Anda di halaman 1dari 6

PROPOSAL KEGIATAN PELAYANAN KESEHATAN KLINIK UMUM DAN

BERSALIN MUHAMMADIYAH ACEH “VOLUNTEER PEDULI


BENCANA GEMPA ACEH” TAHUN 2016

A. Pendahuluan
Puji syukur marilah senantiasa kita panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah
melimpahkan rahmat, hidayah-Nya sehingga kita masih diberikan kesehatan dan
kesempatan untuk menjalankan aktivitas kita. Bencana alam yang akhir-akhir ini
menimpa sebagian wilayah Indonesia mengundang simpati dari masyarakat untuk
membantu bantuan terhadap korban bencana, termasuk juga para generasi muda.
Disampaikan dengan hormat bahwa pada tanggal 7 Desember 2016 telah terjadi
gempa bumi dengan kekuatan 6,5 Skala Richter pukul 05.03 WIB mengguncang
Kabupaten Pidie Jaya yang mengakibatkan beberapa rumah, mesjid, toko, pondok
pengajian roboh serta mengalami kerusakan. Pada bencana ini terdapat banyak korban
diantaranya :104 meninggal dunia, 857 luka-luka dan 45.000 lainnya mengungsi. Adapun
penanganan sementara dari kejadian bencana alam tersebut telah dilakukan melalui
gotong royong warga serta bantuan dari berbagai daerah. Namun untuk memberikan rasa
aman maka dipandang perlu untuk memberikan tempat tinggal sementara
Sebagai makhluk Tuhan Yang Maha Esa sekaligus makhluk sosial di kehidupan
ini, sepatutnya kita menyadari bahwa masih banyak saudara– saudara kita yang sangat
membutuhkan bantuan dan dorongan dari kita. Oleh karena itu, sebagai umat yang
beragama dan peduli dengan sesama, kami dari Klinik Umum Dan Bersalin
Muhammadiyah Aceh selaku panitia BAKSOS (Bakti Sosial) akan memanfaatkan
kesempatan ini untuk menunjukan rasa kepedulian terhadap sesama.
Diharapkan suatu kegiatan Bakti Sosial yang dikelola secara optimal dan
terorganisir dapat mengemas misi pendidikan, sekaligus sebagai sarana alokasi bantuan
bagi masyarakat yang membutuhkan, dimana pada akhirnya akan menuju perbaikan taraf
hidup serta peningkatan kesejahteraan jangka panjang yang mandiri dan terarah, terutama
untuk masyarakat yang sangat membutuhkan uluran tangan kita semua.

A. Tujuan.
1. Menanamkan rasa keperdulian dan solidaritas dalam diri kita terhadap sesama
2. Menghibur dan meringankan duka para korban bencana Gempa kabupaten pidie jaya
3. Memotivasi untuk mempererat hubungan antar daerah.
4. Meningkatkan rasa kepedulian social kepada sesama
5. Mempererat rasa persatuan dan persaudaraan
6. Sebagai bentuk rasa simpati dan empati kepada masyarakat.
7. Membangun sikap kepedulian terhadap kondisi lingkungan sekitar.
8. Untuk meningkatkan silahturahmi dalam rangka memperkuat ukhuah islamiyah

B. Sasaran
Sasaran kegiatan ini berjumlah 200 pasien yang terbagi dalam pelayanan umum,
gigi, dan kebidanan yang meliputi : masyarakat umum, balita, anak, ibu hamil, ibu nifas,
aseptor KB dan lainnya yang berada di Kabupaten Pidie Jaya.

C. Tempat Dan Waktu Pelaksanaan


Tempat : Kabupaten Pidie Jaya
Hari/Tanggal : Rabu/4 Januari 2017
Pukul : 09.00 S/D Selesai

D. T e m a.
“VOLUNTEER PEDULI BENCANA GEMPA PIDIE JAYA”

E. Kegiatan.
1. Konsultasi, pemeriksaan dan pengobatan umum, meliputi :
a. Pemeriksaan Kesehatan
b. Pemeriksaan Tekanan Darah
c. Pengobatan
2. Konsultasi, Pemeriksaan, Pengobatan Gigi dan Mulut meliputi
a. Pemeriksaan Gigi
b. Praktek Sikat gigi anak
3. Konsultasi, Pemeriksaan, dan pelayanan kesehatan ibu dan anak, meliputi :
a. Pemeriksaan Hamil
b. Konsultasi Persalinan
c. Konsultasi Kesehatan Bayi, Balita, dan Anak
d. Konsultasi Perkembangan Mental dan Motorik Bayi, Balita, dan Anak.
4. Konsultasi dan Pelayanan Keluarga Berencana (KB): Pil, Suntik.
F. Tenaga Medis
1. Dokter Umum
a. dr. sintari yurina riska
2. Dokter Gigi
a. drg. Rizki Dumna
3. Bidan
a. Chinta Rizkiani, Amd. Keb
b. Fathul Jannah, Amd. Keb
c. Irma Mauliza, Amd. Keb
d. Mia Amelia Sari, Amd. Keb
e. Mikial Bulqiah, Amd. Keb
f. Niswatul Khaira, Amd. keb
4. Perawat
a. Hernawati, Amd. Kep
b. T. Murhadi, Amd. Kep..

G. Susunan Panitia
Koordinator Lapangan : Wira Thahir Aznain, SE
Ketua Panitia : Mia Amelia Sari
Sekertaris : Mikial Bulqiah
Bendara : Niswatul Khaira
Sie. perlengkapan : Chinta Riskiani

Penanggung Jawab Poli Umum : Fathul Jannah, Amd. Keb


Penanggung Jawab Poli Gigi : Niswatul Khaira, Amd. Keb
Penanggung Jawab Kebidanan : Irma Mauliza, Amd. Keb

H. Kebutuhan dan Rencana Anggaran


A. Kesekertariatan dan Publikasi
Harga
No Nama Barang Jumlah Satuan Total
1 Spanduk 6 meter Rp 20.000,00 Rp. 120.000,00
2 Transportasi 2 mobil Rp 500.000 Rp. 1.000.000,00
Total Rp. 1.120.000,00
B. Konsumsi
No Nama Barang Jumlah Harga Satuan Total
1 Air mineral 3 kardus Rp. 27.000,00 Rp. 81.000,00
Konsumsi tenaga medis siang
2 15 orang Rp. 50.000,00 Rp. 750.000,00
dan malam
TOTAL Rp. 831.000,00
C. Perlengkapan Obat
Harga
No Nama Barang Jumlah Total
Satuan
1 Paracetamol 1 pot Rp. 61.500,00 Rp. 61.500,00
2 Paracetamol syr 70 botol Rp. 4.000,00 Rp. 280.000,00
3 Glyceryl guaiacolate 1 pot Rp. 36.000,00 Rp. 36.000,00
4 Chlorpeniramine maleat 1 pot Rp. 10.500,00 Rp. 10.500,00
5 Dexamethason 1 pot Rp. 36.000,00 Rp. 36.000,00
6 Antasida 1 pot Rp. 37.500,00 Rp. 37.500,00
7 Vitamin B. Complek 1 pot Rp. 19.000,00 Rp. 19.000,00
8 Vitamin C 1 pot Rp. 18.000,00 Rp. 18.000,00
9 Ibu profen 400mg 1 pot Rp. 20.000,00 Rp. 20.000,00
10 Supravit 1 pot Rp. 22.000,00 Rp 22.000,00
11 Amlodipine box Rp. 10.000,00 Rp. 50.000,00
12 Ambroxol 3 box Rp. 11.000,00 Rp. 33.000,00
13 Cetirizine 3 box Rp. 11.000,00 Rp. 33.000,00
14 Ranitidin 3 box Rp. 14.000,00 Rp. 42.000,00
15 Natrium Diklofenak 4 box Rp. 16.000,00 Rp. 64.000,00
16 Allopurinol 3 box Rp. 11.500,00 Rp. 34.500,00
17 Simvastatin 3 box Rp. 6.000,00 Rp. 18.000,00
18 Omeprazole 4 box Rp. 9.000,00 Rp. 36.000,00
19 Amoxicillin 2box Rp. 32.000,00 Rp. 64.000,00
18 Salap Oxytetracycline 15tube Rp. 2.500,00 Rp. 37.500,00
19 Salap Betametasone 15tube Rp. 2.500,00 Rp. 37.500,00
20 Salap Miconazole 15 tube Rp. 3.500,00 Rp. 52.000,00
21 Salap Gentamisin 15 tube Rp. 2.300,00 Rp. 34.500,00
22 Salap Acyclovir 15 tube Rp. 3.000,00 Rp. 45.000,00
22 Masker Mulut 1 box Rp. 46.000,00 Rp. 46.000,00
23 Handscoon 2 Kotak Rp. 50.000,00 Rp. 100.000,00
24 Alkohol 1 liter Rp. 26.000,00 Rp. 26.000,00
TOTAL Rp. 1.293.500,00
D. Perlengkapan Poli Kebidanan
No Nama Barang Jumlah Harga Satuan Total
1 Asam folat 2 box Rp. 80.000,00 Rp. 160.000,00
2 B Com 1 Pot Rp. 19.000,00 Rp. 19.000,00
3 Fe 1 Pot Rp. 45.000,00 Rp. 45.000,00
4 B6 1 Pot Rp. 6.000,00 Rp. 6.000,00
5 Cyclofem 1 box Rp.170.000,0 Rp. 170.000,00
6 Triclofem 1 Box Rp.150.000,00 Rp. 150.000,00
7 Pil 1 Box 0 0
8 Jelly 1 pcs Rp. 100.000,00 Rp. 100.000,00
9 Tissu 5 pcs Rp. 12.000,00 Rp. 60.000,00
10 Pemeriksaan Hb 1 unit Rp. 350.000,00 Rp. 350,000,00
11 Spuit 3 Ml 1 Box Rp. 70.000,00 Rp. 70.000,00
12 Spuit 5 Ml 1 Box Rp. 70.000,00 Rp. 70.000,00
TOTAL Rp.1.200.000,00
E. Perlengkapan Poli Gigi
Harga
No Nama Barang Jumlah Total
Satuan
1 Pasta Gigi 50 pcs Rp.3.000,00 Rp, 150.000,00
2 Sikat Gigi 50 pcs Rp. 5.000,00 Rp, 250.000,00
3 Air mineral gelas 2 kotak Rp, 27.000,00 Rp, 54.000,00
TOTAL Rp. 454.000,00
F. Jasa Tim Medis
No Nama Jumlah
1 Dokter Umum 1 orang Rp. 300.000,00
2 Dokter Gigi 1 orang Rp 300.000,00
3 Perawat 2 orang Rp 300.000,00
4 Bidan 6 orang Rp 900.000,00
Total Rp. 1.800.000,00
Total Kebutuhan

NO KEBUTUHAN JUMLAH (Rp)


1 Kesekertariatan dan Publikasi Rp 1.200.000,00
2 Konsumsi Rp. 831.000,00
3 Jasa Tim Medis Rp. 1.800.000,00
4 Perlengkapan Poli Umum Rp. 1.293.500,00
5 Perlengkapan Poli Kebidanan Rp. 1.200.000,00
6 Perlengkapan Poli Gigi Rp. 454.000,00
TOTAL KESELURUHAN Rp. 6.778.500,00

A. Penutup
Demikian proposal ini kami buat untuk dapat dijadikan pertimbangan, atas
perhatiannya Bapak/Ibu saya ucapkan terima kasih.

Banda Aceh, 30 Desember 2016


Panitia Penyelenggara Kegiatan
Klinik Umum & Bersalin
Muhammadiyah Aceh

Ketua Panitia Sekertaris

Mia Amelia Sari Amd. Keb Mikial Bulqiah Amd. Keb

Mengetahui,
MDMC Aceh

Irfanusir Rasman, SE, S.Ag, Msi

Anda mungkin juga menyukai