Anda di halaman 1dari 57

TRY OUT

2
Seorang perawat ditempatkan dibagian kebidanan pada sebuah
puskesmas sejak 3 bulan lau. Saat ia sedang bertugas datang
seorang perempuan yang akan melahirkan diantar keluarga. Saat
itu di puskesmas tidak ada petugas yang berwenang untuk
membantu persalinan. Jarak dari puskesmas ke pusat kesehatan
lain cukup jauh.
Apakah yang pertama kali perawat lakukan?
a. Menyiapkan set persalinan
b. Menenangkan pasien dan keluarga
c. Menempatkan pasien di ruang bersalin
d. Memberikan pertolongan semampunya
e. Menginstruksikan pasien tidak mengedan
Seorang perempuan berusia 25 tahun, G3P1A1, hamil 37-38
minggu, kala II pesalinan, dilatasi serviks 8 cm. Setelah
doibservasi selama 2 jam tidak terjad peningkatan kemajuan
perrsalinan. Orang tua klien mengatakan bahwa klien harus diberi
makanan yang dapat meningkatkan kontraksi agar cepat
melahirkan. Perawat menyadari bahwa ini tidak seharusnya
dilakukan karena pasien telah diberikan 20 unit oksitosin melalui
IV.
Apakah yang perlu perawat sampaikan pada keluarga klien?
a. “silahkan diberikan, tapi sedikit saja”
b. “Ibu sabar yah, sebentar lagi pembukaannya lengkap”
c. “Saat ini pasien sudah ditangani, kita tunggu reaksinya”
d. “pasien sudah diberikan obat, tida boleh dicampur lagi”
e. “Maaf ibu, makanan itu bisa membahayakan janin”
Seorang pasien perempuan G3P2A0, usia kehamilan 36 minggu,
datang ke poliklinik untuk memerikasakan kehamilannya, klien
mengeluh lemas, pusing. Hasil pengkajian diperoleh tekanan
darah 90/60 mmHg, nadi 110x/i, pernapasan 16x/i, suhu 36,6 oC,
konjungtiva anemis, wajah pucat dan CRT>2 detik
Apa diagnosa utama yang muncul pada pasien tersebut
a. Resiko tinggi bayi lahir dengan berat badan rendah
berhubungan denga anemia.
b. Kecemasan berhubungan dengan ketidak tahuan tentang
penyakit
c. Defisit nutrisi berhubungan dengan anemia
d. Resiko tinggi cedera maternal berhubungan dengan gejala
yang dialami
e. Gangguan perfusi jaringan yang berhubungan dengan suplai
oksigen menurun
Seorang pasien datang di poliklinik mengeluh terlambah
mentruasi sejak 2 minggu yang lalu.
Apa pemeriksaan yang harus dilakukan?
a. Pemeriksaan HCG
b. Pemeriksaan Aseton
c. Pemeriksaan Hemoglobin
d. Pemeriksaan kadar Protein
e. Pemeriksaan Glukosa darah
Seorang ibu G2P1A0 datang ke puskesmas memeriksakan
kehamilannya. Hasil periksaan didapatkan data: tafsiran berat
janin 500 gram.
Berapa perkiraan usia janin tersebut?
a. Antara 2-8 minggu
b. Antara 9-15 minggu
c. Antara 16-20 minggu
d. Antara 21- 25 minggu
e. Antara 26-31 minggu
Seorang laki-lai berusia 70 tahun diantar ke IGD dengan
penurunan kesadaran akibat nyeri dada yang menjalar ke lengan
kiri sejak 30 menit yang lalu. Pada saat dilakukan pemeriksaan
EKG ditemukan gambaran ventrikel tachicardia (VT).
Apakah tindakan keperawatan yang tepat pada pasien tersebut?
a. Melakukan resusitasi 30:2
b. Pasang infus 2 jalur
c. Lakukan DC shock 360 joule
d. Berikan adrenalin 1 mg melalui IV
e. Berikan amiodaron 300mg melalui IV
Seorang laki-laki berusia 27 tahun di baga ke IGD karena
kecelakaan lalu lintas. Dari hasil pengkajian diperoleh data: pasien
melakukan gerakan menarik anggota gerak apabila diberi
ransangan, suara tidak jelas, dan membuka mata ketika diberi
ransangan nyeri.
Berapakah skala GCS pada pasien tersebut?
a. 6
b. 7
c. 8
d. 9
e. 10
Seorang laki-laki berusia 46 tahun dibawa ke IGD karean
mengalami kecelakaan jatuh dari ketinggian 3 meter. Hasil
pengkajian diperoleh data pasien mengalami penurunan kesadaran
dan lidah mengalami prolaksusu kebelakang.
Apakah tindakan selanjutnya yang harus dilakukan pada pasien
tersebut?
a. Pasang infus
b. Buka jalan napas
c. Cek respon pasien
d. Berikan napas buatan
e. Berikan terapi oksigen
Seorang perempuan berusia 45 tahun dibawa ke IGD. Pada saat
dilakukan pengkajian ditemukan ferekuensi napas 34x/i ,
pernapasan tidak teratur, trlihat menggunakan otot bantu
pernapasan, terdapat sputum dalam jumlah banyak, refleks batuk
kurang
Apakah diagnosa keperawatan yang tepat untuk permasalahan
diatas?
a. Pola napas tidak efektif
b. Penurunan curah jantung
c. Gangguan pertukaran gas
d. Gangguan perfusi jaringan perifer
e. Bersihan jalan napas tidak efektif
Seorang laki-lakiberusia 30 tahun mengalami luka bakar di muka
dan leher dikarenakan terbakar api. Hasil pengkajian didapatkan
batuk dengan sputum berwarna hitam, suara serak, hasil
pemeriksaan laboratorium PO280%, PCO2 50%,
Apakah masalah keoerawatan pada pasien tersebut?
a. Nyeri akut
b. Defisit volume cairan
c. Kerusakan integritas kulit
d. Perubahan perfusi jaringan
e. Gangguan pertukaran gas
Seorang perempuan berusia 30 tahun dibawa ke IGD dengan luka
bakar diseluruh ekstremitas atas dan bawah akibat tersiram air
panas. Hasil pengkajian berat badan pasien 60 kg, luka tanpak
kemerahan dan terdapat bulae, tekanan darah 90/60mmHg, hasil
frekuensi napas 28x/i dan nadi 114x/i.
Apakah tindakan keperawatan utama pada kasus diatas?
a. Pasang infus
b. Berika oksigen
c. Monitor tetesan infus
d. Pasang kateter jika luka bakar >30%
e. Periksa hematokrit, BUN, elektrik setiap 12 jam
Seorang wanita berusia 30 tahun jatuh dari motor dan mengalami
cedera kepala, korban tidak sadarkan diri, terdapat luka robek
pada area temporal, pupil anisokor, nadi teraba cepat dan lemah,
ferkuensi napas 28x/i
Apakah penanganan awal pada korban kecelakaan di atas?
a. Lakukan RJP
b. Berikan napas buatan
c. Lakukan perawatan luka
d. Lakukan head tilt dan chin lift
e. Proteksi cervikal dan patensi jalan napas
Seorang perempuan berusia 23 tahun mengalami kecelakaan lalu
lintas. Hasil pengkajian didapatkan pasien membuka mata ketika
diberi ransangan nyeri. Pasien terus bicara kacau dan tidak
dimengerti, dan psisi ekstremitas cenderung fleksi abnormal.

Berpakah nilai GCS pada pasien di atas?


a. 8
b. 9
c. 10
d. 11
e. 12
Seorang remaja berusia 19 tahun dibawa ke IGD karena
mengalami kecelakaan lalu lintas. Pada saat datang pasien
mengalami penurunan kesadaran. Terdengar suara ngorok, keluar
darah dari hidung dan telinga.
Apakah tindakan utama yang harus dilakukan oleh perawat?
a. Pasang infus
b. Pasang oksigen
c. Bebaskan jalan napas
d. Lakukan perawatan luka
e. Periksa tanda-tanda vital
Seorang laki-laki berumur 50 tahun datang kesebuah poliklinik
untuk melakukan skrining. Keluhan yang dirasakan konstipasi,
feces terdapat darah berwarna kehitaman , nyeri terasa di
abdomen kiri atas dan bawah. Hasil pemeriksaan USG
menunjukkan terdapat massa di daerah colon.
Apakah yang dapat dijadikan data fokus faktor resiko kanker
colon?
a. Riwayat merokok
b. Riwayat peradangan lambung
c. Riwayat keluarga dengan kanker colon
d. Riwayat kebiasaan makan makanan instan
e. Riwayat peradangan colon dan polip saluran pencernaan
Seorang perempuan 48 tahuan dirawat di rumah sakit. Pasien
mengeluh sakit bagian perut kanan atas. Setelah mengalami
pemeriksaan endoscopi pasien mengeluh rasa tidak nyaman dan
ingin muntah.
Apakah tindakan keperawatan prioritas pada kasusu tersebut?
a. Memonitor suhu tubuh
b. Memonitor rasa panan di dada
c. Menuntun agar dapat bersendawa
d. Memberi minum air hangat
e. Meberi air hangat untuk berkumur
Seorang laki-laki 58 tahun dibawa ke rumah sakit setelah
mengalami nyeri dada di sebelah kiri yang menjalar ke bahu kiri
dan nyeri punggung. Dari pengkajian fisik didapatkan data: bibir
dan ujung jari cianosis, setlah dilakukan pemeriksaan didapatkan
peningkatan enzim jantung dan dari hasil EKG menggambarkan
ST elevasi di lead II,III dan aVF.
Apakah masalah keperawatan pada pasien tersebut?
a. Nyeri
b. Intoleransi aktifitas
c. Perfusi jaringan tidak efektif
d. Penurunan cardiac output
e. Hambatan mobilitas fisik
Seorang pasien berusia 50 tahun dirawat di ruang penyakit dalam
karena mengalami anemia disebabkan gagal ginjal. Hasil
pemeriksaan lab darah Hb 5gr%, rencana akan dilakukan transfusi
PRC sebanyak 480cc saat dilakukan hemodialisis. Berat badan
klien adalah 60kg.
Berapakah perkiraan peningkatan Hb setelah mendapat transfusi
PRC 480cc pada pasien tersebut?
a. 1 gr%
b. 2 gr%
c. 3 gr%
d. 4 gr%
e. 5 gr%
tn c dirawat di ruang penyakit dalam dengan diagnosa medis
sirosis hepatis, keluhan yang diraskan oleh klien yaitu mual,
muntah dan nafsu makan menurun, badan terasa lemas dan nyeri
pada abdomen. Dai pemeriksaan fisik yang dilakukan didapatkan
data: tekanan darah 110/60 mmHg, nadi 100x/i, frekuensi napas
24 x/i, suhu 36oC
berdasarkan data diatas maka nyeri abdomen yang dialami oleh
pasien berada pada kuadran?
a. Abdomen kanan bawah
b. Abdomen kiri bawah
c. Abdomen kanan atas
d. Abdomen kanan bawah
e. Abdomen kanan atas dan bawah
Seorang laki-laki berusia 45 tahun dirawat di rumah sakit dengan
keluhan batuk dan sesak napas. Pada pemeriksaan fisik didapatkan
TD 115/80 mmHg, frekuensi napas 24x/i. Nadi 110x/i,
terdengar suara ronkhi.
Apakah masalah keperawatan prioritas pada kasus tersebut?
a. Gangguan pertukaran gas
b. Penurunan cardiac output
c. Kerusakan perfusi jaringan
d. Ketidakefektifan pola napas
e. Bersihan jalan napas tidak efektif
Seorang laki-laki berusia 50 tahun datang ke poliklinik dengan
keluhan sesak napas, dan bengkak pada kedua tungkai sejak 3 hari
yang lalu, ada riwayat minum obat hipertensi sejak 5 tahun yang
lalu. Sejak sehari yang lalu urine sedikit dan berwanga agak
kemerahan. Pada pemerikasaan tanda vital didapatkan tekanan
darah 150/90 mmHg. Nasi 96 x/i, napas 24 x/i dan suhu 36,4 0C
Pemeriksaaan penunjang apaka yang tepat untuk pasien tersebut?
a. Clearence kreatinin
b. SPGT
c. Kreatinin
d. Ureum
e. Haemoglobin
Seorang pasien datang ke IGD dengan keluhan utama: 1 jam sebelum masuk
rumah sakit pasien mengatakan muntah darah setelah mengkonsumsi
minumaman beralkohol. Kepala terasa pusing dan lemas. Hasil pemeriksaan
fisik konjungtiva anemis, tekana darah 110/70, nadi 86 x/i,frekuensi napas 18
x/i, suhu 37oC. Pasien akan dilakukan tindakan kumbah lambung dengan
menggunakan selang NGT . panjang selang telah diukur dan diberi pelumas.
Apakah tindakan selanjutnya?
a. Melakukan pengujian apakah selang masuk ke lambung atau tidak
b. Masukkan selang melalui lubang hidung dan ajurkan pasien untuk
menelan
c. Memasukkan cairan melalui selang NGT
d. Membersihkan hidung pasien
e. Memasukkan selang NGT sampai batas yang telah ditentukan.
Seorang anak laki-laki berusia 10 tahun dirawat karena demam
berdara dengue hari ke dua. Saat ini temperatur masih tinggi dan
mengeluh mual, tekanan darah cenderung normal.
Manakah data laboratorium penting yang harus dicatat dan
dievaluasi secara teratur?
a. Neutrofil dan leukosit
b. Trombosit dan hematokri
c. Hemoglobin dan hematokrit
d. Hemoglobin dan leukosit
e. Hematokrit dan leukosit
Seorang anak berusia 6 tahun dengan HIV telah dirujuk ke RS untuk
mendapatkan penanganan nyeri. Anak tersebut bertanya pada perawat apakah
nyerinya akan hilang.
Apa respon yang palinb tepat untuk diberikan oleh perawat ?
a. "Nyerinya akan hilang jika kamu berbaring dan membiarkan obatnya
bekerja."
b. "Cobalah untuk tidak berpikir tentang itu. Semakin kamu memikirkannya
maka akan semakin terasa sakit."
c. "Aku tahu pasti terasa sakit, tapi jika kamu mengatakannya padaku ketika
itu terjadi, aku akan mencoba dan membuat nyerinya berkurang."
d. "Setiap saat terasa nyeri, tekan tombol panggilan dan aku akan
memberikan sesuatu untuk membuat nyerinya hilang."
e. "Nyerinya akan hilang jika kamu membiarkanku melakukan semua
penatalaksanaan yang kamu butuhkan."
Perawat baru saja memberikan ibuprofen (Proris) pada seorang
anak dengan suhu 38,8 C.
Apa tindakan lain yang harus perawat lakukan ?
a. Membatasi cairan dalam 8 jam
b. Menyeka anak dengan air dingin
c. Merencanakan pemberian asam salisilat (aspirin) dalam 4 jam
d. Melepas pakaian tebal dan selimut untuk anak
e. Observasi suhu setiap 30 menit.
Seorang anak berusia 10 tahun dengan hemofilia telah terpeleset
di es dan lututnya terbentur. Apa pengobatan yang harus
dipersiapkan oleh perawat?
A. Injeksi faktor X
B. Memberikan infys zat besi
C. Memberikan infus faktor X
D. Memberikan injeksi IM zat besi menggunakan metode Z-track
E. Injeksi IM faktor X
Perawat di klinik sedang melakukan tinjauan pada catatan medis
soerang anak yang baru saja dikunjungi oleh petugas kesehatan
dan terdiagnosis dengan suspek stenosis aorta. Manifestasi klinik
spesifik yang diharapankan perawat untuk tertulis terkait dengan
kelainan adalah?
A. Pucat
B. Hiperaktivitas
C. Intoleransi terhadap latihan
D. Gangguan pencernaan
E. Kesulitan bernapas
Ketika melakukan pengkajian pos partum pada seorang klien
perawat menemukan adanya bekuan darah pada lokia, perawat
memeriksa bekuan darah tersebut dan menemukan bahwa bekuan
tersebut lebih besar dari 1 cm.
Apa tindakan keperawatan yang paling tepat?
a. Mendokumentasikan hasil temuan
b. Melakukan pengkajian ulang dalam 2 jam
c. Memberitahukan kepada petugas kesehatan lain.
d. Meminta klien untuk menambah asupan oral
e. Meminta klien untuk istirahat.
Perawat sedang melakukan monitor adanya vulvae hematoma
pada klien postpartum yang menerima anestesi epidural untuk
persalinannya. Hasil pengkajian seperti apa yang paling tepat
mengindikaskan adanya hematoma.
a. Perubahan tanda-tanda vital
b. Tanda-tanda memar hebat
c. Keluhan nyeri yang intens
d. Keluhan sensasi perih
e. Keluhan mati rasa
Perawat mengumpulkan data selama pengkajian awal seorang
klien yang hamil kembar. Klien mempunyai anak berusia 5 tahun
yang dilahirkan pada usia kehamilan 38 minggu dan menceritakan
kepada perawat dirinya tidak mempunyai riwayat abortus maupun
kematian fetal lainnya. Bagaimanakah status obstetri yang tepat
pada pasien tersebut?
a. G2P1A0
b. G1P1A0
c. G3P1A0
d. G2P0A0
e. G2P1A1
seorang klien mendapatkan pengobatan buspirone (buspar)
selama satu bulan ke klinik untuk melakukan pemeriksaan tindak
lanjut. Perawat menganggap bahwa pengobatan efektif jika tidak
ada manifestasi berikut?
a. Pikiran paranoid
b. Jantung berdebar-debar atau ansietas
c. Tanda ketergantungan alkohol
d. Pikiran yang tidak karuan dan delusi
e. Penurunan frekuensi halusinasi
Manakah intervensi yang paling tepat untuk merawat klien dengan
gejolak penolakan ada ketergantungan alkohol
a. Pantau kenaikan berat badan
b. Pertahankan status puasa
c. Sediakan dukungan kelompok
d. Sediakan dtimulasi dalam lingkungan
e. Sediakan orientasi realitas yang sesuai
Seorang perempuan berusia 35 tahun, pasien merasa sedih karena
tidak mengurus anak dan suaminya karena kondisinya sakit,
gangguan konsep diri apakah yang dialami oleh pasien?
a. Idela diri
b. Peran diri
c. Identitas diri
d. Gambaran diri
e. Harga diri rendah
Ny’m’ adalah pasien berumur 26 tahun di rawat dirumah sakit
jiwa hari ke tiga, pasien mengatakan “ibu saya mau meracuni saya
karena dia tidak suka dengan calon suami saya, pokoknya saya
tidak mau makan makanan yang diberikan oleh ibu saya”
Apakah masalah keperawatan utama pada pasien tersebut?
a. Waham curiga
b. Waham somatic
c. Waham nihilstic
d. Halusinasi pendengaran
e. Perilaku kekerasan
Seorang laki-laki berusia 70 tahunmengalami demensia, bebrapa
hari yang lalu pergi meninggalkan rumah, klien lupa nama dan
alamat rumahnya. Setelah ditemukan, klien dibawa ke poli oleh
keluarganya.
Apakah tindakan yang dilakukan untuk menangani masalah
tersebut?
a. Berikan terapi hlp
b. Melarang untuk keluar rumah
c. Mengurung pasien dalam kamar
d. Memberikan gelang yang berisi identitas diri
e. Memberikan obat cpz
Seorang laki-laki berusia 19 tahun datang ke rumah sakit juwa
diantar oleh keluarga karena sering menangis, tidak mau makan
serta mengurung diri di kamar.saat dikaji klien mengatakan sedih
karena tidak lolos ujian akhir, klien merasa paling bodoh dan tidak
berguna bagi keluarganya.
Apakah tindakan yang paling tepat dilakukan pada pasien
tersebut?
a. Terapi kognitif
b. Terapi keluarga
c. Terapi modalitas
d. Terapi lingkungan
e. Terapi aktivitas
masyarakat melaporkan kepada perawat komunitas bahwa ny “m” sudah 5 hari
pulang dari rumah sakit setelah dirawat di rumah sakit pasca melahirkan anak
pertamanya denga berat 3000 gram. Proses melahirkan normal . ny “m”
mengatakan bahwa sejak 3 hari yang lalu luka daerah perineum bengkak
disertai rasa sakit, saat dilakukan pengkajian kondisi luka episiotomo bengkak
dan terdapat pus
apakah yang harus dilakukan oleh perawat tersebut?
a. meminta pasien untuk sering membersihkan luka
b. menganjurkan pasien untuk mengkonsusmsi obat anti biotik
c. melakukan kompres dengan air hangat
d. melakukan kompres dengan air dingin
e. merujuk ke dokter atau perawat maternitas
dibawa ini manakah yang bukan merupakan komponen apgar
score
a. denyut jantung
b. berat badan
c. pernapasan
d. tonus otot
e. warna kulit
seorang perawat melakukan konseling disebuah posyandu tentang
imunisasi.
Manakah dari informasi berikut tentang imunisasi yang paling
akurat?
a. Program imunisasi memberikan kekebalan dari beberapa
penyakit tertentu.
b. Semua penyakit menular dapat dicegah dengan imunisasi yang
tepat
c. Imunisasi harus rutin diberikan
d. Memberikan kekebalan alami dari penyakit
e. Memberikan kekebalan dari penyakit
Ada beberapa masyarakat berusia 56-57 tahun dalam sebuah desa
mengeluh nyeri pada persendian, nyeri tersebut lebih dirasa pada
malam hari. Dari pihak puskesmas telah melakukan pemeriksaan
dan melakukan program pengobatan. Dari hasil observasi awal
jenis penyakit tersebut adala arthtritis, tetapi ketika obat habis
pasien tersebut kembali merasakan gejala tersebut.
Apakah tindakan yang paling tepat dialkukan untuk mengatasi
masalah tersebut?
a. Kompres dengan air hangat
b. Kompres dengan air dingin
c. Menganjurkan klien untuk lebih banyak mengkonsumsi obat-
obatan
d. Menganjurkan klien untuk mengkonsumsi obat
e. Melaporkan kepada pihak puskesmas
Kepala puskesmas melaksanakan satu program kesehatan
masyarakat, setelah dilakukan evaluasi program tersebut kurang
berhasil, salah satu penyebabnya adalah karena tidak adanya
keterlibatan dari kader kesehatan setempat.
Strategi apakah yang harus diambil pada situasi ini?
a. Kemitraan
b. Advokasi
c. Edukasi
d. Pemberdayaan masyarakat
e. komunikasi
pada saat melakukan kunjungan rumah kepada keluarga Tn”C”
didapatkan salah satu anggota keluarganya yaitu ny”d” 40 tahun
mengalami bengkak pada ibu jari kaki sebelah kanan dan nyeri.
Tindakan keperawatan mandiri yang tepat dilakukan adalah?
a. Memberikan kompres hangat
b. Memberikan kompres dingin
c. Memberikan obat analgetik
d. Memberikan penyuluhan kesehatan
e. Memberikan injeksi analgetik
Seorang Ners penanggung jawab shiff dinas sore memasuki
kamar 6, 7 dan 8 untuk memastikan semua rencana asuhan
keperawatan yang dilakukan oleh perawat pelaksana berjalan den-
gan baik. Dilanjutkan dengan menemui perawat penanggung
jawab kamar dan mengecek keter-sediaan alat yang digunakan.
Apakah fungsi manajemen yang dilakukan ners penanggungjawab
shiff tersebut?
a. planning
b. organizing
c. coordinting
d. directing
e. controlling
Dua orang perawat pelaksana berargumen men-genai disiplin kerja, bahwa satu
indikator disiplin adalah datang on time sesuai jadwal. Perawat pertama
berpendapat bahwa 15 menit datang se-belum jam kerja adalah wajib, karena
banyaknya tugas perawat. Sementara perawat kedua ber-pedapat asal datang
tepat, pas jam kerja adalah baik karena tugas sudah diatur oleh manajer den-
gan baik.
Apakah latar belakang penyebab perbedaan pendapat tersebut?
a. value
b. personality
c. perbedaan budaya
d. banyak tugas
e. over load kerja
Seorang perawat penanggung jawab shiff sore, se-dang membagi
pasien dengan perawat pelaksa-na, supaya distribusi tanggung
jawabnya merata berapa pasien total care, partial care dan minimal
care.
Model asuhan keperawatan apakah yang diterap-kan?
a. model Fungsional
b. model PKP
c. model Moduler
d. model Tim
e. model MPKP transisional
seorang laki-laki, usia 25 tahun di ruang perawatan RS jiwa.
Pasien mengatakan marahnya sudah berkurang dengan latihan
tarik napas dalam dan memukul bantal seperti yang diajarkan
sebelumnya.
Apakah tindakan keperawatan yang harus dilakukan selanjutnya?
a. Latihan bersosialisasi
b. Latihan secara spiritual
c. Latihan melakukan kegiatan
d. Latihan cara minum obat yang tepat
e. Latihan mengendalikan marah secara verbal
Seorang perempuan usia 19 tahun dibawa ke UGD dengan keluhan selalu
ingin mati saja karena merasa bersalah pada kedua orang tuanya. Baru 2 hari
yang lalu melakukan percobaan bunuhndiri dengan menyayat pergelangan
tangan, saat dilakukan pengkajian pasien nampak murung, banyak diam, dan
tidak bersosialisasi.
Apakah tindakan keperawatan yang tepat pada kasusu tersebut?
a. Mengobservasi perilaku oesan secara berkelanjutan
b. Memberi kesempatan untuk mengungkapkan persaannya
c. Melatih berpikir positif terhadap diri, keluarga dan lingkungannya
d. Meyakinkan pasien bahwa dirinya penting bagi keluarga dan orang lain
e. Membantu memngungkapkan hal positif yang ada dalam dirinya
Seorang perawat pelaksanadinas pagi di ruang bedah sebuah rumah sakit yang
menerapkan metode medular. Pada pagi hari perawat mengikuti timbang
terima bersama ketua tim dan kepala ruangan.
Apakah kegiatan selanjutnya yang harus dilakukan oleh perawat pelaksana
tersebut?
a. Melakukan pengkajian awal seluruh pasien bersama ketua tim
b. Melakukan klasifikasi pasien yang menjadi tanggung jawabnya
c. Mengikuti kegiatan preconferens yang dipimpin oleh ketua tim
d. Mengoperkan pasien yang mejadi tanggung jawabnya kepada ketua tim
e. Membagi tugas bersama perawat pelaksana lain dalam satu tim untuk
bersama-sama melakukan tindakan keperawatan
Seorang perawat bekerja sebagai perawata pelaksana di ruang penyakit dalam
di sebuah rumah sakit. Kepala ruangan dan ketua tim menerima pasien baru.
Ketua tim melakukan pengkajian selanjutnya dilakukan klasifikasi pasien
dengan penyusunan rencana asuhan keperawatan.
Apakah kegiatan selanjutnya yang akan dilakukan oleh perawat pelaksana?
a. Menyususn perencanaan asuhan keperawatan
b. Mendiskusikan dengan perawat lainnya tentang kondisi pasien
c. Mengkonsultasikan hasil pengkajian kepada kepala ruangan
d. Melakukan asuhan keperawatan sesuai dengan rencana yang disusun ketua
tim
e. Melakukan pengkajian untuk menyusun rencana keperawatan
Pada saat kunjungan rumah didapatkan sebuah keluarga yang
memiliki seorang anak berusia 10 bulan yang belum dapat
berjalan/merangkak.
Bagaimanakah perkembangan normal pada anak usia tersebut?
a. Mampu mengucapkan kalimat yang terdiri dari 3 suku kata
b. Mampu mengucapkan satu atau dua suku kata
c. Mampu mengangkat satu kaki
d. Memiliki 4 buah gigi susu
e. Dapat duduk
Perempuan berusia 45 tahun di rawat di RSU karena menderita mual, muntah
dan tidak nafsu makan (terdiagnosa dispepsia) sejak 2 hari yang lalu. Pasien
dianjurkan untuk menghindari makanan dan minuman mengandung gas
seperti kol dan soda. Namun pasien tetap melakukannya. Saat ditanya
alasannya, pasien mengatakan bahwa apapun yang dilakukan tidak akan
mengubah kondisinya.
Apakah diagnosis keperawatan prioritas berdasarkan kondidi pada kasus
diatas?
a. Ketidakseimbangan nutrisi kurang dari kebutuhan
b. Ketidakefektifan koping individu
c. Ketidakberdayaan
d. Ketidakpatuhan
e. keputusasaan
laki-laki berusia 31 tahun yang dirawat di RSU terdiagnosis Tumor
paru. Tiba-tiba datang ke nurse station dan mengatakan bahwa
dirinya ingin pulang karena sudah sehat dan tidak menderita
penyakit apaun?
Apa jenis mekanisme koping yang ditunjukkan oleh pasien pada
kasus diatas?
a. Rasionalisasi
b. Denial
c. Proyeksi
d. Pasionalisasi
e. kompensasi
perempuan berusi 17 tahun (mahasiswi) mengatakan bahwa
dirinya gugup aat berbicara di depan umum karena takut bila apa
yang dikatakannya salah dan ditertawakan. Klien juga merasa
tidak percaya diri bila berada di kelas, saat berinteraksi klien sering
menghindari kontak mata dan menunduk.
Apa intervensi prioritas yang harus dilakukan?
a. Melatih klien memberikan afirmasi positif ke dirinya sendiri
b. Bimbing klien melakukan relaksasi napas dalam
c. Eksplorasi alasan-alasan dalam mengkritik diri
d. Mengidentifikasi kekuatan atau hal positif diri
e. Ajarkan interaksi secara bertahap
Laki-laki berusia 47 tahun dirawat di RSU karena menderita diabetes sehingga
kaki kanan harus diamputasi. Saat dikaji, pasien mengatakan sering terbangaun
tengah malam, 1 jam baru bisa tidur kembali. Pasien memikirkan bagaimana
kehiduoannya dan keluarganya nanti bila kakinya sudah tidak lengkap lagi.
Tigas mencari nafkah sebagai buruh bangunan tidak bisa lagi dialkukan. Pasien
nampak sedih.
Apa hasil yang ingin dicapai dari intervensi prioritas?
a. pola tidur adekuat
b. Mampu melakukan aktivitas harian secara manual
c. Nyaman dengan peran baru yang dijalankan
d. Mampu mempraktikkan cara mengatasi kecemasan
e. Menunjukkan perubahan peran yang sesuai dengan kondisinya
perempuan berusi 48 tahun ditemui saat kunjungan rumah. Saat di kaji, klien
mengatakan tadi malam tidurnya kurang nyenyak kerena memikirkan
keadaannya yang sering sakit-sakitan. Klien merasa tida mampu lalgi mencuci
dan emamsak seperti sebelumnya karena cepat lelah. Klien merasa malu
menceritakan kondisinya, klien nampak sedih saat bercerita dan sering
menunduk
Apa intervensi prioritas?
a. Menganjurkan minum air hangat
b. Melatih klien beraktivitasnsecara bertahap
c. Mengajarkan latiahan relaksasi napas dalam
d. Melatih efikasi/kepercayaan diri klien
e. Mengidentifikasi hal positif
Semangat KOMPETEN

Anda mungkin juga menyukai