Anda di halaman 1dari 2

Game For Camp Grade 5

1. Selamatkan Balonnya

A. Alat : Balon berisi air


B. Jumlah : 6/12 orang
C. Cara Main :
 Atur peserta agar membentuk lingkaran
 Minta setiap peserta untuk mengganti namanya dengan buah dan harus mengingatnya
 Minta mereka mengumunkan secara terbuka nama yang mereka pilih
 Lalu peserta mengumpulkan bola yang sudah ditulis nama buah
 Lalu pegang sebuah balon dan lempar ke tengah lingkaran
 Lempar balon yang diberi nama buah
 Peserta yang memilih nama buah harus menangkap bola agar tidak terjatuh
D. Penilaian :
 Peserta yang dapat menangkap bola mendapat point 10 dan gagal menangkap
dikurangi point 2

2. Gambar Keroyokan

A. Alat : Papan gambar/kertas gambar, spidol, gambar


B. Jumlah : 6/12 orang
C. Cara Main :
 Bagikan kertas/papan gambar dan spidol
 Minta ketua kelompok untuk maju dan melihat gambar yang sudah disediakan panitia
 Lalu minta ketua kelompok untuk kembali pada grupnya dan menjelaskan apa yang
dilihat.\
 Minta anggota kelompok untuk menggambar secara bergiliran.
 Satu giliran satu goresan.
D. Penilaian
 Point 10 jika 99% sama dengan gambar panitia, point 9 jika 85% sama dengan gambar
panitia, point 7,5 jika 70% sama dengan gambar panitia.

3. Susun Kata
A. Alat : gulungan kertas berisi kata, kotak tempat gulungan kertas, papan sedang
B. Jumlah : 6/12 orang
C. Cara Main :
 Minta kelompok untuk mengambil 12 gulungan kertas berisi kata
 Kelompok menyusun kata tersebut menjadi 3 kalimat lengkap.
D. Penilaian
 Satu kalimat bernilai 10 point.

4. Tarian Botol
A. Bahan : Botol, penutup mata.
B. Jumlah : 6/12 orang
C. Cara Main :
 Sediakan 5-10 botol
 Lalu minta masing-masing anggota kelompok untuk melewati botol tersebut tanpa
membuat botol terjatuh (dengan penutup mata)
D. Penilaian
 Satu botol yang selamat bernilai 5 point

5. Menghafal Nama Samaran


A. Bahan : Kartu nama/kertas, spidol
B. Jumlah : 6-12 orang
C. Cara Main :
 Bagikan kartu nama pada kelompok
 Lalu minta peserta untuk mengisi kartu tersebut dengan 10 nama samaran mereka.
 Setelah 1 menit
 Minta kelompok untuk menyerahkan kartu nama tersebut.
 Setelah minta peserta kelompok untuk menyebutkan apa sudah mereka tuliskan.
D. Penilaian
 Satu nama yang dihafal bernilai 2 point.

Anda mungkin juga menyukai