Anda di halaman 1dari 6

 

 D3 TEKNIK SIPIL POLITEKNIK NEGERI BANDUNG

  BAB I

 
PENDAHULUAN

  1.1 Latar Belakang

  Dunia sipil adalah dunia pembangunan. Indonesia merupakan negara


berkembang,
  yang tiada hentinya membangun. Seiring perkembangan jaman,
pembangunan di Indonesia telah menyebar, tidak hanya terpusat di kota-kota
 
besar saja, tapi telah merambah ke daerah-daerah, di seluruh pelosok tanah air.
 
Dalam pembangunan tersebut banyak bangunan besar seperti gedung, jembatan,
menara dan bangunan lain didirikan. Untuk menahan beban bangunan yang berat
tersebut tentunya diperlukan pondasi yang kokoh.
Pembangunan pondasi pada sebuah konstruksi amat sangat penting. Secara
umum, pondasi sering disebut struktur bangunan bawah (sub structure) terletak di
bagian paling bawah suatu bangunan yang berfungsi mendukung seluruh beban
bangunan dan meneruskan ke tanah bagian bawahnya yang diharapkan dapat
menghindari terjadinya keruntuhan geser dan penurunan kontruksi yang
berlebihan. Mengingat letaknya yang berada di dalam tanah yang tertutup oleh
lapisan tegel maupun tanah halaman, maka pondasi harus dibuat kuat, aman,
stabil, awet, dan mampu mendukung beban bangunan, karena pada dasarnya
kerusakan pada pondasi akan sangat sulit untuk memperbaikinya. Pondasi secara
umum dapat dibagi dalam dua jenis yaitu pondasi dangkal dan pondasi dalam.
Untuk konstruksi beban ringan dan kondisi lapisan tanah permukaan cukup baik,
biasanya jenis pondasi dangkal sudah memadai. Tetapi untuk konstruksi beban
berat biasanya jenis pondasi dalam adalah menjadi pilihan, dan secara umum
permasalahan perencanaan pondasi dalam lebih rumit dari pondasi dangkal. Salah
satu proyek pembangunan yang menarik untuk kami angkat sebagai objek
pembuatan tugas akhir adalah pada proyek pembangunan Apartemen Galeri
Ciumbuleuit 2 yang memiliki 25 lantai ini, dimana digunakan pondasi dalam tipe

M. Mufti Hadi, Yulia Andriani, Perencanaan Pondasi Tiang….. 1

 
 

 D3 TEKNIK SIPIL POLITEKNIK NEGERI BANDUNG

 
bored pile dengan berbagai ukuran. Berikut merupakan lokasi dan gambar
 
perspektif dari pembangunan Apartemen Galeri Ciumbuleuit 2 (Gambar 1.1).
 

 
Lokasi Proyek
 

(a)

(b)
Gambar 1.1 (a) Letak proyek Apartemen Galeri Ciumbuleuit 2 (Sumber : www.googlemap.com)
(b) Rencana Bangunan Apartemen Galeri Ciumbuleuit 2
Proyek Pembangunan Apartemen Galeri Ciumbuleuit 2 Bandung ini
merupakan proyek untuk mengulang kesuksesan Apartemen Galeri Ciumbuleuit
serta untuk memperluas peluang bisnis bagi owner. Proyek ini terletak tidak jauh
dari Apartemen Galeri Ciumbuleuit seperti terlihat pada Gambar 1.2, berada di

M. Mufti Hadi, Yulia Andriani, Perencanaan Pondasi Tiang….. 2

 
 

 D3 TEKNIK SIPIL POLITEKNIK NEGERI BANDUNG

 
daerah Bandung Utara yang memiliki akses yang sangat strategis dan memiliki
 
udara yang masih sejuk. Proyek ini bersebelahan dengan pemukiman penduduk
serta  Apartemen Galeri Ciumbuleuit seperti yang dapat dilihat pada Gambar 1.3.
 
Rencana Galeri
Ciumbuleuit Apartment 2
 

 
Galeri Ciumbuleuit
Apartment
 

Jl. C
 

ium
bule
uit
 

Jl
.
Ta
m
an
t
ui

Sa
le
bu

ri
m
iu
C

Jl. D
.

r Seti
Jl

abud
hi
as

N
l
pe
am
ih
C.
Jl

Gambar 1.2 Lokasi proyek tampak atas

Bangunan tersebut didirikan di lokasi yang telah padat penduduknya,


maka getaran yang ditimbulkan akan menimbulkan masalah karena sangat
mengganggu dan dapat merusak bangunan di sekitarnya. Dalam hal ini pemakaian
pondasi bored pile merupakan pilihan pondasi yang tepat.

M. Mufti Hadi, Yulia Andriani, Perencanaan Pondasi Tiang….. 3

 
 

 D3 TEKNIK SIPIL POLITEKNIK NEGERI BANDUNG

  Apartemen Galeri
Ciumbuleuit yang sudah
 
dibangun
 

  Apartemen Galeri
Ciumbuleuit 2 yang akan
 
dibangun sebelah utara
  Galeri Ciumbuleuit

  Gambar 1.3 Proyek Pembangunan Apartemen Galeri


Ciumbuleuit 2 yang bersebelahan langsung
dengan Apartemen Galeri Ciumbuleuit

Hal ini menarik untuk dibahas dan di analisa bagaimana merencanakan


pondasi bored pile yang ideal dengan keadaan lingkungan padat seperti di atas.
Untuk memperdalam ilmu mengenai pondasi, maka penulis mencoba
mengerjakan kembali perhitungan pondasi pada proyek pembangunan Apartemen
Galeri Ciumbuleuit 2 Bandung. Kemudian mengontrol stabilitas pondasi untuk
mengetahui apakah aman terhadap gaya geser, guling dan daya dukungnya.
Dalam melakukan perhitungannya diperlukan data struktur, data hasil investigasi
tanah, serta data parameter tanah dasar pendukung pondasi baik itu hasil dari test
di lapangan maupun laboratorium.

1.2 Tujuan

Tujuan dari pengambilan topik ini adalah menghitung perencanaan


pondasi pada proyek pembangunan Apartemen Galeri Ciumbuleuit 2 Bandung,
yang meliputi :

1. Menghitung daya dukung pondasi

2. Menghitung dimensi pondasi

M. Mufti Hadi, Yulia Andriani, Perencanaan Pondasi Tiang….. 4

 
 

 D3 TEKNIK SIPIL POLITEKNIK NEGERI BANDUNG

  3. Menghitung perpindahan (displacement) yang terjadi pada pondasi


tersebut
 
4. Menghitung penulangan pada pondasi bored pile
 
5. Menghitung penulangan pada kepala tiang (pile cap)
 

 
1.3   Permasalahan
Proyek ini berada pada akses yang sangat ramai, padat dan strategis, serta
 
dekat dengan perguruan tinggi UNPAR, ITB dan STHB. Selain itu berada di
 
lingkungan padat penduduk dan dekat dengan bangunan Apartemen Galeri
Ciumbuleuit Bandung. Yang menjadi permasalahan disini adalah bagaimana
merancang pondasi yang ideal dengan kondisi lingkungan seperti yang dijelaskan
di atas.
Perhitungan akan dilakukan pada titik AD – A5 dan AE – A4. Namun,
karena tidak ada data struktur atas, maka dihitung kembali struktur atas dengan
asumsi – asumsi pembebanan dari PMI dan SNI. Sedangkan untuk data yang lain
digunakan data dari lapangan. Perbedaan perhitungan struktur atas ini akan
menyebabkan perbedaan hasil perhitungan daya dukung pondasi dari hasil yang
telah ada sebelumnya.

1.4 Lingkup Pembahasan


Dalam pelaksanaan proyek pembangunan Apartemen Galeri Ciumbuleuit
2 terdapat banyak permasalahan yang dapat dibahas, maka dalam topik ini perlu
adanya pembatasan masalah, yang bertujuan untuk menghindari luasnya
pembahasan serta yang akan dipaparkan tidak menyimpang dari tujuan utama.

Beberapa rumusan masalah pada topik ini adalah :

M. Mufti Hadi, Yulia Andriani, Perencanaan Pondasi Tiang….. 5

 
 

 D3 TEKNIK SIPIL POLITEKNIK NEGERI BANDUNG

  1. Bagaimana merencanakan dan memilih pondasi yang aman, kuat, stabil


dan dapat menahan beban bangunan diatasnya
 
2. Bagaimana penulangan untuk pondasi bored pile dan penulangan pada pile
 
cap
 

 
1.5 Sistematika Penulisan
 
BAB I PENDAHULUAN, membahas mengenai latar belakang, tujuan,
 
permasalahan, lingkup pembahasan, metodologi dan sistematika penulisan
  BAB II PUSTAKA DAN TEORI, memberikan gambaran umum tentang teori-
teori yang digunakan dalam perancangan struktur atas
BAB III METODOLOGI PENULISAN, berisi tentang metodologi yang
digunakan untuk menyelesaikan masalah
BAB IV ANALISA PERHITUNGAN STRUKTUR, membahas mengenai
perhitungan struktur atas yang dibebani pondasi, daya dukung pondasi, pondasi
grup, pile cap, serta penulangannya
BAB V PENUTUP, membahas mengenai kesimpulan dan saran dari evaluasi
perancangan yang telah dilakukan

M. Mufti Hadi, Yulia Andriani, Perencanaan Pondasi Tiang….. 6

Anda mungkin juga menyukai