Anda di halaman 1dari 8

1.

Tuliskan sampai dimana pengetahuan anda tentang Penelitian Tindakan


Kelas!
Jawaban:
Sebelum kita membahas apa itu peneliitian tindakan kelas terlebih
daahulu kita harus mengetahui apa yang dimaksud dengan penelitian.
Meneurut pengetahun yang saya miliki penelitian merupakam kegiatan atau
langkah-langkah untuk mengamati dan mencermati suatu objek yang
dilakukan menggunakan suatu trik/cara/metode tertentu yang bertujuan untuk
memperoleh suatu informasi atau data yang dapat digunakan untuk
memperbaiki atau menungkatkan kualitas sesuatu hal yang diamati.
Penelitian Tindakan Kelas merupaka suatu cara atau metode yang
dapat digunakan untuk menyelesaikan masalah dalam dunia pendidikan yang
di hadapi oleh siswa dan guru guna untuk mencari jalan atau penyelesaian
yang tepat agar dapat ditingkatkan hasil dan mutu dalam pendidikan.
Penelitian Tindakan Kelas dilakukan oleh guru atau peneliti didalam kelas
dengan cara melakukan perbaikan dalam pengelolaaan proses belajar
mengajar yang dilakukan melalui atau dengan menggunakan suatu cara dan
metode guna mendapatklan hasil yang lebih baik lagi dibandingkan dengan
sebelum dilakukannnya penelitian tindakan kelas. Penelitian tindakan kelas
ini sangat perlu dilakukan oleh seorang guru dalam melaksanakan tugasnya
dalam dunia pendidikan, sebab pasti pada saat seorang guru
sedangmenjalankan tugasnya yakni dengan mengjarkan materi yang sesuai
dengan bidangnya maka guru pasti mendapati sesuatu maslah yang
menyebabkan hasil dari proses belajar mengajar kurang maksimal bahkan
bisa dikatakan gagal. Pada saat seperti ini seorang guru mendapati masalah
tentang ketuntasan haasil belajar peserta didiknya. Oleh karena itu sangatlah
perlu dilakukan penelitian tindakan kelas.
Penelitian tindakan kelas ini juga biasa dilakukan oleh mahasiswa
tingkat akhir guna menyelsaikan masa kuliahnya di kampus. Biaasanya
seorang mahasiswa melakukan penelitian tindakan kelas dengan bekerja sama
terlebih dahulu dengan guru yang bersangkutan. Sebelum melakukan
penelitian tindakan kelas, maka seorang peneliti dalam hal ini baik praktisi
pendidikan hendaknya melakukan observasi atau pengamatan terlebih dahulu
guna mendapatkan masalah yang perlu diselesaikan dengan menggunakan
penelitian tindaakan kelas.
Setelah soarang peneliti atau guru mendapati masalah dalam proses
belajar yang memungkinkan dapat diselesaikan dengan menggunakan
penelitian tindakan kelas, maka dilanjutkan dengan mempersiapkan hal-hal
yang dibutuhkan atau diperlukan agar penelitian tindakan kelas yang akan
dilakukan berhasil meningkatkan hasil belajar atau menyesaikan masalah
yang akan diselesaikan dengan penelitian tindakan kelas.
Apabila penelitian tindakan kelas itu akan dilakukan oleh seorang
mahasiswa guna menyelasaikan tugas akhir, maka setelah melakukan
observasi di sekolah, dilnjutkan dengan membuat proposal dan membuat
perangkat pembelajaran yang akan digunakan pada saat melakukan penelitian
tindakan kelas di sekolah itu. Biasnya penelitian tindakan kelas ini dilakukan
dalam dua siklus atau lebih, dimana dalam 1 siklus terdapat sebanyak 2-3 kali
pertemuan.
Dalam melakukan penelitian tindakan kelas terlebih dahulu hal yang
dilakukan adalah memberika test atau evaaluasi sejauh mana kemampuan
siswa dalam menghadapi soal soal dan permasalahan yang berkaitan dengan
materi atau kasus yang hendak diselesaikan oleh peneliti. Kemudian
dilanjtkan dengan memberika pelajaran atau pemahaman yang dilakukan
dengan menggunaka suatu metode dan model pembelajaran guna memancing
minat dan rasa keingintahuan aka penyelsaian dari kasus yang dihadapi oleh
siswa dan guru tersebut. Setelah dilakukan proses belajar mengajar selam 2-3
kali pertemuan maka dilakukan evaluasi guna mendapatkan data yang valid
akan perkembanag hasil belajr yang diperoleh siswa setelah diberikan ptk.
Apabila terjadi perkembangan yang signifikan maka dapat dilanjutkan denagn
siklus keduan agar diperoleh data dan hasil belajr yang benar-benar valid
setelah dilakukan penelitian tindakan kelas.
Begitu banyaknya manfaat yang diperoleh ketika melakukan
penelitian tindakan kelas di antaranya sebagai berikut:
a. PTK ini dapat dialkukan oleh semua ahli pendidikan untuk semua
sekolah, semua level atau tingkatan bahkan guru kelas yang bisa
dilakukan secara perorangan maupun bekelompok.
b. Dapat memperbaikai mutu pendidikan dan hasil belajar siswa
c. Dengan PTK maka dpat memberikan Ruang kepada praktisi atau pelaku
pendidikan guna meningkatkan kompetensi yang telah di lakukan.
d. Dengan melakukan PTK maka dapat membentuk komuitas yang
orientasinya pada penelitian secara ilmiah pada sekolah mereka sendiri
Masalah yang ada dalam PTK berawal dari guru yang ditemukan oleh
guru dalam kelas dimana guru sebagai pelaku utama dalam PBM dikelas
sehingga dapat dijadika topik utama dalam penelitian yang akan dilakukan
dikelas atau sekolah tersebut. PTK dilakukan dengan tujuan untuk
memperbaiki pembelajaran didalam kelas dengan catatan tidak harus
mengorbankan proses pembelajaran yang sedang berlangsung karena sedang
melakukan PTK.
Penelitian Tindakan Kelas merupakan openelitian yang sifatnya
kolaboratif karen adapat dilakukan dengan tenaga ahli atau teman sejawat
dalam melaksanakannya sehingga dapat saling bertukar pikiran mengenai
prosedur atau cara yang benar dalam melakukan penelitian. Dengan
melakukan PTK diharapkan proses belajar mengajar dikelas menjadi lebih
baik karena dilakukan langsung didalam kelas dengan menggunakan berbagai
media dan sarana yang dapat mendukung keberhasilan proses PTK ini. Ketika
kita melakukan praktik bpenelitian tindakan kelas maka secar tidak langsung
kita telanh atau sedang melakukan pembuktian tentang teori pembelajaran
apakah cocok atau tidak ketika diterapkan didalam kelas sehingga dapat
diperoleh balikan yang bagus dalam memperbaiki proses pembelajaran yang
akan dilakukan kedepannya.
Masalah-masalah yang menjadi topik utama dalam melakukan ptk
diantaranya:
a. Masalah yang timbul akan adanya keinginan untuk meniingkatkan
pembelajaran dan hasil belajar siswa.
b. Biasanya maslah akiabt dari keinginan untuk memperbaiki kurikulum.
c. Masalah yang muncul dari keinginan sesorang guru dalam melakukan
adaptasi dengan strategi-strtegi pembelajaran yang akan coba diterakan
dalam PBM yang akan dilakukan.
d. Keinginan akan mencari suatu hubungan antara keyakinan dan praktik
dalam kelas guna menguji keterkaitan antara cara mengajar atau apa
saja yang mempengaruhi cara mengajar tersebut.

Langkah langkah dalam melakukan penelitian tindakan kelas


diantaranya :

a. Perencanaan
Pada tahap perencanaan, peneliti menentukan fokus permasalahan
yang akan diteliti, kemudian membuat perangkat pembelajaran serta
instrumen pengamatan untuk menjaring data dan fakta yang terjadi
pada waktu proses tindakan berlangsung.
 Mengidentifikasi dan menganalisis masalah. Masalah tersebut
harus diangkat dari permasalah di lapangan, masalahnya harus
penting dan bermanfaat bagi peningkatan mutu hasil
pembelajaran.
 Menetapkan alasan mengapa penelitian tersebut dilakukan,
yang akan menjadi latar belakang PTK Merumuskan masalah
secara jelas, berupa kalimat pertanyaan.
 Menentukan berbagai alternatif tindakan pemecahan masalah
dan memilih tindakan yang paling tepat.
 Membuat intrumen pengumpul data dan menentukan indikator
keberhasilan tindakan.
b. Pelaksanaan
Pada tahap pelaksanaan, strategi dan rencana pembelajaran yang telah
disiapkan pada tahap perencanaan, dilaksanakan. Pada tahap ini guru
harus ingat dan mentaati apa yang dirumuskan dalam rencana
pembelajaran, berlaku wajar dan tidak dibuat-buat.
c. Pengamatan
Pada tahap ini dilakukan pengamatan dan pencatatan semua hal yang
diperlukan dan yang terjadi selama pelaksanaan tindakan
berlangsung. Pengumpulan data dilakukan dengan bantuan format
observasi yang telah dipersiapkan, termasuk juga pengamatan secara
cermat pelaksanaan tindakan dari waktu ke waktu serta dampaknya
terhadap proses dan hasil belajar siswa. Data dikumpulkan dapat
berupa data kuantitatif (hasil tes, kuis, prentasi, nilai tugas dll) atau
data kualitatif (keaktifan siswa, antusiasme siswa, mutu diskusi yang
dilakukan, kreatifitas siswa dll).
d. Tahap refleksi dimaksudkan untuk mengkaji secara menyeluruh
tindakan yang telah dilakukan, berdasarkan data yang telah terkumpul
kemudian dilakukan evaluasi guna menyempurnakan tindakan
berikutnya.

2. Tuliskan keterampilan apa yang anda bisa digunaakan dalam melakukan


PTK!
Jawaban:
Salah satu keterampilan yang harus dimiliki oleh sesorang dalam
melakukan penelitian tindakan kelas adalah kemampuan atau keterampilan
dasar mengajar sehingga dapat dengan mudah dalaam melaksanakan
penelitian tindakan kelas. Selain itu keterampilan yang mungkin dapat
digunakan adalah keterampilan dalam menyuun perangkat paembelajaran dan
menggunakan media pembelajaran. Keterampilan lain yang harus dimiliki
dalam lakukan penelitian tindakan kelas adalah kemempuan melakukan
pendekatan dan menguasai siswa, dalam hal ini berarti seorang guru dituntut
untuk menguasai dan mampu menarik perhatian siswa supaya mengikuti
pelajaran dengan baik dan bisa menuntaskan kewajinbannya dalam proses
belajar mengajar.
Keterampilan lain yang menunjang dalam melakukan PTK adalah
keterampilam dalam mengadakan kerjasama. Maksud dari keterampilan
bekerjasama adalah dapat berkolaborasi dengan siswa sendiri ataupun
berkolaborasi dengan peneliti lain dalam menyelesaikan penelitian tindakan
kelas yang akan atau sedang dijalankan.

3. Pengetahuan dan keterampilan apa yang dapat menunjang kehidupan setelah


selesai kuliah ?
Jawaban:
Pengetahuan dan keterampilan adalah merupakan salah satu faktor
yang sangat penting dan sangat diperlukan seseoran, dengan memiliki ilmu
pengetahuan yang tinggi, keterampilan yang cukup maka seseorang akan
lebih mampu untuk meningkatkan nilai-nilai kehidupannya menunjang
kehidupan setelah selesai di bangku perkuliahan. Dengan ilmu pengetahuan
dan keterampilan yang diperoleh selama menempuh pendidikan dari bangku
sekolah sampai bangku perkuliahan akan sangat mempengaruhi dan
menunjang kehidupan selesai kuliah.
Adapun jenis pengetahuan dan keterampilan yang menunjang atau
membantu kehidupan setelah selesai kuliah antara lain adalah:
a. Pengetahuan dan keterampilan komputer
Setiap orang yang telah memiliki pengetahuan dan keterampilan
teknologi dan informasi khususnya komputer akan sangatmembantu dalam
menunjang kehidupan kita setelah selesai dari proses dan bangku perkuliahan,
sebab dengan pengetahuan dan keterampilan komputer akan sangat
bergunana dalam menjalani pekerjaaan maupun profesi yang berkaitan
dengan teknologi dan informasi seperti segala bentuk pekerjaaan di era
sekarang. Jenis pekerjaan yang sangat membutuhkan pengetahuan dan
keterampilan computer yaitu kantor-kantor pemerintah maupun perusahaan-
perusahaan swasta, guna untuk memperlancar penyelesaian tugas
administrasi. Contohnya penyelesaian dalam surat menyurat, keuangan,
perlengkapan, personalia dsb.
b. Pengetahuan dan keterampilan tentang teknik pertanian, perkebunan, dan
peternakan
Jawaban:
Lingkungan atau daerah tempat tinggal saya adalah daerah
darataan dan persawahan, oleh sebab itu pengetahuan dan keterampilan
teknik pertanian, perkebunan dan peternakan akan sangat berguna dalam
memanfaatkan potensi yang ada didaerah saya. Dalam hal ini selain
profesi yang akan saya jalani sebagai tenaga pendidik dalam bidang
matematika diharapkan juga dapat berguna dalam bidang lain khususnya
bidang pertanian, perkebunan dan peternakan. Tidak dipungkiri bahwa
dengan kita menguassai teknik pertanian, perkebunan dan peternakan
diharapka akan dapat menunjang kehidupan kita setelah selesai kuliah.
Selain menjadi guru diharapkan denagn bidang pertanian,
peternakan dan perkebunan akan menopang kehidupan setealah selesai
kuliah sehingga dapat mencapai kehidupan yang sejahtera. Dalam hal
bertani kita perlu ilmu pengetahuan tentang teknik pertanian yang benar
agar para petani mampu mengolah tanah dengan benar, mampu mengatasi
hambatan yaitu tentang pemberantasan hama, cara pengolahan tanah dan
pengolahan paksa panen sehingga para petani yang mampu menggunakan
ilmu dan teknik yang benar akan dapat meningkatkan produksi
pertaniannya, dengan demikian para petani akan lebih menyenangi
pekerjaannya sebagai petani.
c. Pengetahuan dan keterampilan mengajar matematika
Pengetahuan dan keterampilan mengajar akan sangat saya
butuhkan karena sesuai dengan bidang keahlian yang saya miliki dan
konsentrasi yang saya ambil sebagai calon guru matematika di sekolah
maka ketermapilan mengajar akan sangat berguna dalam menunjang
kehidupan setelah selesai kuliah sebagai seorang guru matematika.
Dengan kemampuan dan keterampilan tersebut saya berharap dapat jadi
guru profesional.

Anda mungkin juga menyukai