Anda di halaman 1dari 10

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

PERSAMAAN KUADRAT ( FAKTORISASI)


SMP K-13 KELAS VIII SEMESTER GENAP

Disusun Oleh:

Nama : * RIO PRAMUDYA ( 15052884 )

*ARWANTO ( 15052914)

Prodi : Pendidikan Matematika

Mata Kuliah : Perencanaan Pengajaran Matematika

Dosen : IMELDA WARDANI RAMBE, M.Pd

SEKOLAH TINGGI KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN ( STKIP)

BUDIDAYA BINJAI

2018 / 2019
Sekolah : SMP SUKA – SUKA

Mata Pelajaran : Matematika

Kelas/Semester : VIII / Genap

Materi Pokok : Persamaan Kuadrat

Sub Materi : Persamaan Kuadrat ( Faktorial )

Alokasi Waktu : 2x45 Menit ( 1 pertemuan)

Tahun ajaran : 2018 / 2019

A. Kompetensi Inti (KI)

KI 3 : Memahami dan menerapkan pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural)


berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait
fenomena dan kejadian tampak mata.

B. Kompetensi Dasar (KD)

3.3. Menentukan nilai akar-akar persamaan kuadrat melalui cara pemfaktoran


(Faktorisasi)

C. Indikator

3.3.1 Siswa mampu menuliskan pengertian Persamaan Kuadrat

3.3.2 Siswa mampu memahami soal dari persamaan kuadrat.

3.3.3 Siswa mampu menentukan akar persamaan kuadrat yang berbentuk ax2 + bx +c =0.

D. Tujuan Pembelajaran

1. siswa dapat menuliskan pengertian Persamaan Kuadrat dengan baik dan benar.

2. siswa dapat memahami soal dari persamaan kuadrat dengan baik dan benar.

3. siswa dapat menyelesaikan akar persamaan kuadrat yang berbentuk ax2 + bx +c =0.
E. Materi Pembelajaran

1. Pengertian Persamaan Kuadrat

Persamaan kuadrat adalah suatu persamaan polinomial berorde dua. Bentuk umum dari
persamaan kuadrat adalah y = ax2 + bx + c dengan a ≠ 0 Huruf-huruf a, b dan c disebut
sebagai koefisien: koefisien kuadrat a adalah koefisien dari x2 , koefisien linier b adalah
koefisien dari x, dan c adalah koefisien konstan atau disebut juga suku bebas.

Jenis akar persamaan kuadrat bergantung pada nilai diskriminan nya . oleh karna itu jenis
jenis akar suatu persamaan kuadrat di tentukan oleh nilai konstanta a, b, dan c dalam
persamaan tersebut .

Diskriminan persamaan kuadrat dilambangkan dengan D dan dirumuskan dengan :

D =b2−4ac

1. D ≥ 0 : akar real/nyata

2. D > 0 : akar real berlainan

3. D = 0 : akar real sama/kembar

4. D < 0 : akar tidak real (imajiner)

Sifat-sifat akar persamaan kuadrat :

1. Kedua akar positif

D≥0

x1 + x2 > 0

x1 x2 > 0

2. Kedua akar negatif

D≥0

x1 + x2 < 0

x1 x2 > 0

3. Kedua akar berlainan tanda

D>0

x1 x2 < 0

4. Kedua akar bertanda sama

D≥0

x1 x2 > 0
5. Kedua akar saling berlawanan

D>0

x1 + x2 = 0 (b = 0)

x1 x2 < 0

6. Kedua akar saling berkebalikan

D>0

x1 x2 = 1 (c = a)

2. Soal danPembahasan.

1) Jika persamaan kuadrat x2−6x+2p−1=0 tidak mempunyai akar real, maka nilai p yang
memenuhi adalah...

Jawab :

a=1

b = −6

c = 2p − 1

Syarat PK tidak mempunyai akar real :

D<0

b2 − 4ac < 0

(−6)2 − 4 . 1 . (2p − 1) < 0

36 − 8p + 4 < 0

−8p < −40

p>5

2) Tentukan nilai m jika persamaan kuadrat (m+1)x2−8x+2=0 mempunyai akar kembar!

Jawab :

a=m+1

b = −8

c=2

Syarat PK mempunyai akar kembar :

D=0

b2 − 4ac = 0

(−8)2 − 4 . (m + 1) . 2 = 0

64 − 8m − 8 = 0
56 − 8m = 0

−8m = −56

m=7

3) Jika persamaan kuadrat x2+(k−1)x+1=0 mempunyai akar-akar real dan berbeda, maka
nilai k yang memenuhi adalah...

Jawab :

a=1

b=k−1

c=1

Syarat akar real dan berbeda :

D>0

b2 − 4ac > 0

(k − 1)2 − 4 . 1 . 1 > 0

k2 − 2k + 1 − 4 > 0

k2 − 2k − 3 > 0

Pembuat nol :

k2 − 2k − 3 = 0

(k + 1)(k − 3) = 0

k = −1 atau k = 3

k < −1 atau k > 3

3. Menentukan akar-akar persamaan kuadrat dengan pemfaktoran

Tentukan akar-akar persamaan kuadrat berikut dengan pemfaktoran.

a) X2 + x – 2 = 0

b) X2 – 9 = 0
Pembahasan

a) X2 + x – 2 = 0

 ( x + 2 ) ( x – 1) = 0

 X + 2 = 0 atau x – 1 = 0

 X = -2 atau x = 1

Jadi akar – akar persamaan kuadrat ini adalah x = -2 atau x = 1

b) X2 – 9 = 0

 ( x – 3) ( x + 3 ) = 0

 X – 3 = 0 atau x + 3= 0

 X = 3 atau x = -3

Jadi akar – akar persamaan kuadrat ini adalah x = 3 atau x = -3.

Secara umum . jika kita memiliki persamaan kuadrat yang dapat di faktorkan menjadi
𝑝 𝑞
( x +𝑎 ) ( x + 𝑎 ) = 0 , a ≠ 0 maka kita dapat membentuk persamaan kuadrat itu menjadi bentuk
baku sebagai berikut .
𝑝 𝑞
(x+ )(x+ )=0
𝑎 𝑎

𝑝 𝑞 𝑝𝑞
 X2 + 𝑎 𝑥 + 𝑎 𝑥 + 𝑎2 = 0
𝑝+𝑞 𝑝𝑞
 X2 + 𝑥 + 𝑎2 = 0
𝑎
𝑝𝑞
 ax2 + ( p + q) x + =0
𝑎

Banding persamaan terakhir dengan bentuk umum persamaan kuadrat ax 2 + bx+ c = 0. Dengan
demikian , jika ruas kiri persamaan kuadrat ax2 + bx + c = 0 dapat difaktorkan menjadi
𝑝 𝑞
( x +𝑎 ) ( x + 𝑎 ) = 0 maka kita dapatkan hubungan – hubungan berikut .

b=p+a
𝑝𝑞
c= atau ac = pq
𝑎

F. Metode Pembelajaran

Model Pembelajaran :Problem based learning( PBL)

Metode Pembelajaran :Diskusi, penugasan dan tanya jawab


G. Alat/Media/Sumber Belajar
1. Alat/media pembelajaran :
a. Papan Tulis/White Board
b. Lembar Kerja Siswa
2. Sumber Belajar :
a. Buku Siswa kelas X SMA dan MA , perspektif Matematika 1 ,
karangan Rosihan Ari Y. Indeiyastuti.

H. Kegiatan Pembelajaran

Kegiatan Deskripsi Kegiatan Alokasi Waktu

Fase 1:menyampaikan tujuan dan mempersiapkan 2 menit


siswa

a. Guru memberi salam dan mengajak siswa berdoa


sebelum belajar
b. Guru mengecek kehadiran siswa
c. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran
Fase 2:Memberikan Informasi 3 menit

a. Guru memotivasi siswa dengan menyampaikan jika


materi ini dikuasai dengan baik maka akan
Pendahuluan mempermudah untuk melanjutkan materi selanjutnya
b. Guru menanyakan materi prasyarat lalu
menghubungkan dengan materi yang akan dipelajari
c. Guru menginformasikan kegiatan belajar mengajar yang
akan dilakukan yaitu mendiskusikan LKS secara
berkelompok
Fase 3:mengorganisasikan siswa ke dalam kelompok- 5 menit
kelompok belajar

Guru membentuk kelompok yang masing-masing


beranggotakan 4 orang siswa dan membagikan LKS

Fase 4: Membimbing kerja kelompok dan belajar 70 menit

a. Guru memberikan penjelasan singkat mengenai


Inti petunjuk pengerjaan LKS
b. Guru meminta siswa mendiskusikan permasalahan pada
LKS dengan kelompoknya
Mengamati c. Guru meminta siswa mengamati sebuah simulasi dalam
powerpoint
d. Guru meminta siswa mencatat informasi apa saja yang
diperoleh dari data yang disajikan
Menanya e. Guru memfasilitasi siswa untuk menanyakan hal-hal
yang belum dipahami terkait tugas yang diberikan
f. Guru memancing peserta didik untuk bertanya terkait
dengan persamaan kuadrat ( faktorisasi)?
Mengumpulkan g. secara berkelompok siswa mendiskusikan masalah yang
diberikan
informasi h. secara berkelompok siswa mendiskusikan contoh
masalah lain yang dapat diselesaikan dengan persamaan
kuadrat ( faktorisasi).
Mengasosiasi i. Guru memfasilitasi siswa untuk mengarahkan siswa ke
kesimpulan tentang persamaan kuadrat ( faktorisasi).
Fase 5: Mengevaluasi
Mengomunikasikan a. Guru meminta perwakilan setiap kelompok untuk
mempresentasikan hasil diskusi kelompoknya masing-
masing
b. Guru memberi kesempatan kepada kelompok lain
untuk bertanya dan menanggapi kelompok yang tampil
c. Guru mengkonfirmasi hasil diskusi siswa dan
menjelaskan hal-hal yang kurang dipahami siswa
Fase 6 : Memberikan pengakuan atau penghargaan
Guru memberikan pujian kepada kelompok yang berhasil
mempresentasikan hasil diskusinya dengan baik
Penutup a. Guru mengajak siswa bersama-sama menyimpulkan 10 menit
materi yang telah dipelajari hari ini
b. Guru memberikan post-test yang dikerjakan secara
individu
c. Guru mengingatkan siswa untuk mempelajari materi
yang akan dibahas pada pertemuan berikutnya
d. Guru menutup kegiatan belajar mengajar dengan
mengucapkan salam

I. Teknik Penilaian dan Instrumen Penilaian


Lampiran :
- Lembar Kegiatan Siswa
Persamaan Kuadrat ( Faktorisasi)
- Permasalahan

Lampiran :
- Lembar Penilaian Pengetahuan
Buat soal
Penyelesaian soalnya.

Lampiran :
- Lembar Pengamatan Penilaian Keterampilan.

Binjai, April 2018


Mengetahui
Kepala Sekolah Guru Mata Pelajaran

Rio Pramudya Arwanto


NIM . 15052884 NIM. 15052914
B. Kompetensi Inti (KI)
A. Kompetensi Dasar (KD)
KI 3 :Memahami dan
menerapkan pengetahuan 3.3. Menentukan nilai akar-akar
(faktual, konseptual, dan persamaan kuadrat melalui cara
prosedural) berdasarkan rasa pemfaktoran (Faktorisasi)
ingin tahunya tentang ilmu

C. Indikator D. Tujuan Pembelajaran

3.3.1 Siswa mampu menuliskan 1. siswa dapat menuliskan


pengertian Persamaan Kuadrat pengertian Persamaan Kuadrat
dengan baik dan benar.
3.3.2 Siswa mampu memahami
soal dari persamaan kuadrat. 2. siswa dapat memahami soal
dari persamaan kuadrat
3.3.3 Siswa mampu menentukan
dengan baik dan benar.
akar persamaan kuadrat yang
berbentuk ax2 + bx +c =0. 3. siswa dapat menyelesaikan
akar persamaan kuadrat yang
berbentuk ax2 + bx +c =0.

E. Petunjuk Belajar.

1. Baca dan pahami informasi yang ada !

2. Dengarkan ketika gurumu memberikan penjelasan !

3. Tanyak pada gurumu apabila ada hal yang belum kamu pahami ! F. Alokasi Waktu.

4. Kerjakan latihan soal nya di berikan. Waktu pengerjaan


60 menit
1. Tentukan akar – akar persamaan kuadrat 2x2 + 13x + 15 = 0
2. Tentukan akar-akar persamaan kuadrat berikut dengan
pemfaktoran.
a) X2 + x – 2 = 0

b) X2 – 9 = 0

Lembar Diskusi :

Anda mungkin juga menyukai