Anda di halaman 1dari 3

D

I
S
U
S
U
N
OLEH:
NAMA KELOPOK :
1. Devi Nurhalida Simanullang
2. Fadil Irsyad
3. Riyo Novrian Z.
4.
Kelas : XI IPA 7
Bab 1 tentang Harmonisasi hak asasi manusia dalam
perspektif Pancasila

1.) Pertanyaan : Mengapa kita harus menghormati hak asasi orang lain?
Jawab:Karena hak asasi berkaitan dengan keadilan dan kesejahteraan hidup manusia.
Jika kita tidak dapat menghormati hak asasi orang lain, maka pasti akan terjadi
ketimpangan atau ketidakadilan dalam masyarakat.

2.) Pertanyaan: coba sebutkan minimal 3 kewajiban yang dimiliki siswa di lingkungan
sekolah
Jawab:Kewajiban siswa di sekolah yaitu sebagai berikut.
a. Patuh pada aturan sekolah.
b. Patuh pada nasihat guru.
c. Menghormati segala bentuk perbedaan di sekolah.
d. Membantu kelancaran pelajaran dikelas
e. Ikut bertanggung jawab atas pemeliharaan gedung, halaman, perabotan yang ada
disekolah.

3.) Pertanyaan : Sebutkan hak asasi manusia yang tercantum dalam ketetapatan MPR
nomor XVII/MPR/1998 !
Jawab: · Hak untuk hidup
· Hak berkeluarga dan melanjutkan keturunan
· Hak keadilan
· Hak kemerdekaan
· Hak atas kebebasan informasi
· Hak keamanan \
· Hak kesejahteraan

4.) Pertanyaan :Berbagai instrument HAM yang dimiliki yang negara RI yaitu?
Jawab : · Undang-undang dasar 1945
· Ketetapan MPR nomor XVII/MPR/1998 tentang hak asasi manusia
· UU NO.39 tahun 1999 tentang hak asasi manusia

5.) Pertanyaan : Jelaskan peran individu dalam penghormatan HAM di Indonesia.


Jawab: Setiap orang/idividu dalam menjalankan hak dan kewajibannya wajib tuduk
terhadap pembatasan yang ditetapkan undang-undang dengan maksud tidak
menggangu hak dan kebebasan orang lain.

6.) Pertanyaan : Identifikasikan bentuk-bentuk kejahatan kemanusiaan yang termasuk


kategori pelanggaran HAM berat!
Jawab: 1) Pembunuhan
2) Pemusnahan
3) Perbudakan
4) Pengusiran
5) Perampasan kebebasan
6) Perampokan
7) Pemerkosaan
8) Penghilangan orang secara paksa

7.) Pertanyaan : Coba sebutkan sifat positif dalam menegakkan ham dalam lingkup
pamcasila Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam
permusyawaratan perwakilan.
Jawab: 1. Mengutamakan kepentingan negara dan masyarakat.
2. Tidak memaksakan kehendak kepada orang lain.
3. Mengutamakan musyawarah dalam mengambil keputusan untuk
kepentingan bersama.
4. Menerima dan melaksanakan setiap keputusan musyawarah.
5. Mempertanggug-jawabkan setiap keputusan musyawarah secara moral
kepada Tuhan yang maha Esa.

8.) Pertanyaan :Bagaimana jika tidak adanya keseimbangan antara hak dan kewajiban
dalam pelaksanaan HAM?
Jawab: Jika keseimbangan itu tidak ada akan terjadi kesenjangan sosial yang
berkepanjangan. Seperti banyaknya tuntutan akan Hak-hak Asasi Manusia namun
tidak adanya satupun kesadaran untuk menjaga dan menaati kewajiban. Contohnya
kita sebagai warga negara memiliki hak untuk sekolah, namun kita juga memiliki
kewajiban untuk menaati aturan sekolah.

9.) Pertanyaan :coba berikan contoh tentang hak yang dimiliki siswa di lingkungan
sekolah minimal 3!
Jawab:Berikut hak-hak siswa di sekolah.
a. Mendapatkan pengajaran dari guru.
b. Mendapatkan kesempatan berpendapat.
c. Mendapatkan kesempatan dipilih dan memilih (peng- urus kelas/sekolah).
d. Siswa berhak menggunakan semua fasilitas yang ada disekolah

10.) Pertanyaan: mengapa ham perlu dilindungi oleh peraturan hukum


Jawab: Agar ketentuan HAM bisa memiliki kekuatan hukum yang lebih kuat (ada
kepastian hukum). Negara dapat melakukan perlindungan, pemenuhan maupun
penegakan HAM terhadap masyarakatnya karena telah ada dasar hukumnya, begitu
pula masyarakat/individu dapat menikmati ataupun menegakkan HAMnya.

Anda mungkin juga menyukai