Bab Iii

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 3

BAB III

METODE PENELITIAN

A. Desain Asuhan Keperawatan

Dalam penelitian ini penulis akan menguraikan laporan kasus/asuhan

keperawatan yang diberikan pada Ny. P dengan mengaplikasikan teori model

Florence Nightingale yang akan dilaksanakan pada tanggal 29 Juli 2017 sampai

dengan tanggal 7 Agustus 2017 dengan menggunakan metode proses keperawatan

yang meliputi pengkajian, diagnosa keperawatan, perencanaan, implementasi dan

evaluasi keperawatan.

B. Kriteria Sampel

Sampel dalam penelitian ini berjumlah 1 orang yaitu keluarga yang

memiliki salah satu anggota keluarga dengan masalah TB Paru.

1. Pasien yang bersedia menjadi responden

2. Pasien dapat berkomunikasi dengan baik tidak cacat (tuna rungu/tuna netra).

C. Waktu Penelitian

1. Tempat Penelitian

Penelitian ini akan dilaksanakan di rumah Ny. P di Tanjung Terdana wilayah

kerja Puskesmas Bentiring Kabupaten Bengkulu Tengah dengan alasan

tersedianya data yang akan dikumpulkan dan kemudahan peneliti dalam

melakukan penelitian.

48
49

2. Waktu Penelitian

Penelitian ini akan dilakukan pada tanggal 29 Juli 2017 sampai dengan

tanggal 07 Agustus 2017.

D. Teknik Pengumpulan Data

Data yang digunakan dalam penelitian ini berupa

1. Data Primer

Pengumpulan data primer untuk mendapatkan data tentang status kesehatan

dan penyakit dengan cara pengkajian langsung pada pasien binaan dengan

metode pengumpulan data yang terdiri dari pengkajian fisik, wawancara dan

observasi.

2. Data Sekunder

Data didapat dari semua bentuk sumber informasi yang berhubungan dengan

dokumen resmi maupun tidak resmi (Notoatmodjo, 2010).

E. Etika Penelitian

Sebelum melakukan penelitian, peneliti terlebih dahulu membuat surat

persetujuan (infomed concent) pada pasien binaan untuk mendapatkan surat

persetujuan penelitian dan pengambilan data pasien yang dituju.

Selanjutnya menjelaskan tujuan dan manfaat kepada pasien binaan serta

melakukan penelitian dengan lebih menekankan kepada masalah kesehatan

lingkungan yang meliputi :


50

1. Lembar Persetujuan

Jika responden bersedia maka harus menandatangani persetujuan, jika

menolak peneliti tidak boleh memaksa.

2. Anonymity

Untuk menjaga kerahasiaan peneliti tidak akan mencantumkan nama

responden, hanya cukup nama inisial responden saja.

3. Kerahasiaan

Peneliti tidak akan menyebarkan informasi yang diberikan oleh responden dan

akan dijamin kerahasiaannya oleh peneliti.

Anda mungkin juga menyukai