Anda di halaman 1dari 6

SAMBUTAN KEPALA UPTD PENDIDIKAN MENENGAH DAN PENDIDIKAN

KHUSUS WILAYAH III


PADA ACARA GEBYAR KE-4 SMK MUHAMMADIYAH KOTAAGUNG
DALAM RANGKA HUT SMK MUHAMMADIYAH KOTAAGUNG KE-8
Yth Bpk. Camat Kecamatan Kotaagung
Yth Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Tanggamus
Yth Pimpinan Cabang Muhammadiyah Kecamatan Kotaagung
Yth Pendidikan Dasar dan Menengah Cabang Kotaagung
Yth Danramil Kotaagung
Yth Kapolsek Kotaagung
Yth Bpk. Kepala SMK Muhammadiyah Kotaagung
Yth Panitia Gebyar Ke-4 SMK Muhammadiyah Kotaagung
Yth Peserta Lomba dan Pendamping SD/SMP/SMA/SMK Kab.
Tanggamus

Assalamu’alaikum Wr. Wb
Salam sejahtera bagi kita semua Tabikpun..
Mengawali Sambutan Ini, Saya Mengajak Untuk Tak Henti-Hentinya
Kita Memanjatkan Puji Syukur Kehadirat Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa,
Yang Senantiasa Melimpahkan Rahmat Dan Hidayahnya, Sehingga Hari Ini
Kita Dalam Keadaan Sehat Wal’afiat, dan dapat Bersama-Sama Mengikuti
Pembukaan Gebyar SMK Muhammadiyah Ke-4 tahun 2017.
Hadirin yang berbahagia

Dalam kesempatan ini perlu kami sampaikan bahwa sudah lebih


kurang 4 bulan pemerintah provinsi Lampung yaitu Dinas Pendidikan dan
Kebudayaan telah membentuk Unit Pelaksana Teknis Daerah ( UPTD )
Pendidikan Menengah dan Pendidikan Khusus Wilayah III yang mencangkup
wilayah kerja Binaan di 3 Kabupaten yaitu Pringsewu, Tanggamus dan
Pesisir Barat. Oleh karena itu saya ucapkan terima kasih atas undangan yang
disampaikan kepada kami hari ini, kami bersyukur bahwa keberadaan UPTD
Pendidikan Menengah dan Pendidikan Khusus Wilayah III sudah dilibatkan
pada kegiatan yang diselenggarakan hari ini, karena tugas pokok dan fungsi
dari UPTD Wilayah III yakni pembinaan pada satuan Pendidikan Menengah
dan Pendidikan Khusus.

Bapak/Ibu yang saya hormati,

Sebagai insan pendidikan, tentu telah memahami kontribusi yang


harus diberikan kepada bangsa dan Negara. Karakter sosok manusia
Indonesia yang diinginkan telah tertuang dalam Undang-Undang Republik
Indonesia Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional. Dalam
Undang-Undang tersebut dinyatakan bahwa “Pendidikan nasional bertujuan
untuk mengembangkan potensi peserta didik agar menjadi manusia yang
beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia,
sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi warga negara yang
demokratis serta bertanggung jawab”.

Mencermati tujuan tersebut, terlihat bahwa secara substantif, karakter


yang ingin dikembangkan pada peserta didik adalah karakter yang bersifat
intrapersonal dan interpersonal. Karakter intrapersonal adalah hal yang terkait
dengan olahpikir yang dicirikan dengan sifat visioner, cerdas, kreatif, dan
terbuka; serta olahhati yang dicirikan dengan sifat jujur, ikhlas, religius, dan
adil. Sedangkan, karakter interpersonal adalah hal yang berkaitan dengan
aspek kinestetik, yang dicirikan dengan sifat gigih, kerja keras, disiplin, bersih,
dan bertanggung jawab; serta olahrasa/karsa yang dicirikan dengan sifat
peduli, demokratis, gotong royong, dan penolong.
Hadirin dan anak-anakku peserta lomba yang saya banggakan,

Sekolah adalah salah satu media yang tepat mengembangkan dan


meningkatkan bakat prestasi yang dimiliki. Sebagai pelajar adalah usia
produktif guna menghadirkan segudang prestasi bagi daerah, bangsa dan
Negara. Raihlah prestasi positif, buatlah sejarah hebat dalam hidup anda,
ciptakan masa hebat dan gemilang dibidang masing-masing, jadikan masa-
masa anda menjadi pelajar dengan torehan prestasi muda yang
membanggakan demi untuk masa depan yang berkemajuan.

Kegiatan ini merupakan moment yang tepat dan sangat berharga bagi
anak-anak kita untuk dapat berkreasi, berinovasi, berprestasi, dan
berkompetisi secara sehat sekaligus dapat memberikan pengalaman belajar
yang baik, belajar bekerja sama, mematuhi aturan, mengakui kelemahan diri
sendiri dan belajar menghargai kekuatan lawan.

Oleh karena itu, saya menghimbau kepada segenap panitia, wasit dan
tim juri, termasuk para kontingen untuk tetap menjaga dan memelihara situasi
keamanan dan ketertiban demi suksesnya penyelenggaraan kegiatan ini.
Semangat kerjasama, rasa persaudaraan dan persatuan sesama kontingen
hendaknya dipelihara dengan baik, dengan mengedepankan semangat
sportivitas yang tinggi.

Saya mengapresiasikan bagi para guru SMK Muhammadiyah


Kotaagung dan segenap panitia yang telah menyelenggarakan kegiatan
Gebyar SMK Muhammadiyah ini karena Guru memiliki tanggung jawab yang
sangat besar guna menyiapkan masa depan yang lebih baik bagi para
siswanya mengingat Guru merupakan jembatan bagi para siswa/siswi untuk
melintas menuju masa depan mereka.

Hadirin yang saya hormati

Demikian yang dapat saya sampaikan, semoga kegiatan Gebyar SMK


Muhammadiyah Kotaagung yang dilaksanakan pada tanggal 20-25
November 2017 ini mendapat Ridho dari Allah SWT, hingga berjalan lancar,
memberikan prestasi dan kebanggaan bagi dunia pendidikan di Kabupaten
Tanggamus, dan Provinsi Lampung, Khususnya Wilayah III.

Wassalaualaikum Wr. Wb

KOTAAGUNG, 22 NOVEMBER 2017


KEPALA UPTD
PENDIDIKAN MENENGAH DAN PENDIDIKAN KHUSUS
WILAYAH III,
ttd
ZAIKADIR, S. Sos, M. H.
Pembina Tingkat I
NIP. 19620201 198602 1 005

Anda mungkin juga menyukai