Anda di halaman 1dari 4

KEBIJAKAN DIREKTUR RSU SUNDARI

NO: 110/KBJ/RSU.S/IX/2018
TENTANG
KEBIJAKAN ISI MINIMAL ASESMENT PASIEN

Direktur Rumah Sakit Umum Sundari dengan senantiasa memohon bimbingan, Lindungan
dan ridho Allah SWT :
Menimbang:
a. Bahwa dalam upaya meningkatkan mutu pelayanan Rumah Sakit
Umum Sundari Medan, maka diperlukan penyelenggaraan pelayanan
yang bermutu tinggi.
b. Bahwa agar pelayanan di Rumah Sakit Umum Sundari Medan dapat
terlaksana dengan baik maka perlu adanya peraturan Direktur tentang
Kebijakan Pelayanan Rumah Sakit Umum Sundari Medan sebagai
landasan bagi penyelenggaraan seluruh pelayanan di Rumah Sakit
Umum Sundari Medan.
c. Bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam a dan
b perlu ditetapkan dengan Peraturan Direktur Rumah Sakit Umum
Sundari.

Mengingat:
1. Undang-Undang RI No 44 tahun 2009 tentang Rumah Sakit.
2. Peraturan Manteri Kesehatan RI No 269/ Menkes/ Per/ III/2008 tentang
Rekam Medis.
3. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
1438/MENKES/PER/IX/2010 tentang Standar Pelayanan Kesehatan
4. Surat Keputusan Menteri Kesehatan RI Nomor
129/MENKES/SK/II/2008 tentang Standar Pelayanan Minimal Rumah
Sakit

MEMUTUSKAN:
Menetapkan :
: Peraturan Direktur Rumah Sakit Umum Putri Bidadari Langkat tentang
KESATU
kebijakan isi minimal asesment pasien Rumah Sakit Umum Sundari.
: Kebijakan isi minimal asesment pasien Rumah Sakit Umum Sundari
KEDUA
sebagaimana tercantum dalam lampiran ini.
: Pembinaan dan pengawasan penyelenggaraan pelayanan asesment
KETIGA pasien dilakukan oleh Direktur dan pada kepala bagian tiap unit
Rumah Sakit Umum Sundari.
: Peraturan ini berlaku sejak tanggal tanggal ditetapkan dan apabila
KEEMPAT dikemudian hari ternyata terdapat kekeliruan dalam penetapan ini akan
diadakan perbaikan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan : Medan
Tanggal : 20 September 2018

dr. H. Zulkarnain Hutasuhut


Direktur

Lampiran
Kebijakan Direktur Rumah Sakit Umum Sundari Medan
Nomor : 110/KBJ/RSU.S /IX /2018
Tanggal : 20 September 2018

TENTANG KEBIJAKAN ISI MINIMAL ASESMENT PASIEN DI


RSU SUNDARI MEDAN

1. Isi minimal Asesment Pasien Rawat Jalan.


isi rekam medis untuk pasien rawa jalan meliputi :
a. Identitas pasien;
b. Tanggal dan waktu
c. Hasil anamnesis mencakup sekurang-kurangnya keluhan dan riwayat penyakit;
d. Hasil pemeriksaan fisik dan penunjang medik.
e. Diagnosis
f. Rencana penatalaksanaan
g. Pengobatan dan atau tindakan
h. Pelayanan lain yang telah diberikan kepada pasien
i. Untuk pasien kasus gigi dilengkapi dengan odontogram klinik dan
j. Persetujuan tindakan kedokteran bila diperlukan.

2. Isi minimal Asesment Pasien Rawat Inap


Isi rekam medis untuk pasien rawat inap meluputi :
a. Identitas pasien.
b. Tanggal dan waktu
c. Hasil anamnesis mencakup sekurang-kurangnya keluhan dan riwayat penyakit.
d. Hasil pemeriksaan fisik dan penunjang medik.
e. Diagnosis
f. Rencana penatalaksanaan
g. Pengobatan dan atau tindakan
h. Persetujuan tindakan bila diperlukan
i. Catatan observasi klinis dan hasil pengobatan.
j. Ringkasan pulang (discarge summary)
k. Nama dan tanda-tangan dokter, dokter gigi atau tenaga kesehatan tertentu yang
memberikan pelayanan kesehatan.
l. Pelayanan kesehatan lain dan
m. Pelayanan lain yang telah diberikan kepada pasien.
3. Isi minimal Asesment Pasien Gawat Darurat.
Isi rekam medis untuk pasien gawat darurat meluputi :
a. Identitas pasien
b. Kondisi saat pasien tiba di sarana pelayanan
kesehatan.
c. Identitas pengantar pasien
d. Tanggal dan waktu
e. Hasil anamnesis, mencakup sekurang-kurangnya
keluhan dan riwayat penyakit.
f. Hasil pemeriksaan fisik dan penunjang medik.
g. Diagnosis
h. Pengobatan dan atau tindakan
i. Ringkasan kondisi pasien sebelum meninggalkan
pelayanan unit gawat darurat dan rencana tindak lanjut.
j. Nama dan tanda-tangan dokter, dokter gigi atau
tenaga kesehatan tertentu yang memberikan pelayanan kesehatan lainnya.
k. Sarana dan transportasi yang digunakan bagi pasien yang akan dipindahkan ke sarana
pelayanan kesehatan lain.
l. Pelayanan lain yang telah diberikan kepada pasien

Ditetapkan : Medan
Tanggal : 20 September 2018

dr. H. Zulkarnain Hutasuhut


Direktur
Tembusan :
1. Ketua yayasan
2. Arsip
3. Unit terkait

Anda mungkin juga menyukai