Anda di halaman 1dari 14

PROPOSAL

KEWIRAUSAHAN

BEDAK DINGIN

DI SUSUN OLEH

TINGKAT 3A

SHINING N BRIGHT

Halisna Wati 16.11.4066.E.A.0012

Hunain Suci 16.11.4066.E.A.0014

Ira Juwiata 16.11.4066.E.A.0017

M. Fachri 16.11.4066.E.A.0021

Sutiva Vidianti 16.11.4066.E.A.0029

Winda Andianti 16.11.4066.E.A.0033

YAYASAN RUMAH SAKIT ISLAM KALIMANTAN TIMUR

AKADEMI KEPERAWATAN YARSI SAMARINDA

2019
BAB 1

PENDAHULUAN

1.1 Dasar Gagasan membuka Bisnis Baru / Pengembangan Bisnis

Seiring dengan keinginan “back to nature” banyak orang diseluruh dunia


kini makin menyukai produk-produk kecantikan yang terbuat dari bahan
alami dan proses produksinya tidak merusak alam. Bila diliat dari jumlah
penduduk Indonesia yang besar, sekitar 220 juta jiwa, dan hampir lebih dari
setengahnya adalah kaum wanita, membuat usaha kosmetik mempunyai
kesempatan untuk mendominasi pasar kosmetika nasional dengan produk-
produknya yang berbahan dasar alami.

Membuka usaha memang menjadi impian banyak orang, sebab banyak


sekali keuntungan yang bisa kita dapatkan dari situ selain bisa menjadi bos
dari diri sendiri, jam kerja bisa diatur dengan fleksibel juga penghasilan bisa
lebih besar dibandingkan berkerja sebagai kariyawan. Slain itu dengan
membuka usaha sendiri kita tidak hanya membantu diri kita tetapi juga
membantu orang lain dengan memberi kesempatan mereka berkerja pada
usaha kita.

Adapun bidang usaha yang kelompok minati adalah usaha kosmetik yaitu
bedak dingin dari bahan alam, dengan asalasan kebutuhan akan produk
perawatan wajah tidak pernah habis. Terutama wanita yang sudah dari dulu
sangat sadar dengan perlunya merawat kecantikan.

1.2 Nama dan Alamat Perusahan

Unit usaha ini diberi nama Shining n Bright dikarenakan bergerak dalam
usaha kecantikan penjualan bedak dingin dengan kualitas yang baik yang
berasal dari bahan alami yang memiliki kualitas yang baik.

Nama organisasi : Toko Kecantikan “Shining n Bright”


Pemilik : Halisna Wati

Hunain Suci

Ira Juwita

M. Fachri

Sutiva Vidianti

Winda Andianti

Alamat : Jl.Kemakmuran, Gg.PLN, Rt.23, No.54, Kel. Sungai Pinang


Dalam, Samarinda

1.3 Bidang Usaha

Kecantikan

1.4 Bentuk Perusahan

Persekutuan perdata

1.5 Gambaran Perkembangan Perusahan

Kalau kita mencermati secara lebih mendetail mengenai kondisi


perekonomian negara yang kurang stabil, maka apabila kita memposisikan
diri sebagai pelaku usaha, maka yang akan telintas pertama kali di benak kita
adalah mengenai bagaiman menciptakan sebuah unit usaha bisnis yang
prospektif dan menguntungkan dalam jangka pendek dan jangka panjang
sebagai tempat untuk melakukan investasi. Pemikiran yang kedua adalah
dengan modal yang pas – pasan, produk apa yang akan kita produksi sehingga
memunculkan permintaan pasar dan dapat memberikan keuntungan bagi kita.
Kiranya pemikiran tersebut pantas muncul ketika kita semua terhimpit pada
kondisi ekonomi yang sulit. Oleh karena itu, kita perlu untuk melakukan
analisis mengenai hal – hal yang potensial untuk melakukan usaha agar
mampu memberikan manfaat ekonomi bagi kita. Dengan berbekal pada
kebijakan pemerintah tentang kegiatan impor komoditas pertanian hal ini
memungkinkan untuk terbukannya peluang dalam menjalankan usaha yang
berkaitan dengan hal tersebut. Salah satu bentuk usaha bisnis yang bisa
dijalankan adalah dengan mendirikan toko buah impor. Selain mengacu pada
kebijakan pemerintah tentang impor, mungkin juga sebagai alasan mengapa
usaha tersebut punya peluang karena banyak dari masyarakat kita yang
cenderung bangga membeli produk – produk dari luar negeri.
BAB 2

PROYEK YANG DIUSULKAN

2.1 Proyek yang Diusulkan

a. Sifat investasi

Sumber dana dari usaha kami semua berasal dari uang patungan
kami. Yang terdiri dari 6 orang.

b. Jenis Produk

Produk yang dijual adalah bedak dingin dengan beberapa varian,


merupakan produk yang telah melakukan inovasi. Bedak dingin sudah
meluas diseluruh masyarakat terutama remaja-remaja sering
menggunakan bedak dingin. Bedak dingin mengandung bahan-bahan
alami yang menyegarkan.

2.2 Aspek Teknis

a. Sifat proyek

Bergerak pada bidang kecantikan

b. Jenis dan jumlah Produksi

Jenis usaha kami yakni memproduksi bedak dingin berupab berbagai


macam varian. Jumlah produksi untuk satu harinya, kami memproduksi
20 bungkus.

c. Lokasi

Bedak dingin bertempat di Jalan. Kemakmuran, Gg.PLN, Rt.23,


No.54 Kecamatan Sungai Pinang Dalam Samarinda. Lokasi ini sangat
strategis, karena berada di jalan poros Samarinda dan Bontang. Untuk
mendistribusikan produk, kami menggunakan distribusi saluran tingkat
satu. Karena produk ini berasal dari produsen yang memproduksi bedak
dingin. Sehingga kita hanya mengemas dan menjual produk saja.

d. Bangunan

Rumah

e. Mesin dan peralatan

Mesin dan Peralatan Merek Jumlah Harga

1. Blender/Penggilingan 1. Cosmos 1 Rp. 300.000

2. Pisau 2. Oriflame 1 Rp. 80.000

3. Baskom 3. Tupperware 1 Rp. 90.000

4. Sendok 4. Oriflame 1 Rp. 25.000

5. Nampan 5. Tupperware 1 Rp. 120.000

6. Plastik kemasan 6. H2h 20 Rp. 25.000

7. Alat press 7. Q2 1 Rp. 310.000

8. Bahan baku (kunyit, 8. Alam 1 kg per item Rp. 50.000


beras, bengkoang,
pandan)

f. Lay out proses

Bedak dingin beras dan kunyit

1. Rendam 2 genggam beras dalam air selama 1 jam lalu saring dan
tumbuk sampai halus
2. Bersihkan dan kupas kunyit kemudian blender sampai halus dan
campurkan ke adonan beras sampai rata
3. Untuk tambahan bisa diberi madu atau air mawar ataupun daun pandan
secukupnya supaya lebih lengkap kandungan nutrisinya dan wangi
4. Bentuk sesuai keinginan da jemur hingga kering
5. Kemudian dikemas sesuai kemasan yang telah dibuat

Bedak dingin beras dan bengkoang

1. Kupas dan haluskan bengkuang dengan blender dan tambahkan air


lalu peras dan ambil sarinya. Simpan sari bengkuang dalam tempat
yang sejuk.
2. Ambil beras, cuci hingga bersih. Lalu rendam beras dalam air selama
3 malam supaya mudah dihaluskan
3. Saring beras yang sudah direndam dan haluskan memakai blender
sampai lembut
4. Campur beras yang sudah menjadi tepung dengan sari pati
bengkuang.
5. Bentuk menjadi bulatan kecil, bisa ditambahkan dengan air mawar
untuk menambahkan aromanya.
6. Jemur adonan yang sudah dibentuk di bawah sinar matahari dan siap
untuk digunakan

g. Kapasitas produksi

Kapasitas produksi yang ditargetkan oleh usaha kami untuk


perharinya yakni 20 bungkus. Sedangkan perbulannya kami
mentargetkan hingga 600 bungkus.
h. Bahan baku dan bahan Penolong

Bahan baku dan bahan pendukung yang kami perlukan adalah


sebagai berikut :

1. Kunyit

2. Beras

3. Kunyit

4. Bengkoang

5. Pandan

i. Tenaga kerja

Sumber tenaga kerja berasal dari kami yang beranggotan 6 orang

2.3 Aspek Pemasaran

a. Peluang Pasar

1. Dapat memasuki area pasar

2. Dapat menerima pesanan dari para pelanggan

b. Daerah pemasaran (Market Segmenting)

Segmentasi produk bedak dingin mencakup dari segi usia maupun


pendapatan.dengan harga yang terjangkau, produk kecantikan ini sangat
banyak digemari oleh konsumen. Selain itu produk ini kami kemas secara
menarik untuk lebih dikenal oleh para konsumen.

c. Pasar Sasaran (Market Targeting)

Bedak dingin kunyit dan bengkoang merupakan produk kecantikan


yang dikenal banyak orang. Selain praktis bedak dingin ini juga harganya
terjangkau dan mengandung bahan alami yang aman tanpa ada campuran
pengawet.

d. Volume dan harga penjualan

Setelah memperhitungkan dengan cukup matang, akhirnya kami


tetapkan bahwa harga berbungkus adalah Rp. 5000 agarkan kami
menghasilkan laba sesuai dengan kami yang inginkan.

e. Masa hidup Produk

Bedak dingin kunyit dan bengkoang bertahan selama kurang lebih 3


bulan.

f. Struktur Pasar

Struktur pasar bedak dingin knyit dan bengkoang masuk dalam


struktur pasar Oligopoli, karena banyak produsen-produsen lain yang
menguasai pasar serta menjual produk-produk yang sama.

g. Persaingan dan Strategi Bersaing

Persaingan yang bisa digunakan dalam melakukan persaingan


dengan para pesaing agar bisa tetap berbeda dalam jalur persaingan dan
tetap melakukan produksi. Cara-cara atau strategi bersaing yaitu;

1. Meningkatkan kualitas produk sus kering isi coklat baik rasa atau
kemasan

2. Melakukan pendekatan kepada konsumen

3. Media online: instagram, twitter, whatsup, line dan facebook

h. Ukuran pasar dan pertumbuhannya

Pemasaran pada usaha bedak dingin kunyit dan bengkoang ini


ditargetkan 1 hari 20 pcs yang dipasarkan di tetangga, teman, dan
dikampus
Dalam lingkungan persaingan usaha bedak dingin kunyit dan
bengkoang belum banyak di samarinda, persaingan usaha bedak dingin
kunyit dan bengkoang dapat menjadi usaha yang bisa dirintis
karenabedak dingin kunyit dan bengkoang di jadikan sebagai perawatan
untuksaat waktu luang.

i. Pangsa Pasar

Segmentasi geografis mencakup wilayah, ukuran daerah, ukuran kota


dan kepadatan iklim. Karena produk bedak basah bisa dikonsumsi oleh
berbagai kalangan wanita, maka ditempatkan pada daerah perkotaan yang
myoritas penduduknya mayoritasnya wanita. Peletakan lokasi,
ditempatkan di jl. Kemakmuran gang PLN rt.23 no.54 kec. Sungai pinang
dalam samarinda.

j. Gross Profit Margin

Margin Laba Kotor = ( penjualan – biaya pokok produksi) :


(Penjualan). Jawab: Margin Laba Kotor = (Rp. 3.000.000- Rp.
1.000.000) : Rp.3.000.000 = 66,67%

Berdasarkan perhitungan margin laba kotor, dapat diketahui bahwa


produk bedak dingin ini memasuki pasar potensial.

3.4 Aspek Manajemen

a. Kepemilikan

Kepemilikan perusahaan oleh anggota kelompok sendiri

b. Struktur Organisasi

1. Ketua : M. Fachri

2. Wakil ketua : Sutiva Vidianti

3. Sekretaris : Winda Andianti


4. Bendahara : Ira Juwiata

5. Kepala devisi : Halisna Wati

Hunain Suci Kamila

c. Tim Manajemen

Bisnis ini dikelola oleh anggota kelompok sendiri yang


beranggotakan 6 orang

d. Tenaga kerja / Karyawan

Tenaga kerja yaitu anggota kelompok sendiri yang beranggotakan 6


orang

3.5 Aspek Keuangan

a. Kebutuhan Dana

Kebutuhan dana yang di butuhkan oleh usaha kami adalah:

1. Blender/Penggilingan : Rp. 300.000

2. Pisau : Rp. 50.000

3. Baskom : Rp. 50.000

4. Sendok : Rp. 25.000

5. Nampan : Rp. 100.000

6. Plastik kemasan : Rp. 15.000

7. Alat press : Rp. 300.000


b. Sumber Dana

Sumber dana yang dibutuhkan merupakan modal internal yakni dari


kelompok “bedakdingin kunyit dan bengkoang” yang berjumlah 6 orang

c. Prediksi Pendapatan

20 pcs bedak dingin dengan harga Rp. 5.000 per pcs dan per 20 pcs
Rp.100.000 sehingga totalnya Rp.3.000.000 Pendapatan untuk 1 bulan
Rp. 3.000.000.

d. Prediksi Biaya

Bahan baku + alat : Rp 75.000

Biaya listrik : Rp 25.000

Biaya air : Rp 25.000

Biaya gaji anggota : Rp 1.800.000 +

Total : Rp. 1.925.000

e. Prediksi Rugi Laba

Pendapatan biaya-biaya

Rp. 3.000.000 - Rp. 1.925.000= Rp. 1.075.000

Jadi total laba perbulan adalah Rp. 1.075.000

f. Kriteria Investasi

Pay back periode


BAB 4

PENUTUP

4.1 Simpulan

Demikian proposal ini saya susun dengan harapan permohonan pendirian


perusahaan yang saya dirikan dapat di kabulkan. Pembuatan proposal ini
bertujuan untuk memperluas wawasan dan ilmu pengetahuan tentang peluang
dalam dunia usaha. Dari pendirian usaha ini,saya menyimpulkan bahwa
berdirinya perusahaan ini karena kebutuhan masyarakat dan permintaan
pasar yang sangat mendukung perkembangan usaha ini. Selain itu saya
mendirikan perusahaanShining n Brigh ini juga mempunyai tujuan untuk
membantu pemerintah mengurangi pengangguran di era krisis global seperti
sekarang ini.

Saya menyadari bahwa tiada yang sempurna di dunia ini kecuali yang
Maha Kuasa.Dalam pembuatan proposal ini tentunya masih banyak
kekurangan,untuk itu saya mengharapkan kritik dan saran yang bersifat
membangun guna lebih baiknya penyusunan proposal yang selanjutnya.

Akhir dari penulisan proposal ini saya ucapkan terima kasih kepada
semua pihak yang telah ikut serta berpartisipasi dalam penyusunan proposal
dan pendirian perusahaan “Shining n Bright”. Dan terima kasih juga atas
terkabulnya proposal ini,serta saya berharap agar pelaksanaan perusahaan
yang saya dirikan ini dapat berjalan dengan baik dan lancar seperti harapan
saya.

4.2 Saran

Agar pelaksanaan suatu usaha dapat berjalan lancar,maka saya


mempunyai beberapa saran,antara lain:

1. Percaya dan yakin bahwa usaha bisa di laksanakan


2. Pandai berkomunikasi
3. Mempunyai etos kerja yang tinggi
4. Mau mendengarkan kritik dan saran dari orang lain
5. Tidak mudah putus asa
6. Mampu menghasilkan produk yang berkualitas
7. Mengutamakan kepuasan pelanggan
8. Disiplin,bertanggung jawab,kreatif dan inovatif

Anda mungkin juga menyukai