalat. Menegakkan shalat tepat pada waktunya, itulah amalan manusia yang paling disukai
Allah SWT. Allah SWT berfirman dalam salah satu ayat yang artinya “sesungguhnya shalat itu mencegah
pada perbuatan keji dan munkar”. Setelah shalat wajib, ada shalat malam atau tahajud juga merupakan
shalat yang dianjurkan untuk selalu dilaksanakan. Nabi SAW sendiri menghidupkan malam dengan
melakukan shalat.

Berbakti kepada kedua orang tua


Orang tua menempati kedudukan yang tinggi. Ridha Allah kepada seorang hamba juga bergantung pada
ridha kedua orang tuanya. Sekaya apapun, sepintar apapun, serta apapun keadaan hamba, ingatlah apa
yang telah dicapai itu juga berkat dukungan dan doa kedua orang tua. Manusia terlahir di dunia berkat
campur tangan kedua orang tuanya. Allah SWT sangat tidak menyukai orang yang berlaku kasar kepada
orang tua. Orang tua kita menduduki tempat ketiga yang harus kita hormati setelah Allah SWT dan
RasulNya.

Berjihad di jalan Allah


Berjihad dalam makna yang seluas-luasnya. Ada pemahaman keliru yang sengaja dibiarkan dalam
mengartikan kata jihad. Jihad hanya dipahami sebagai berperang mengangkat senjata melawan orang-
orang kafir yang memusuhi islam. Padahal jihad adalah berjuang dengan segala kemampuan untuk
menegakan ajaran agama. Sekali lagi jihad jangan dipahami sebagai berperang saja. Allah SWT
menyuruh kita untuk berjihad dengan menggunakan harta dan jiwa kita. Jihad dengan apa yang kita
miliki baik berupa ilmu, harta dan apapun yang ada pada diri kita. Jika kita sudah berumah tangga,
mencari nafkah dengan jalan yang halal untuk keluarga kita juga termasuk bentuk jihad dijalan Allah.
Allah SWT menyukai orang-orang yang selalu berjihad dijalan-Nya.
Demikian 3 amalan yang paling disukai oleh Allah SWT, shalat tepat pada waktunya, berbakti kepada
orang tua dan berjihad dijalan Allah.

AKTOR PENYEBAB TIDAK TERKABULNYA DOA

Berdoa di 1/3 malam terakhir, mustajab!

Dikisahkan bahwa suatu hari, Ibrahim bin Ad-ham RAH melintas di pasar Bashrah, lalu orang-orang
berkumpul mengerumuninya seraya berkata, “Wahai Abu Ishaq, apa sebab kami selalu berdoa namun
tidak pernah dikabulkan.?”

Ia menjawab, “Karena hati kalian telah mati oleh 10 hal :

Pertama, kalian mengenal Allah tetapi tidak menunaikan hak-Nya.

Ke-dua, kalian mengaku cinta Rasulullah SAW tetapi meninggalkan sunnahnya.

Ke-tiga, kalian membaca al-Qur’an tetapi tidak mengamalkannya.

Ke-empat, kalian memakan nikmat-nikmat Allah SWT tetapi tidak pernah pandai mensyukurinya.

Ke-lima, kalian mengatakan bahwa syaithan itu adalah musuh kalian tetapi tidak pernah berani
menentangnya.

Ke-enam, kalian katakan bahwa surga itu adalah haq (benar adanya) tetapi tidak pernah beramal untuk
menggapainya.
Ke-tujuh, kalian katakan bahwa neraka itu adalah haq (benar adanya) tetapi tidak mau lari darinya.

Ke-delapan, kalian katakan bahwa kematian itu adalah haq (benar adanya) tetapi tidak pernah
menyiapkan diri untuknya.

Ke-sembilan, kalian bangun dari tidur lantas sibuk memperbincangkan aib orang lain tetapi lupa dengan
aib sendiri.

Ke-sepuluh, kalian kubur orang-orang yang meninggal dunia di kalangan kalian tetapi tidak pernah
mengambil pelajaran dari mereka.”

(SUMBER: Mi’ah Qishshah Wa Qishshah Fii Aniis ash-Shaalihiin Wa Samiir al-Muttaqiin karya
Muhammad Amin al-Jundi, Juz.II, hal.94)
Berdoa di 1/3 malam terakhir, mustajab!

Dikisahkan bahwa suatu hari, Ibrahim bin Ad-ham RAH melintas di pasar Bashrah, lalu orang-orang
berkumpul mengerumuninya seraya berkata, “Wahai Abu Ishaq, apa sebab kami selalu berdoa namun
tidak pernah dikabulkan.?”

Ia menjawab, “Karena hati kalian telah mati oleh 10 hal :

Pertama, kalian mengenal Allah tetapi tidak menunaikan hak-Nya.

Ke-dua, kalian mengaku cinta Rasulullah SAW tetapi meninggalkan sunnahnya.

Ke-tiga, kalian membaca al-Qur’an tetapi tidak mengamalkannya.

Ke-empat, kalian memakan nikmat-nikmat Allah SWT tetapi tidak pernah pandai mensyukurinya.

Ke-lima, kalian mengatakan bahwa syaithan itu adalah musuh kalian tetapi tidak pernah berani
menentangnya.

Ke-enam, kalian katakan bahwa surga itu adalah haq (benar adanya) tetapi tidak pernah beramal untuk
menggapainya.

Ke-tujuh, kalian katakan bahwa neraka itu adalah haq (benar adanya) tetapi tidak mau lari darinya.

Ke-delapan, kalian katakan bahwa kematian itu adalah haq (benar adanya) tetapi tidak pernah
menyiapkan diri untuknya.

Ke-sembilan, kalian bangun dari tidur lantas sibuk memperbincangkan aib orang lain tetapi lupa dengan
aib sendiri.

Ke-sepuluh, kalian kubur orang-orang yang meninggal dunia di kalangan kalian tetapi tidak pernah
mengambil pelajaran dari mereka.”
(SUMBER: Mi’ah Qishshah Wa Qishshah Fii Aniis ash-Shaalihiin Wa Samiir al-Muttaqiin karya
Muhammad Amin al-Jundi, Juz.II, hal.94)

Iblis Datang dari Muka, Belakang, Kanan, dan Kiri Kita

Di dalam Al Qur’an, akan kita dapati sebuah rekaman dialog antara Allah SWT dengan iblis
yang dihukum oleh Allah. Dalam dialog tersebut, iblis menyatakan untuk selalu menyesatkan
manusia. Hal tersebut terekam dalam surat Al A’raf ayat 16-17 berikut ini:

“Iblis menjawab: ‘Karena Engkau telah menghukum saya tersesat, saya benar-benar akan
(menghalang-halangi) mereka dari jalan Engkau yang lurus, kemudian saya akan mendatangi
mereka dari muka dan dari belakang mereka, dari kanan dan dari kiri mereka. Dan Engkau
tidak akan men-dapati kebanyakan mereka bersyukur (ta’at).’” (QS. Al A’raf : 16-17)

Dari ayat Al Quran di atas dijelaskan bahwa Iblis akan selalu menghalang-halangi kita dari jalan
yang lurus. Caranya, dia akan mendatangi kita dari muka, dari belakang, dari kanan, dan dari
kiri kita. Lalu apa maksud dari keempat penjuru itu?
Dalam tafsir Ibnu Katsir dijelaskan bahwa yang dimaksud dengan firman Allah SWT dalam
surat Al-A’raf ayat 17 di atas adalah:

“Kemudian saya akan mendatangi mereka dari muka”: Iblis akan membuat manusia ragu akan
permasalahan akhirat (Min baini Aidihim),

“dan dari belakang mereka”: membuat mereka cinta kepada dunia (Wa Min Kholfihim),

“dari kanan”: urusan-urusan agama akan dibuat tidak jelas (Wa ‘An Aimaanihim)

“dan dari kiri mereka”: dan manusia akan dibuat tertarik dan senang terhadap kemaksiatan (Wa
‘An Syama’ilihim).

Lalu timbul pertanyaan di benak kita, mengapa iblis tidak mendatangi kita dari atas dan dari
bawah kita? Hal tersebut dijelaskan dalam sebuah tafsir Al Qur’an berikut ini:

Al-Fakhrur-Razy dalam tafsirnya berkata: “Diriwayatkan bahwa ketika Iblis mengatakan


ucapannya tersebut, maka hati para malaikat menjadi kasihan terhadap manusia mereka
berkata: “Wahai Tuhan kami, bagaimana mungkin manusia bisa melepaskan diri dari gangguan
syaitan?” Maka Allah berfirman kepada mereka bahwa bagi manusia masih tersisa dua jalan:
atas dan bawah, jika manusia mengangkat kedua tangannnya dalam do’a dengan penuh
kerendah-hatian atau bersujud dengan dahinya di atas tanah dengan penuh kekhusyu’an, Aku
akan mengampuni dosa-dosa mereka” (At-Tafsir Al-Kabir V/215)
Dalam tafsir yang lain juga dikatakan bahwa Iblis tidak mendatangi kita dari atas, karena
rahmat turun kepada manusia dari atas (Tafsir Ibnu katsir III/394-395).
Oleh karena itu iman adalah senjata kita. Berdoalah, mari kita berlindung kepada Allah atas
segala godaan syaithan yang terkutuk. [hendratno - dakwatuna.com]
Bersikap Tenang
Rasulullah pernah berkata kepada al-Mundzir, kepala kabilah Abdul Qais, "Sesungguhnya pada dirimu
ada dua sifat yang dicintai Allah, yaitu sifat penyabar dan tidak suka tergesa-gesa." Lalu ia bertanya,
"Wahai Rasulullah, apakah aku berusaha berperilaku seperti itu, atau Allah menjadikanku berwatak
dengan keduanya?" Nabi SAW menjawab, "Allahlah yang menjadikanmu berwatak dengan keduanya."
Al-Mundzir pun berucap, "Segala puji bagi Allah Yang telah menjadikanku berwatak dengan dua tabiat
yang dicintai Allah dan Rasul-Nya." (HR Abu Dawud).

Sikap penyabar, lembut, kalem, dan tenang tak hanya dimiliki dan diserukan oleh Rasulullah, tapi juga
dianjurkan oleh nabi-nabi yang lain. Mengapa begitu, karena kesabaran seorang penyabar-kata Ahmad
ar-Rasyid dalam bukunya al-'Awa'iq-adalah benteng yang akan melindunginya dari fitnah, sifat pemarah,
dan egois, sehingga ia mampu berlaku adil dalam berbagai keputusannya. Sedangkan sifat "tidak
ceroboh" akan memberikan kesempatan untuk menganalisis dan menimbang-nimbang, sehingga tidak
ada lagi keraguan.

Sementara itu, sifat ceroboh dan tergesa-gesa menjadikan seseorang tidak cermat dalam menyelesaikan
persoalannya, karena ada nafsu yang ikut bermain di dalamnya. Orang yang tergopoh-gopoh sering
bertindak keliru dalam hidupnya yang akhirnya membuahkan penyesalan. Kecerobohan juga sering
menjadi penyebab dari hilangnya keteguhan dan komitmen seseorang. Orang yang tergesa-gesa akan
mudah patah semangat manakala dibenturkan oleh perkara yang sepele sekalipun.

Sebaliknya, orang yang lembut, kalem, dan tenang mempunyai konsentrasi yang tinggi untuk menata
dirinya agar lebih baik. Ia kelihatannya berada dalam kebisuan, tapi pikirannya bergerak dinamis. Ia
bertindak bukan dengan nafsu dan amarahnya, tapi bergerak dengan pikirannya.
Nabi meraih simpati yang besar dari umat manusia, karena Allah SWT telah melembutkan hatinya
sebagaimana firman-Nya: "Maka disebabkan rahmat dari Allahlah kamu berlaku lemah lembut terhadap
mereka. Sekiranya kamu bersikap keras lagi berhati kasar, tentulah mereka menjauhkan diri dari
sekelilingmu .…" (Ali Imran [3] : 159).

Kalau teori manajemen modern merekomendasikan bahwa sebuah manajemen yang baik harus
mengandung unsur POAC (planning, organizing, actuating, dan controlling), maka seorang yang kalem,
lembut, dan tidak tergopoh-gopoh akan memiliki kesempatan yang full untuk melakukan controlling. Hal
ini senapas dengan sabda Nabi: "Perlahan-lahan dari Allah dan tergesa-gesa dari setan." (HR Baihaqi).

Sifat kalem, tenang, dan perlahan-lahan tentu tidak identik dengan kelambanan sehingga melewati
deadline, namun ia bergerak secara tertata. Demikian pula sifat tergesa-gesa; ia harus dibedakan
dengan sikap positif dan penuh percaya diri, yang kadang ditampilkan dan dikesankan dengan bertindak
tergesa-gesa dan terburu-buru. Seorang Mukmin yang sejati, yang mempunyai tsiqah (kepercayaan)
yang tinggi pada Allah juga kerap kali bertindak dinamis. Tentu saja naif untuk menyebut mereka
bertindak ceroboh. Wallahu a'lam bish-shawab

badah tersembunyi itu bermacam-macam antara lain:

Membiasakan shalat malam meskipun hanya satu rakaat witir setiap malamnya. Lakukanlah langsung
setelah Isya,atau sebelum tidur, atau sebelum fajar supaya dicatat disisi Allah sebagai bagian dari bangun
malam.
Rasulullah saw bersabda,” Sesungguhnya Allah itu ganjil dan menyukai yang ganjil. Karena itu
lakukanlah shalat ganjil (witir) Wahai yang membaca AL Qur’an.

Contoh lainnya adalah berusaha mendamaikan dua orang yang berseteru, baik kawan, tetangga maupun
suami istri. Rasulullah Saw bersabda,” Maukah kalian kuberi tahu amalan yang pahalanya lebih baik dari
pada shalat, puasa dan sedekah?”

“Mau ya Rasulullah,” Jawab para sahabat.

Rasulullah melanjutkan,”Yaitu mendamaikan dua orang yang berseteru. Adapun merusak dua
orang yang berseteru adalah ‘pencukur’ (pahala).

Contoh lain banyak berdzikir kepada Allah . Sesungguhnya tidak ada yang lebih disukai Allah melebihi
kita mengingatNya. Rasulullah saw bersabda,” Maukah kau kutunjukkan amalan yang paling baik, paling
suci di sisi sang Maharaja dan paling tinggi di derajat kalian, lebih baik bagi kalian daripada bertemu
musuh , kemudian kalian saling memukul leher?

“Mau”, jawab para sahabat. Rasulullah meneruskan ;: Berdzikir mengingat Allah Subhanahu wa ta’ala.

Amalan tersembunyi para Amirul Mukminin

Contoh lain adalah bersedekah diam-diam. Sesungguhnya bersedekah diam-diam meredakan murka

Amalan-amalan yg Dapat Mendatangkan Cinta Allah Swt.

Ada beberapa amalan yang dapat mendatangkan cinta Allah Swt kepada orang yang beriman.

Amalan tersebut, baik yang tercantum dalam Al Qur’an maupun dalam Al Hadist Rosululloh SAW, adl
sbb ;

1. Memperbanyak Sujud, dalam arti memperbanyak sholat sunat. Hal ini diterangkan dalam
Hadits Riwayat Muslim sbb ; “Hendaklah kamu memperbanyak sujud kepada Allah karena
tidaklah kamu sekali sujud kepada-Nya malainkan Dia mengangkatmu satu derajat dan
menghapus satu kesalahan (dosa) darimu,” (HR Muslim).
2. Sholat wajib diawal waktu, hal ini dijelaskan dalam hadits riwayat Bukhari dan Muslim sbb
; Dari Abdullah bin Mas’ud, “Aku bertanya kepada Rasulullah, “Amal apakah yang paling Allah
cintai.” Beliau bersabda, “Shalat pada waktunya,” Aku bertanya, “Kemudian apa?” Nabi
bersabda, “Berbakti kepada kedua orang tua.” Aku bertanya, “Kemudian apa?” Nabi bersabda,
“Berjihad di jalan Allah.” (HR. Bukhari dan Muslim)
3. Berbuat kebaikan kepada orangtua, hal ini dijelaskan dalam hadits riwayat Muslim sbb ; Dari
Abu Hurairah RA, aku mendengar Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Celaka,
celaka, dan celaka.” Ada yang bertanya, “Siapa dia wahai Rasulullah?” Nabi bersabda, “Dia
adalah orang yang mendapati kedua orang tuanya atau salah satu dari keduanya dalam usia
tua, akan tetapi kemudian dia tidak masuk
surga” (HRMuslim).
Yang dijelaskan juga dalam Al Qur’an sbb : Dan Tuhanmu telah
memerintahkan supaya kamu jangan menyembah selain Dia dan hendaklah kamu berbuat baik
pada ibu bapakmu dengan sebaik-baiknya. Jika salah seorang di antara keduanya atau kedua-
duanya sampai berumur lanjut dalam pemeliharaanmu, maka sekali-kali janganlah kamu
mengatakan kepada keduanya perkataan “ah” dan janganlah kamu membentak mereka dan
ucapkanlah kepada mereka perkataan yang mulia.Dan rendahkanlah dirimu terhadap mereka
berdua dengan penuh kesayangan dan ucapkanlah: “Wahai Tuhanku, kasihilah mereka
keduanya, sebagaimana mereka berdua telah mendidik aku waktu kecil”. (QS. Al Isra ; 23-24).
4. Jihad di jalan Allah, maksudnya adalah melakukan sesuatu dengan sungguh-sungguh dan
semata-mata untuk mendapatkan ridho Allah Swt.
5. Iman kepada Allah Swt, hal ini dijelaskan dalam Al Qur’an sbb ; “Sesungguhnya orang-orang
yang beriman ialah mereka yang bila disebut nama Allah gemetarlah hati mereka, dan apabila
dibacakan ayat-ayatNya bertambahlah iman mereka (karenanya), dan hanya kepada Tuhanlah
mereka bertawakkal. (yaitu) orang-orang yang mendirikan shalat dan yang menafkahkan
sebagian dari rezki yang Kami berikan kepada mereka. Itulah orang-orang yang beriman dengan
sebenar-benarnya. Mereka akan memperoleh beberapa derajat ketinggian di sisi Tuhannya dan
ampunan serta rezki (nikmat) yang mulia.” (QS. Al Anfal :2-4). Adapun ciri-ciri orang yang
imannya benar adalah sbb:
a. Ada kerinduan kepada Allah
b. Hatinya terbuka akan nasehat
c. Bertawaqal
d. Ikhtiar dan menyerahkan akhirnya kepada Allah
e. Berbagi setiap rezeki yang di dapat.
6. Menyambungkan Silaturahmi, hal ini dijelaskan dalam Al Qur’an sbb ; “Sembahlah Allah dan
janganlah kamu mempersekutukan-Nya dengan sesuatupun. Dan berbuat baiklah kepada dua
orang ibu-bapak, karib kerabat, anak-anak yatim, orang-orang miskin, tetangga yang dekat dan
tetangga yang jauh, teman sejawat, ibnu sabil, dan hamba sahayamu. Sesungguhnya Allah tidak
menyukai orang-orang yang sombong dan membangga-banggakan diri.” (An-Nisa`: 36)
7. Amar ma’ruf nahyi munkar (menyuruh kepada kebajikan dan mencegah kemungkaran), hal ini
dijelaskan dalam Al Qur’an sbb ; “Serulah (manusia) kepada jalan Tuhan-mu dengan hikmah dan
pelajaran yang baik dan bantahlah mereka dengan cara yang baik. Sesungguhnya Tuhanmu
Dialah yang lebih mengetahui tentang siapa yang tersesat dari jalan-Nya dan Dialah yang lebih
mengetahui orang-orang yang mendapat petunjuk.” (Q.S An-Nahl : 125). Point 5, 6 dan 7
dijelaskan dalam hadits sbb ; Amal yang paling dicintai Allah adalah beriman kepada-Nya
kemudian menyambungkan tali silaturahmi kemudian amar ma’ruf nahyi munkar(menyuruh
kepada kebajikan dan mencegah kemungkaran).
8. Memperbanyak Dzikir, yaitu: Subhanallah, Walhamdulilah, Wala ilaha ilallah, Wallahuakbar.
Yang dijelaskan dalam hadits riwayat Bukhari sbb ; Rasul Bersabda “Dzikir yang paling disukai
Allah adalah empat macam yaitu: Subhanallah, Walhamdulillah, Wala ilaha ilallah,
Wallahuakbar, Maka bila dzikir tersebut sering dibaca tidak akan terkena mudzarat
apapun.” (H.R. Bukhari).
9. Sholat Malam (Qiyamul Lail/Tahajud/Tarawih). Semua shalat yang dilakukan malam hari sama
saja jenisnya. Yang membedakan hanya waktu dan keadaan. Bila dilakukan shalat di malam hari
11 rakaat tanpa tidur terlebih dahulu dinamakan shalat malam (Qiyamul Lail), sedangkan shalat
11 rakaat yang dilakukan malam hari setelah tidur terlebih dahulu dinamakan tahajud.
Rasul Bersabda: “Shalat yang paling dicintai ALLAH adalah Shalatnya Nabi Daud As., yaitu beliau
tidur sampai pertengahan malam dan bangun pada sepertiganya”
10. Beribadah dengan tulus tanpa menyekutukannya
11. Berpegang teguh kepada Al Qur’an dan Sunnah
12. Berani menasehati (mengingatkan) pemimpin yang keliru.Ketiga point ini (10, 11, 12)
dijelaskan dalam hadits riwayat Bukhari dan Muslim sbb ; Allah sangat meridhoi 3 hal, yaitu
Allah ridho bila kamu beribadah dengan tulus dan tidak menyekutukannya sedikitpun, dan kamu
berpegang teguh pada tali Allah (Qur’an dan Sunnah) dengan tidak bercerai berai dan kamu
berani menasehati (mengingatkan) orang yang memimpin kamu. (H.R. Bukhari dan Muslim).

Anda mungkin juga menyukai

  • Dimsum
    Dimsum
    Dokumen10 halaman
    Dimsum
    Anonymous DpjCst7
    Belum ada peringkat
  • Tiwul Singkong Gaplek
    Tiwul Singkong Gaplek
    Dokumen2 halaman
    Tiwul Singkong Gaplek
    Anonymous DpjCst7
    Belum ada peringkat
  • KUE Kamir
    KUE Kamir
    Dokumen1 halaman
    KUE Kamir
    Anonymous DpjCst7
    Belum ada peringkat
  • Apem
    Apem
    Dokumen6 halaman
    Apem
    Anonymous DpjCst7
    Belum ada peringkat
  • Drum Dan Falet PDF
    Drum Dan Falet PDF
    Dokumen12 halaman
    Drum Dan Falet PDF
    Anonymous DpjCst7
    Belum ada peringkat