Anda di halaman 1dari 2

LAPORAN HASIL KEGIATAN DONOR DARAH DALAM RANGKA PRAKTIK

KEPERAWATAN KOMUNITAS (PK8)


DI BANJAR LUGLUG, DESA KETEWEL, SUKAWATI, GIANYAR
TANGGAL 10 MARET 2019

A. Struktur
1. Persiapan Alat
Alat yang sudah dipersiapkan saat donor darah adalah meja 2 buah, dan kursi 6 buah.
Sedangkan peralatan khusus untuk donor darah seperti bed, obat-obatan, makanan serta
alat lainnya sudah disediakan oleh UTD. PMI Kabupaten Gianyar.
2. Peserta
Peserta donor adalah warga lingkungan Banjar Luglug, Desa Ketewel, panitia praktik
komunitas dan mahasiswa Poltekkes Denpasar serta undangan.

B. Proses
1. Kegiatan donor darah dimulai pukul 10.00 WITA sampai pukul 12.00 WITA. Kegiatan ini
berlangsung di Banjar Luglug, Desa Ketewel, Sukawati, Gianyar. Kegiatan donor darah
ini berlangsung atas kerjasama dengan UTD. PMI Kabupaten Gianyar.
2. Kegiatan donor berjalan lancar dan kondusif
3. Jumlah pendaftar donor mencapai 29 orang dan yang berhasil donor mencapai 19 orang
(65,52%) dari total jumlah pendaftar.

A. SIMPULAN
Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Minggu, 10 Maret 2019 dan berlangsung dari pukul
10.00 WITA sampai 12.00 WITA. Donor darah ini bekerja sama dengan UTD. PMI
Kabupaten Gianyar. Jumlah orang yang mendonor mencapai 19 orang.
B. KESAN
Acara berjalan lancar dan undangan antusias dan turut berperan serta dalam mendonorkan
darahnya.
C. SARAN
Diharapkan partisipasi masyarakat yang lebih untuk kegiatan kemanusiaan ini.
Disamping sehat untuk pendonor, darah yang didonorkan juga berguna bagi orang lain.

Anda mungkin juga menyukai