Anda di halaman 1dari 3

CHIKUNGUNYA

Definisi

Apa itu chikungunya?

Chikungunya adalah sejenis virus yang


ditularkan oleh nyamuk. Pasien yang
terinfeksi biasanya pada awalnya menderita
demam dan nyeri sendi parah mendadak.
Virus chikungunya kali pertama
teridentifikasi selama wabah pada tahun 1952
di Tanzania. Virus ini adalah virus
Ribonucleic Acid (RNA) yang termasuk
dalam genus alphavirus keluarga Togaviridae.

Seberapa umumkah chikungunya?

Chikungunya telah teridentifikasi di lebih dari 60 negara di Asia, Afrika, Eropa, dan
Amerika. Chikungunya mempengaruhi orang dalam semua golongan usia dan jenis
kelamin. Hal ini mampu teratasi dengan mengurangi faktor risiko. Diskusikan dengan
dokter untuk informasi lebih lanjut.

Tanda-tanda & gejala

Apa saja tanda-tanda dan gejala chikungunya?

Gejala umum demam chikungunya adalah:

 Demam
 Nyeri sendi
 Nyeri otot
 Sakit kepala
 Mual
 Kelelahan
 Ruam

Gejala biasanya muncul di antara 4 dan 8 hari setelah gigitan nyamuk yang terinfeksi.
Penyakit ini memiliki beberapa tanda klinis yang serupa dengan dengue dan Zika, dan bisa
saja salah diagnosis di area di mana kondisi ini umum.

Demam chikungunya tidak menyebabkan kematian, tapi gejalanya mungkin menjadi


kronis.

Beberapa gejala atau tanda lainnya mungkin tidak tercantum di atas. Jika Anda merasa
cemas tentang gejala tersebut, segera konsultasi ke dokter Anda.
Kapan saya harus periksa ke dokter?

Temui dokter jika Anda menduga Anda atau anggota keluarga mungkin mengalami
chikungunya, terutama jika Anda baru-baru ini pergi ke tempat terjadinya wabah.

Penyebab

Apa penyebab chikungunya?

Demam chikungunya disebabkan oleh infeksi virus chikungunya. Virus ditularkan antara
nyamuk yang terinfeksi dan manusia, antara manusia yang terinfeksi dan manusia sehat
melalui nyamuk.

Virus chikungunya jarang menyebar dari ibu ke bayi di sekitar waktu kelahiran. Menyusui
tidak menularkan virus.

Faktor-faktor risiko

Apa yang meningkatkan risiko saya untuk chikungunya?

Ada banyak faktor risiko kondisi kesehatan, terutama jika Anda:

Tinggal di negara tropis

 Pulang dari area yang terkena wabah


 Tinggal di area dengan kebersihan yang buruk.

Bila Anda orang dewasa yang lebih tua atau memiliki kondisi tertentu seperti tekanan
darah tinggi, diabetes atau penyakit jantung, Anda berisiko tinggi terkena penyakit.

Obat & Pengobatan

Informasi yang diberikan bukanlah pengganti nasihat medis. SELALU konsultasikan


pada dokter Anda.

Apa saja pilihan pengobatan saya untuk chikungunya?

Tidak ada vaksin atau obat untuk virus chikungunya. Pengobatan hanya sanggup
mengurangi gejala demam. Jika Anda mengalami demam chikungunya, dokter biasanya
meminta Anda banyak beristirahat, minum banyak cairan untuk mencegah dehidrasi, dan
menghindari gigitan nyamuk.

Untuk mengurangi nyeri dan demam, Anda akan diberikan obat resep macam
acetaminophen atau paracetamol. Anda tidak boleh minum obat lain tanpa izin dokter,
terutama aspirin dan obat antiradang non-steroid.

Apabila Anda minum obat untuk kondisi kesehatan lainnya, bicarakan dengan dokter atau
penyedia layanan kesehatan.
Apa saja tes yang biasa dilakukan untuk chikungunya?

Gejala demam chikungunya sangat mirip dengan demam berdarah dengue dan Zika. Hal
ini membuat diagnosis fisik tidak mampu mendeteksi penyebab pasti penyakit. Untuk
menentukan apakah pasien terinfeksi virus chikungunya, dokter perlu melakukan tes darah.

Pengobatan di rumah

Apa saja perubahan gaya hidup atau pengobatan rumahan yang dapat
dilakukan untuk mengatasi chikungunya?

Risiko demam chikungunya:

 Jaga nyamuk tetap di luar dengan menggunakan AC, menutup pintu/jendela atau
gunakan kelambu
 Kosongkan air dari penampung seperti ember atau pot bunga
 Kenakan pakaian berlengan panjang dan celana panjang
 Gunakan pengusir serangga sesuai dengan penyedia layanan kesehatan

Anda mungkin juga menyukai