Anda di halaman 1dari 2

SURAT PERJANJIAN MITRA KERJA

NO. 01 /SDM/PT. UBS/I/2018

Pada hari ini, tanggal ………………………….. di PT. Usaha Bisnis Sejahtera yang bertanda
tangan dibawah ini :

Nama :

Jabatan : Direktur

Dalam hal ini bertindak dan atas nama PT. Usaha Bisnis Sejahtera selanjutnya disebut sebagai
PIHAK Pertama

Nama :

Usaha :

Dalam hal ini bertindak selanjutnya sebagai PIHAK KEDUA.

Secara bersama-sama kedua pihak bersepakat untuk mengadakan perjanjian Mitra Kerja dengan
ketentuan-ketentuan sebagai berikut.

1. Pihak pertama selaku pemilik modal meneyerahkan sejumlah alat operasional tertentu
kepada Pihak Kedua untuk dipergunakan sebagai modal usaha untuk jenis usaha lesehan.
2. Pihak kedua selaku pengelola modal dari pihak pertama bertanggung jawab untuk
mengelola usaha
3. Pihak kedua menerima alat dalam keadaan layak pakai dan peralatan dari pihak pertama.
4. Mulai tanggal …………………..pihak kedua berkewajiban membayar uang harian sebesar
…… ……..…..apabila suatu hari pihak kedua tidak berjualan maka uang pembayaran hari
tersebut tidak berlaku.
5. Pada saat pihak kedua tidak berjualan, maka diwajibkan memberi tahu kepada pihak
pertama penyebab tidak berjualannya.
6. Apabila pihak kedua berhenti berjualan maka peralatan berjualan yang diberikan,
diserahkan kepada pihak pertama dalam keadaan baik
7. Ketentuan-ketentuan dalam surat ini dapat berubah sesuai kebijakan pihak pertama. Dan
akan dimusyawarahkan kepada pihak kedua.
8. Pihak pertama bertanggung jawab pembayaran tempat usaha dan kebersihannya
diserahkan kepada pihak kedua.

Demikian surat perjanjian ini dibuat dengan sebenar-benarnya dan dibuat rangkap dua diatas
materai Rp. 6000 untuk dijadikan pegangan bagi masing-masing pihak.

Terimakasih atas perhatiannya.

Bantarkawung, 2019

Yang menerima perjanjian Yang membuat perjanjian

Muhammad Ridwan Muhammad Aji Pangestu

(Kepada pihak kedua) (Direktur /Pihak pertama)

Anda mungkin juga menyukai