Anda di halaman 1dari 6

TUGAS INDIVIDU 2

MATA KULIAH KEWIRAUSAHAAN

Dosen Pengampu: I.r. Larisang, M.T., IPM

Disusun Oleh:

NIKEN EKA WIDIYA


1610128262153

PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA


SEKOLAH TINGGI TEKNIK IBNU SINA
BATAM
2019
1. Jelaskan secara detail dan berikan contoh apa yang dimaksud berjiwa wirausaha?

Jawab: Berjiwa wirausaha artinya seseorang yang mempunyai banyak gagasan, etos kerja
yang kuat dalam menciptakan sesuatu yang bersifat inovasi, mampu memanage, mengendalikan
segala macam resiko yang sedang terjadi dengan berbagai perencanaan atau solusi dan selalu
berpikir jauh kedepan dalam pengambilan keputusan. Dengan kata lain manusia yang berjiwa
wirausaha tidak mudah menyerah kepada alam justru berusaha mampu menundukan alam,
orang-orang sering mengatakan bahwa wirausaha itu hanya sekedar usaha sampingan, padahal
wirausaha yang sebenarnya adalah usaha manusia yang bersifat lebih akan meningkatkan hidup
dan mempunyai jiwa semangat yang teladan serta daya pikir dalam menempatkan semua potensi
yang dimemiliki seseorang sesuai dengan keterampilan ke arah wirausaha. Contoh atau ciri
seseorang yang mempunyai jiwa wirausaha adalah:

a. Berani bersaing untuk menjadi seorang pemenang


Kodrat manusia yang terlahir sebagai seorang petarung tentunya perlu kita pahami
dengan baik agar sebagai calon pengusaha Anda bisa melawan rasa takut dari dalam diri
dan memenangkan persaingan untuk menjadi seorang pemenang. Keberanian inilah yang
perlu kita pupuk dari sekarang untuk melahirkan tekad dan minat yang cukup kuat untuk
mulai berwirausaha.
b. Berani memulai dan mengambil tindakan
Pengusaha sukses bukan hanya pandai untuk membuat rencana usaha yang matang dan
memperhitungkan sistem pengelolaan modal usaha yang akan dijalankan, tetapi juga
harus berani mengambil tindakan untuk memulai usaha. Perencanaan yang matang akan
sia-sia dan percuma tanpa adanya tindakan yang nyata dalam mengawali usaha. Oleh
karena itu, setiap pengusaha harus berani mengambil resiko dan memulai usaha yang
sudah direncanakan untuk merealisasikan impiannya. Tanpa adanya tindakan untuk
memulai usaha, tentu saja rencana yang dibuat hanya akan menjadi wacana semata dan
kesuksesan yang sudah diidam-idamkan hanya akan menjadi hal yang mustahil untuk
didapat.
c. Selalu mempunyai schedule dan perencanaan yang matang
Pengusaha yang sukses pasti memiliki segudang rencana matang atas bisnis yang
dikelolanya. Target usaha, peluang bisnis, promosi, pemasaran dan lain sebagainya telah
direncanakan sedemikian rupa. Pengusaha suksesmembuat rencana A, B, C dan
seterusnya yang telah diperhitungkan sejak awal memulai usaha.Perencanaan bisnis yang
matang membuat berbagai rintangan dan kendala yang menghadang bisa dihadapi dengan
penuh percaya diri dan dapat dilalui dengan maksimal
d. Cekatan dan mampu mengelola dan memanfaatkan modal
Setiap pengusaha harus mampu mengelola dan memanfaatkan modal yang tersedia
dengan sebaik-baiknya. Modal yang dimaksud dapat meliputi modal keahlian, modal
anggaran, modal tenaga kerja, modal operasional dan lain sebagainya. Semua modal
harus dikelola dengan baik agar perkembangan bisnis berjalan dengan lancar. Perputaran
modal yang dikelola dapat berlangsung sesuai rencana jika pengelolaan usaha dilakukan
dengan profesional.
e. Terus belajar, konsisten dan berkomitmen tinggi dalam mengelola usaha.
Setelah usaha mulai berjalan, Anda harus terus belajar dalam mengembangkannya. Sikap
konsisten juga perlu diterapkan agar bisnis yang dijalani dapat berlangsung sesuai
rencana. Komitmen yang tinggi dalam mengelola usaha menjadi suatu faktor yang dapat
menentukan keberhasilan seseorang. Oleh karena itu, Anda harus terus berusaha, belajar,
konsisten dan berkomitmen terhadap impian yang ingin diraih supaya cita-cita sebagai
pengusaha yang sukses dapat terwujudkan.

2. Menurut Anda apakah berwirausaha itu bisa Anda lakukan atau tidak? Jelaskan alasannya
secara detail

Jawab: Menurut pendapat saya pribadi menjadi seorang wirausaha itu haruslah siap dalam
segala kemungkinan yang akan terjadi kedepannya, berani gagal, berani rugi atau bangkrut,
berani malu atau dicemooh. Oleh karena itu seorang wirausaha haruslah mempunyai sikap
pemimpin, segudang ide gagasan, mampu membuat perencanaan yang matang, mampu
mengendalikan perputaran modal dan sebagainya. Karena seseorang yang telah
mendeklarasikan dirinya menjadi wirausahawan atau wirausahawati berarti ia telah memilih
hidup dengan penghasilan yang tidak menentu bahkan kadang harus merugi. Sementara saya
dalam berbagai kondisi dan hal terkadang masih plin-plan dalam mengambil keputusan,
menyerah setelah beberapa kali gagal, merasa ragu dan malu dalam menyampaikan pendapat
di depan khalayak umum serta merasa susah dalam mencari partner bisnis. Dan disamping
itu seorang wirausaha harus telah memikirkan business plan usahanya jauh kedepan.
Sementara saya dalam melakukan perencanaan yang seperti itu masih bingung harus
memulainya dari mana, pengukuran pemilihan teknik pemasaran yang baik bagaimana, dan
cara membagi waktunya bagaimana karena saya selain seorang mahasiswi juga seorang
pekerja.

3. Apa saja syarat untuk dapat menjadi pengusaha sukses? Jelaskan satu persatu secara detail
mengapa syarat itu penting?

Jawab:
a. Memiliki visi dan tujuan yang jelas. Hal ini berfungsi untuk menebak ke mana langkah
dan arah yang dituju, sehingga dapat diketahui apa yang akan dilakukan oleh
pengusaha tersebut.
b. Inisiatif dan selalu proaktif. Ini merupakan ciri mendasar dimana pengusaha tidak
hanya menunggu sesuatu terjadi, tetapi terlebih dahulu memulai dan mencari peluang
sebagai pelopor dalam berbagai kegiatan.
c. Berorientasi pada prestasi. Pengusaha yang sukses selalu mengejar prestasi yang lebih
baik daripada prestasi yang sebelumnya. Mutu produk, pelayanan yang diberikan serta
kepuasan pelanggan menjadi perhatian utama. Setiap waktu segala aktivitas usaha
yang dijalankan selalu dievaluasi dan harus lebih baik dibanding sebelumnya.
d. Berani mengambil resiko. Hal ini merupakan sifat yang harus dimiliki seorang
pengusaha kapan pun dan dimana pun, baik dalam bentuk uang maupun waktu.
e. Kerja keras. Jam kerja pengusaha tidak terbatas pada waktu, di mana ada peluang
disitu ia datang. Kadang-kadang pengusaha sulit untuk mengatur waktu kerjanya. Ide-
ide baru selalu mendorongnya untuk bekerja keras merealisasikannya. Tidak ada kata
sulit dan tidak ada masalah yang tidak dapat diselesaikan.
f. Bertanggung jawab terhadap segala aktivitas yang dijalankannya, baik sekarang
maupun yang akan datang. Tanggung jawab seorang pengusaha tidak hanya pada
material, tetapi juga moral kepada berbagai pihak.
g. Komitmen pada berbagai pihak merupakan ciri yang harus dipegang teguh dan harus
ditepati. Komitmen untuk melakukan sesuatu memang merupakan kewajiban untuk
segera ditepati dan direalisasikan.
h. Mengembangkan dan memelihara hubungan baik dengan berbagai pihak, baik yang
berhubungan langsung dengan usaha yang yang dijalankan maupun tidak. Hubungan
baik yang perlu dijalankan antara lain kepada para pelanggan, pemasok, serta
masyarakat luas.

4. Apakah Anda memenuhi syarat point 3? Jika tidak jelaskan!

Jawab: Saya pribadi merasa belum memenuhi syarat sikap tersebut. Karena ada beberapa
poin penting yang masih menghantui dan menjadi ketakutan tersendiri. Hal ini mungkin juga
dirasakan oleh hampir semua orang yang baru mencoba menjadi seorang pengusaha.
a. Takut Dengan Ketidakpastian
Dunia bisnis memang dikenal dengan banyak hal yang tidak pasti, bagi mereka yang
ingin memulai bisnis, sebelum membayangkan indahnya sukses, mereka sudah banyak
membayangkan tentang bangkrut, minim profit atau memikirkan sulitnya dalam
pemasaran produk.
b. Bingung Harus Mulai Dari Mana
Merasa minim ilmu pengetahuan dalam bisnis dan juga tidak ada orang yang memberikan
arahan, akhirnya mereka beralasan bingung harus memulai bisnis dari mana
c. Ragu dengan Kemampuan Diri Sendiri – Merasa Malu Jika Gagal
Banyak orang yang masih tidak percaya kalau dirinya memiliki kemampuan lebih,
dengan merasa banyaknya kekurangan yang mereka miliki akhirnya mereka merasa tidak
mampu dan tidak percaya diri untuk memulai usaha sendiri dan takut akan gagal.
Kegagalan awalnya memang memalukan. Tapi, kegagalan itu bisa mendorong Anda
belajar lebih banyak lagi untuk menjadi lebih baik.
d. Tidak Memiliki Modal & waktu yang cukup
Ini adalah salah satu alasan yang paling banyak diungkapkan setiap orang yang ingin
memulai bisnis. Banyak cara agar modal yang Anda miliki bisa dijadikan sebuah bisnis
baik dengan mencari bisnis yang cocok dengan modal yang dimiliki ataupun dengan
menambahkan modal dengan cara bekerja sama dengan partner Anda. Pengusaha yang
sudah sukses juga memiliki waktu yang sama, 24 jam dalam 1 hari. Perbedannya terletak
pada pemanfaatan waktunya.

Anda mungkin juga menyukai