Anda di halaman 1dari 2

RESUME SNI ISO 14001:2015

BAB 8. OPERASI
Pada bab ini menjelaskan bagaimana kontrol operasi dan perencanaan darurat dari pusat
proses dan kontrol.
8.1 Perencanaan dan pengendalian operasional
Tujuan dari perencanaan dan pengendalian operasional yaitu untuk menjamin proses
yang dilakukan tepat atau memenuhi pesyaratan dalam sistem managemen lingkungan dan
digunakan sebagai implementasi dari bagian 6.1 dan 6.2. Implementasi dapat dilakukan
dengan menentukan kriteria operasi untuk proses dan menerapkan pengendalian proses
menurut kriteria operasi (pengendalian teknik dan prosedur). Perubahan yang terjadi harus
direncanakan dan ditinjau konsekuensi dari perubahan tersebut dan melaksanakan rencana
untuk menghindari pengaruh yang merugikan. Organisasi harus memastikan proses telah
dikendalikan. Hal-hal yang perlu dilakukan organisasi agar konsisten dalam perspektif daur
hidup yaitu :
a) Menetapkan pengendalian (persyaratan lingkungan dimasukkan dalam proses desain
dan pengembangan produk/jasa dengan mempertimbangkan masing-masing tahap daur
hidup
b) Menentukan persyaratan lingkungan untuk produk/jasa
c) Melakukan komunikasi persyaratan lingkungan yang relevan kepada penyedia
eksternal (termasuk supplier, kontraktor, dan lainnya).
d) Mempertimbangkan keperluan untuk menyediakan informasi tentang dampak
lingkungan yang berkaitan dengan transportasi, penggunaan, pengolahan akhir dan
pembuangan akhir dari produk/jasa
Informasi yang telah didapat harus didokumentasikan sehingga dapat diyakini proses
telah dilaksanakan seperti yang direncanakan.
8.2 Kesiagaan dan tanggap darurat
Organisasi harus menetapkan, mengimplementasikan dan memelihara proses yang
diperlukan untuk siaga dan tanggap terhadap potensi situasi yang darurat pada 6.1.1.
Organisasi harus bersiaga untuk tanggap dengan tindakan yang sudah terencana untuk
mencegah dampak lingkungan yang merugikan. Situasi darurat aktual harus ditanggapi
dengan cepat oleh organisasi dengan tindakan yang sesuai dengan besaran kedauratan dan
potensi dampal lingkungan. Pengujian secara periodik terhadapt tindakan ang telah
direncanakan. Peninjauan dan merevisi secara berkala proses dan tindakan tanggap darurat
yang telah direncakanan khususnya setelah terjadi situasi darurat. Informasi yang relevan dan
pelatihan terkait dengan kesiagaan dan tanggap darurat kepada pihak berkepentingan.
Informasi yang telah didapat harus didokumentasikan sehingga dapat diyakini proses
telah dilaksanakan seperti yang direncanakan.

Anda mungkin juga menyukai