Anda di halaman 1dari 32

 Arsip

 Tentang Saya
 Kontak
 PSDfreemium


 Tutorial
o
o
o
o
o
o
 Artikel
 Inspirasi
 Resource

Membuat Gambar Sketsa dari Foto


Category: Manipulasi Foto, Tutorial | Author: Muhammad Godc | Comments are closed

Di dalam tutorial ini kita akan mempelajari cara mengubah foto menjadi sketsa
gambar tangan dan menggunakan Tool Clone Stamp untuk memanipulasi
gambar.

Preview
Sebelum memulai tutorial ini, silahkan lihat hasil akhir yang akan kita peroleh.
Detail Tutorial
 Tingkat Kesulitan: Pemula, Menengah
 Program yang Digunakan: Adobe Photoshop
 Materi Yang Dipelajari: Penggunaan Filter, Proses Kloning, Penggunaan Layer
Mask
 Lama Pengerjaan: 30 menit
Resource yang Dibutuhkan
Untuk mengikuti tutorial ini, silakan ambil terlebih dahulu resource berikut:

 Hand writing dari sxc.hu


 Pencil dari sxc.hu
Tutorial
Langkah 1: Membuat efek sketsa.
Buka foto yang ingin diubah menjadi sketsa.
Langkah 2
Tekan Ctrl + J untuk membuat duplikat layer lalu ubah menjadi Grayscale
dengan menekan Shift + Ctrl + U. Beri nama layer child.
Langkah 3
Duplikasi layer child.

Langkah 4
Pada layer child copy tekan Ctrl + I untuk membalik warna gambar.

Langkah 5
Ganti blend mode layer menjadi Color Dodge. Tampilan gambar akan berubah
putih.
Langkah 6
Selanjutnya, klik menu Filter > Other > Minimum, lakukan pengaturan seperti
berikut.

Langkah 7
Duplikasi layer child lalu letakkan di posisi paling atas.
Langkah 8
Tambahkan kontras pada gambar dengan cara klik menu Image > Adjustment >
Brightness/Contrast.

Langkah 9
Selanjutnya, klik menu Filter > Noise > Add Noise. Lakukan pengaturan seperti
berikut.
Langkah 10
Klik menu Filter > Blur > Gaussian Blur.
Langkah 11
Ubah blending mode layer menjadi Pin Light, lalu tambahkan layer mask.

Langkah 12
Kembalikan Foreground dan Background ke warna standar, hitam dan putih,
dengan menekan D. Aktifkan layer mask thumbnail lalu klik menu Filter > Render
> Clouds.

Langkah 13
Tambahkan Noise (Filter > Noise > Add Noise) dengan pengaturan berikut.
Langkah 14
Tambahkan Filter Gaussian Blur (Filter > Blur > Gaussian Blur) dengan Radius: 2
pixels.
Langkah 15
Selanjutnya klik menu Image > Adjustments > Levels.

Langkah 16
Gabungkan semua layer (Shift + Ctrl + E), lalu tekan Ctrl + A untuk menyeleksi
seluruh isi layer.
Langkah 17
Klik menu Edit > Copy (Ctrl+C).

Langkah 18: Memasukan Sketsa


Buka gambar tangan lalu tekan Ctrl + V. Gambar sketsa akan masuk ke dalam
gambar tangan.
Langkah 19
Lakukan distorsi pada gambar sketsa, atur letak dan ukuran seperti gambar
berikut. Untuk mempermudah, Anda dapat menurunkan opacity layer.
Langkah 20
Ubah blend mode layer menjadi Multiply dengan Opacity 71%.
Langkah 21
Tambahkan layer mask. Lukis mask dengan hitam menggunakan brush lembut
(Opacity: 20-40%).
Langkah 22: Menambahkan Pensil
Ambil gambar pensil. Tekan Ctrl + T, klik kanan pada gambar lalu pilih Flip
Horizontal.
Langkah 23
Tekan Ctrl + T kembali lalu lakukan pengaturan ukuran dan posisi seperti terlihat
dalam gambar di bawah.
Langkah 24
Gambar pensil berada di layer paling atas sehingga membuatnya tidak terlihat
dipegang. Untuk memperbaikinya, buat seleksi di bagian tangan lalu klik menu
Layer > Layer mask > Hide Selection.
Langkah 25
Duplikasi layer Background (Ctrl + J). Aktifkan Tool Clone Stamp, kita akan
menggunakannya untuk menghilangkan bagian pena yang masih terlihat. Tekan
dan tahan tombol Alt pada keyboard lalu klik pada bagian tangan dan sapukan
pada gambar pena yang masih terlihat.
Langkah 26
Selanjutnya adalah pembuatan bayangan. Buat layer baru di atas layer pensil
lalu tekan Alt + Ctrl + G. Lukis bayangan dengan bush lembut. Lihat gambar di
bawah untuk melihat referensi bayangan yang dihasilkan.
Langkah 27
Tambahkan Filter Gaussian Blur dengan Radius: 20,5 pixels.
Langkah 28: Crop Gambar
Aktifkan Crop Tool, buat bidang crop seperti gambar berikut.
Hasil Akhir
Melalui tutorial ini saya harap Anda dapat mempelajari cara mengubah foto
menjadi sketsa. Jika ada pertanyaan atau saran, silahkan tuliskan di kolom
komentar. Terima kasih.
Share this:

 Share

About Muhammad Godc


Saya adalah seorang blogger. Di tengah kesibukan sebagai karyawan, saya selalu
menyempatkan diri untuk menulis sesuatu yg berguna bagi orang lain dan sebagai
pembelajaran bagi diri sendiri. Saya sangat menyukai dunia grafis dan membaca. Silakan
kunjungi blog pribadi saya, Lordgodc.
View all posts by Muhammad Godc →

Subscribe
Subscribe to our e-mail newsletter to receive updates.

E-mail Submit

Related Posts:
 Tips Menggunakan Bahasa Arab di Photoshop
 Mendesain Interface Tampilan Waktu dan Cuaca Terinspirasi Android
 Mendesain Halaman Web Sederhana dari PSD Hingga HTML –Bag 3
 Menggambar Sebuah Mobil Hanya Mengandalkan Photoshop
 Mendesain Halaman Web Sederhana dari PSD Hingga HTML –Bag 2

Manipulasi Foto

Fotografi Dunia Fantasi dari Makanan Karya Carl Wagner


Link Minggu Ini 170411
30 Responses to Membuat Gambar Sketsa dari Foto
1.

dHaNy 15 April 2011 at 9:15 pm #

Salam kenal mas Muhammad Godc… Saya bisa mengikuti tutorial ini dengan baik…
Terima kasih buat ilmunya… Mau tanya saya pengen buat vektor foto avatar saya ini untuk
saya tempel di header.. Mungkin bisa memberi tutorial berikutnya…

Muhammad godc 16 April 2011 at 1:51 am #

Salam kenal juga mas Dhany…..

aziz 18 April 2011 at 7:01 pm #

Karya lu jelek gembel bgt males gw ngliatnya.


Jeprie 18 April 2011 at 7:56 pm #

@aziz: Terima kasih. Saya tunggu link portfolio-nya untuk ditampilkan di


DesainDigital di bagian artis minggu ini.

Muhammad godc 19 April 2011 at 1:47 am #

Terima kasih mas Azis masukannya,klo punya tutorial bagus dishare disini biar
sama2 belajar.

Jeprie 17 April 2011 at 11:04 am #

Tutorial cara membuat gambar vektor dari foto bisa dilihat di “Membuat Illustrasi dari
Foto dengan Illustrator“

2.
andy van zan 16 April 2011 at 1:55 am #

cakep bener bro….pengen coba2 juga nih…

Muhammad godc 16 April 2011 at 8:45 am #

Makasih mas Andy

3.

Coco Devil 16 April 2011 at 7:53 am #

Tutorial yang menarik, thanks for share….

4.
indam 17 April 2011 at 2:56 am #
tulisan kaya gini yang buat aku minder dan ingin terus belajar, jempol 2 buat yang nulis,
salut-salut.
terus berkarya ya salam

Muhammad godc 17 April 2011 at 12:48 pm #

Untuk berbagi ga perlu minder…salam jg.

5.

Joko Sutarto 17 April 2011 at 3:39 pm #

Lama tak berkunjung kesini saya baru tahu ada blogger tamu rupanya sekarang.
Salam kenal, Mas Muhammad Godc. Tutorialnya mantab. Gampang dicerna oleh orang
awam seperti saya ini. Sukses, ya!

Muhammad godc 17 April 2011 at 5:43 pm #

Salam kenal,makasih mas Joko

Jeprie 17 April 2011 at 9:35 pm #

Muhammad godc adalah penulis tamu pertama di DesainDigital. Mudah-mudahan ada


penulis lain yang tertarik menulis di sini.
Tutorial ini memang sederhana pak, tidak begitu rumit.

6.
asween84 17 April 2011 at 5:22 pm #

kereeen hasil dari efek sketsa’a pas……

Muhammad godc 17 April 2011 at 5:47 pm #


Thanks ween

7.
vina 17 April 2011 at 5:49 pm #

Nice tutorial

8.
ishoot 18 April 2011 at 1:11 pm #

ini seperti psdtuts ya situs nya??


tapi versi indonesia kynya,, hehe..

makasi tutornya

Jeprie 18 April 2011 at 8:30 pm #

Sebetulnya tidak juga. Situs ini memang secara rutin menyediakan tutorial setiap
minggu, namun tidak sebanyak Psdtuts+.
Semoga tutorialnya bermanfaat.

9.

Padly 19 April 2011 at 5:46 pm #

Mantafv sekali Bang Jef! Cuma aku sudah ga bisa make lagi photoshop, aku sudah hijrah
ke linux. Request boleh Bang, Tutorial GIMP juga donk, kalau Bang Jef sibuk, ditaruh di link
Minggu ini ga apa-apa Bang. *Dasar aku-nya aja yg pemalas googling

Oia! Salam juga buat Muhammad Godc. Nice tuts!

Jeprie 19 April 2011 at 7:49 pm #

Sayang sekali, saya cuma bisa Photoshop dan sedikit Illustrator. Saya tidak
mendalami program lain.
Referensi untuk program di luar mainstream seperti GIMP memang sulit.

Muhammad godc 20 April 2011 at 1:43 am #

Terima kasih,salam kenal.

10.
hanif mahaldy 21 April 2011 at 9:24 am #

wah, asyik tutorialnya, sederhana dan mudah di praktekkan. hehe,,, sip2… praktek…

11.

Muhammad Aris Taufik 18 May 2011 at 11:03 am #

wah… tutorial seperti ini yg paling dibenci para pencil art…


:piece

12.
jimi 21 May 2011 at 7:52 am #

tutorialnya menarik mas..ijin posting d blog ku ya

Jeprie 21 May 2011 at 8:13 am #

Semua tutorial dan artikel ditulis ekslusif untuk DesainDigital. Dilarang menyalin atau
menerjemahkan tanpa izin tertulis dari penulis dan pemilik situs.

13.

Hananto 3 June 2011 at 4:26 pm #

Terimakasih banyak bro Jeprie.

14.
ibheb83 11 June 2011 at 12:26 am #

terima kasih guru atas pelajarannya…smoga dirimu sukses menggapai cita-cita..amin

Muhammad godc 15 June 2011 at 11:22 am #

Amien.Terima kasih

Trackbacks/Pingbacks
1. Dunia Indah Yudhistira » Foto Jadi Sketsa - 15 April 2011
[...] ini aku buat gampang banget. tutorial nya bisa di baca di sini [...]
Berlangganan

Subscribe to our e-mail newsletter to receive updates.

E-mail Submit

Menulis Tamu

Anda ingin berbagi skill dengan para pembaca DesainDigital? Atau mungkin ingin berbagi
tips tentang dunia desain, freelance, dan blogging? Kami tunggu tulisan Anda. Silakan
bacapanduan penulisan artikel lalu hubungi kami.

Pencarian Artikel

Search...

 POPULAR
 LATEST
 COMMENTS
 TAGS
 14 Situs Yang Berani Membayar untuk Tutorial Photoshop10 JUNE 2010

 Kuis Berhadiah Buku The Art of Typography11 AUGUST 2010

 Pemikiran Sederhana Tentang SEO16 AUGUST 2010

 Mendesain Blog Minimalis dengan Grid 96030 AUGUST 2010

 Kontes Desain (Spec Work) Buruk Bagi Desainer26 NOVEMBER 2010

 Autoblogging Itu Menyebalkan. Titik!23 SEPTEMBER 2010

Anda mungkin juga menyukai