Anda di halaman 1dari 2

DIKLAT BERBASIS KOMPETENSI

KURIKULUM PELATIHAN
PENGOPERASIAN SISTEM AIR UTAMA (II)
BIDANG PEMBANGKITAN TENAGA LISTRIK

Kode Pelatihan : C01022037

Diskripsi : Pelatihan ini berkaitan dengan penerapan dan pelaksanaan prosedur pengoperasian, pemeriksaan sistem, dan
monitor operasi sistem air utama pada Pembangkit Tenaga Listrik ( PLTU, PLTGU ) sesuai dengan SOP, standard
Perusahaan, Instruction Manual dan Standard Pabrik.

Waktu : 40 JAM IN CLASS TRAINING


60 JAM ON THE JOB TRAINING

I. Tujuan : Setelah mengikuti pelatihan ini peserta mampu menerapkan dan melaksanakan Pengoperasian sistem air
utama sesuai prosedur / standar pengoperasian / instruksi kerja.

II. Persyaratan : 1. Petugas dan calon petugas yang menangani pengoperasian sistem air utama
2. Memiliki sertifikat pelatihan pengoperasian pembangkit thermal (I) atau pengalaman yang disetarakan

III. Hubungan dengan Standar Kompetensi perusahaan

Pelatihan ini disusun berdasarkan kebutuhan pengetahuan dan keterampilan yang mendukung standar kompetensi perusahaan
No. KO 004 (2) A atau KUB.OUI.401 (1) A, KUG/M.OUI.401 (1) A, KKG/M.OUI.401 (1) A.

IV. Metode Pembelajaran :

“Self Pacing “ (belajar mandiri) dan “ Variable Delivery “ (sesuai dengan kondisi pengetahuan dan pengalaman peserta).
V. Pengetahuan dan Keterampilan

V.1. Pengetahuan ( IN CLASS TRAINING ):


1. Siklus sistem air pengisi 8 Jam
2. Bagian – bagian utama 12 Jam
3. Sistem air penambah 8 Jam
4. Pengoperasian sistem air utama 12 Jam

V.2. Keterampilan ( ON THE JOB TRAINING ): 2 x 30 Jam


1. Memeriksa dan meyiapkan pengoperasian sistem air utama
2. Mengidentifikasi alat ukur
3. Menerapkan prosedur operasi
4. Menanggulangi masalah operasi.
5. Membuat Laporan

VI. Strategi Pelaksanaan :

Diutamakan untuk meningkatkan pemahaman dan pelaksanaan pengoperasian dengan ilustrasi peragaan tentang prosedur
Pengoperasian Sistem air utama berikut komponennya serta peralatan kerja / keselamatan kerja yang dibutuhkan.

VII. Sertifikat Pelatihan :

• Sertifikat Pelatihan diberikan kepada peserta yang telah lulus mengikuti In Class Training
• Sertifikat Kompetensi diberikan setelah melaksanakan OJT dan dinyatakan Kompeten oleh Udiklat atas rekomendasi Mentor

Anda mungkin juga menyukai