Anda di halaman 1dari 2

PERAWATAN KAPING PULPA

No. Kode : Ditetapkan Oleh Kepala


Puskesmas
Terbitan : Lawanga
SOP No. Revisi :
Tgl. Mulai Berlaku :
Halaman : 1-3
dr. Intan S. Tompo
NIP. 197802032007012020

Pengertian Perawatan kaping pulpa adalah pemberian bahan kaping pulpa pada
kavitas gigi yang dalam agar terjadi dentin sekunder untuk perlindungan
pulpa.

Tujuan Sebagai acuan dalam melaksanakan perawatan kaping pulpa untuk


perlindungan pulpa

Kebijakan SK Kepala Puskesmas No. 500/05/PKM-LW/II/2016 tentang Penetapan


SOP

Referensi a. Standar pelayanan profesional kedokteran gigi Indonesia, Depkes RI,


Direktorat Jenderal Pelayanan Medik, Direktorat Kesehatan Gigi
Tahun 1992
b. Standar pelayanan medik kedokteran gigi Indonesia pengurus besar
persatuan dokter gigi Indonesia (PBPDGI) Tahun 1999
c. Standar pengobatan puskesmas, Depkes RI tahun 2001
d. Pitt Ford, T.R., The restoration of teeth, alih bahasa Narlan S., 1993,
Penerbit buku Kedokteran EGC, Jakarta

Prosedur 1. Petugas menyiapkan alat dan bahan


 kapas
 bahan pelapis kavitas (kalsium hidroksid)
 bahan semen zinc phospat
 bahan tumpatan sementara
 Alat-alat untuk menumpat (glass plate, spatula, plastis
instrumen)
 Bur dan alat bur
2. Petugas memposisikan pasien senyaman mungkin
3. Petugas melakukan preparasi kavitas, dengan tahap-tahap sbb:
 Akses, yaitu memperoleh jalan masuk ke lesi karies
 Pembuangan karies permukaan
 Pembuatan bentuk resisten dan retensi
4. Petugas membersihkan kavitas, semua debris harus dibersihkan
dengan butiran kapas basah/semprotan air sebelum kavitas
dibersihkan dengan kapas kering/semprotan udara.
5. Petugas mengisolasi kavitas agar tetap kering
6. Petugas mengaplikasikan bahan kaping pulpa (kalsium hidriksid)
setebal 0,2-0,3mm pada dasar kavitas.
7. Petugas membersihkan kelebihan bahan kaping pulpa, dapat diambil
dengan eskavator
8. Petugas mengaplikasikan semen zinc phospat setebal 1mm diatas
bahan kaping pulpa
9. Petugas menutup kavitas dengan bahan tumpatan sementara.
10. Petugas merapikan tumpatan dan membersihkan sisa-sisa kotoran
11. Petugas memberikan sesuai indikasi
12. Petugas memberikan instruksi setelah penumpatan sbb
 Kontrrol 1 minggu lagi, apabila tidak ada keluhan selama
ditumpat sementara maka dilakukan penumpatan dengan
tumpatan tetap
 Bila ada keluhan segera kembali kontrol
Unit terkait BP Gigi

Anda mungkin juga menyukai