Anda di halaman 1dari 3

FORUM DISKUSI M5 KB 1

OLEH : MAYA GITA, S.Pd

USERNAME : 19022118010679

1. langkah apa yang akan bapak/ ibu lakukan untuk mengantisipasi pertanyaan
dari siswa mengenai "apa manfaat/ keuntungan mempelajari teori peluang?"
dan bagaimana jawaban bapak/ibu terkait pertanyaan tersebut?
Jawaban :
menurut saya langkah pertama kita harus menjelaskan dulu pengertian dari “
peluang”. Peluang adalah banyaknya kemungkinan dari setiap kali percobaan yang
dilakukan. Kemudian, dari pengertian tersebut kita kembangkan bahwa peluang
bisa digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Peluang dalam kehidupa sehari-hari
sering digunakan untuk membantu aktivitas manusia. Berikut beberapa manfaat
peluang dalam kehidupan sehari-hari:
a. Membantu pengambilan keputusan yang tepat
Pengambilan keputusan yang lebih tepat dimaksudkan bahwa tidak ada
keputusan yang sudah pasti karena kehidupan mendatang tidak ada yang bisa
memprediksi kepastiannya dari sekarang, karena informasi yang didapat
tidaklah sempurna. Oleh karena itu, dengan menggunakan peluang kita dapat
mencari kemungkinan-kemungkinan yang mungkin terjadi sehingga kita dapat
mengambil keputusan yang dirasa tepat.
Di sekolah – sekolah dan perguruan tinggi teori peluang tetap dipakai
sampai sekarang untuk mengambil sebuah keputusan atau sebuah hipotesis
yang terkait populasi.
b. Untuk memperkirakan hal yang akan terjadi
Kita tidak bisa sepenuhnya memprediksi apa yang akan terjadi selanjutnya
karena itu merupakan rahasia Tuhan. Namun, bila kita memiliki prediksi
terhadap masa depan, tentunya kita dapat menghadapi kemungkinan yang telah
diprediksi dengan baik dan tidak panik. Contoh :
Ketika Badi ingin pergi kerumah temannya, dia melihat langit dalam keadaan
mendung, awan berubah warna menjadi gelap, angin lebih kencang dari
biasanya serta sinar matahari tidak seterang biasanya. Bagaimanakah tindakan
Badi sebaiknya?
Ketika Badi melihat keadaan seperti itu, maka sejenak dia berpikir
membatalkan niatnya pergi kerumah temannya. Ini dikarenakan dia berhipotesis
bahwa sebentar lagi akan turun hujan dan kecil kemungkinan bahwa hari ini
tidak hujan, mengingat gejala – gejala alam yang mulai nampak. Probabilitas
dalam cerita tadi adalah peluang kemungkinan turun hujan dan peluang tidak
turunnya hujan. Dengan demikian, jelas bahwa ini mengenai peluang kita
dihadapkan dalam kondisi yang tidak pasti, akan tetapi kita hanya diberikan
petunjuk atau gambaran seberapa besar keyakinan kita bahwa suatu peristiwa
bisa terjadi. Semakin besar nilai peluang yang dihasilkan dari suatu perhitungan
maka semakin besar keyakinan kita bahwa peristiwa itu akan terjadi.
c. Untuk meminimalisir kerugian
Dalam perdagangan pemilik toko ingin menambah stok barang ditokonya,
tentunya si pemilik toko akan menghitung peluang barang yang akan laku dan
laris dipasaran. Dengan teori peluang ini, sipemilik toko akan berupaya untuk
mendahulukan barang yang cepat laku dipasaran. Dengan demikian, kita dapat
meminimalisir kerugian. Hal ini dengan cara memprediksi apa yang akan terjadi
selanjutnya dan melakukan tindakan pencegahan atas apa yang telah kita
prediksi.
d. Digunakan dalam SNMPTN
Dalam snmptn pun kita bisa memilih dengan menggunakan teori peluang.
Contohnya: fakultas kedokteran UI mempunyai saingan lebih tinggi dari
fakultas kedokteran UGM, dengan demikian kita bisa lihat dari data seperti ini,
tentunya kita akan memilih dan meletakan fakultas kedokteran UI pada pilihan
pertama dan fakultas kedokteran UGM pada pilihan kedua.

2. jika siswa bapak/ibu bertanya "seberapa penting/ wajib mempelajari teori


peluang dbanding bab lain pada mata pelajaran matematika?" apa yang akan
bapak ibu jelaskan?
Jawaban:
Jika mendapatkan pertanyaan seperti yang disebutkan diatas, langkah
pertama yang akan yang jelaskan adalah bahwa mempelajari teori peluang itu
sangat penting, karena dalam kehidupan sehari – hari terutama dalam pembelajaran
matematika teori peluang selalu digunakan. Dalam kehidupan sehari – hari banyak
kejadian yang diluar kendali manusi. Oleh sebab itu, manusia hanya bisa
melakukan sesuatu sebaik mungkin dan hanya mampu menaksir kemungkinan yang
terjadi. Sebagai contoh peluang kelulusan siswa dalam ujian ini. Setiap kali kita
berharap dengan permasalahan diluar pengaruh kita, kita hanya bisa menaksir
peluang kejadian yang akan muncul.
Maka dari itu, matematika juga menganjurkan kepada kita agar kita
memiliki harapan. Setiap kita manusia pasti memiliki harapan. Jika tidak
mempunyai harapan sebaiknya berkonsultasi kepada teman, keluarga tau orang
yang kita percaya.

3. jika siswa bapak/ ibu meminta contoh penggunaan teori bilangan dalam
kehidupan berumah tangga/ dalam keluarga, jawaban apa yang akan
bapak/ibu berikan?
Jawaban :
Dalam berkeluarga atau berumah tangga sering kita jumpai metode metode
yang berkaitan dengan matematika, misal penjumlahan, pengurangan, termasuk
juga tentang teori peluang dan statistika yang mengajarkan tentang peluang dan
penarikan kesimpulan. Tanpa disadari bahwa teori peluang sering digunakan dalam
berumah tangga khususnya pada ibu. Ibu. bagi ibu – ibu rumah tangga mungkin
tanpa disadari mereka telah menerapkan statistika. Dalam pembelajaran uang untuk
kebutuhan keluarganya sering melakukan perhitungan untung dan rugi. Berapa
jumlah uang yang harus dikeluarkan setiap bulannya untuk uang belanja, listrik dll.

Anda mungkin juga menyukai