Anda di halaman 1dari 5

LAPORAN FOME

FAMILY WELLNESS PLANS

Nama : Faris Muhammad


BP : 1410312071
Kelompok : 24D

1. Buk Warni dan anak-anaknya


a. Modifikasi lifestyle
● Membudayakan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat(PHBS)
Berhubung tempat tinggal buk Warni adalah kawasan kumuh padat
penduduk maka perilaku hidup bersih dan sehat Ini berguna untuk mencegah diri
dari tertular atau terinfeksi suatu penyakit yang bersifat infektif. Perilaku Hidup
Bersih dan Sehat yang dapat dilakukkan dapat berupa mencuci tangan sebelum
makan dengan sabun ,menggunakan sumber air bersih untuk minum,mandi dan
menyuci baju serta menggunakan alas kaki keluar rumah.

● Diet Gizi Seimbang


Untuk mencegah penyakit infektif maka diperlukan diet gizi seimbang guna
membentuk pertahanan tubuh yang optimal. Dan juga pengaturan diet yang tidak
benar dapat menimbulkan permasalahan kesehatan seperti obesitas,diabetes
,kurang gizi,penyakit kardiovaskular ,dan lain lain.Makanan tersebut harus
seimbang baik dari segi porsinya perhari juga dari segi kandungan makanannya.
Buk Warni dan anak-anaknya perlu menjaga dietnya dikarenakan memliki riwayat
keluarga yang meninggal karena penyakit kardiovaskuler yakni pak Lukman (Suami
buk Warni).
● Olahraga Teratur
Olahraga yang teratur dapat menurunkan resiko penyakit kardiovaskuler.
Disini keluarga buk Warni memiliki resiko penyakit kardiovaskuler.Dan juga
olahraga dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh. Buk Warni dan anak-
anaknya dianjurkan untuk berolahraga teratur guna mencegah penyakit infektif
dan penyakit kardiovaskuler.

b. Skrining
●Pemeriksaan kolesterol
Keluarga buk Warni perlu melakukan pemeriksaan kolesterol. Hal ini
berguna untuk deteksi dini penyakit-penyakit kardiovaskuler dan bisa
ditatalaksana sedini mungkin sehingga resiko komplikasi bisa dihindari.

● Pemeriksaan tekanan darah


Tekanan darah tinggi merupakan faktor resiko terjadinya penyakit
kardiovaskuler . Disini keluarga buk Warni memiliki faktor resiko yang tidak dapat
dirubah sehingga perlu dilakukan deteksi faktor resiko lain yang dapat dirubah.
Permeriksaan tekanan darah ini berguna untuk deteksi faktor resiko lain yang
dapat dirubah.
c. Imunisasi
-

d. Kemoprofilaksis
-
2. Fakri
Fakri merupakan perokok aktif yang mana memiliki resiko penyakit
kardiovaskuler karena ayahnya meninggal karena stroke.
Adanya riwayat keluarga yang menderita stroke,maka sebelum umur 55
tahun risiko menjadi stroke diperkirakan sekitar empat kali dibandingkan dengan
keluarga yang tidak memiliki riwayat stroke.
a. Modifikasi Lifestyle
●Mengurangi merokok
Merokok akan memberikan dampak yang buruk bagi kesehatan karena
banyak mengandung zat zat berbahaya seperti tar,nikotin,yang dapat
menyebabkan berbagai masalah seperti hipertensi,stroke,serangan jantung dan
kanker.Oleh karena itu Fakri harus mengurangi konsumsi rokoknya dan perlahan
lahan dihentikan. Hal ini bertujuan untuk mencegah penyakit kardiovaskuler bagi
Fakri dan keluarga karena fakir sering merokok didalam rumah yang minim
ventilasi dan banyak perempuan dan anak-anak.

● Membudayakan perilaku hidup bersih dan sehat(PHBS)


Berhubung tempat tinggal Fakri adalah kawasan kumuh padat penduduk
maka Perilaku Hidup Bersih dan Sehat ini berguna untuk mencegah diri dari
tertular atau terinfeksi suatu penyakit yang bersifat infektif. Perilaku Hidup Bersih
dan Sehat yang dapat dilakukkan dapat berupa mencuci tangan sebelum makan
dengan sabun ,menggunakan sumber air bersih untuk minum,mandi dan menyuci
baju serta menggunakan alas kaki keluar rumah.

● Diet Seimbang
Berhubung Fakri memiliki riwayat keluarga dengan penyakit
kardiovaskuler dan juga perokok aktif, maka diperlukan pengaturan diet yang
seimbang. Fakri harus mengurangi makanan yang berlemak terutama lemak
hewani.
● Olahraga Teratur
Olahraga yang teratur dapat menurunkan resiko penyakit kardiovaskuler.
Disini Fakri memiliki resiko penyakit kardiovaskuler.Dan juga olahraga dapat
membantu meningkatkan daya tahan tubuh. Buk Warni dan anak-anaknya
dianjurkan untuk berolahraga teratur guna mencegah penyakit infektif dan
penyakit kardiovaskuler.

b. Skrining
●Pemeriksaan kolesterol
Keluarga Fakri perlu melakukan pemeriksaan kolesterol. Hal ini berguna
untuk deteksi dini penyakit-penyakit kardiovaskuler karena Fakri termasuk resiko
tinggi terkena penyakit kardiovaskuler dan bisa ditatalaksana sedini mungkin
sehingga resiko komplikasi bisa dihindari.

● Pemeriksaan tekanan darah


Tekanan darah tinggi merupakan faktor resiko terjadinya penyakit
kardiovaskuler . Disini Fakri termasuk resiko tinggi terjadi penyakit kardiovaskuler.
Sehingga perlu dilakukan deteksi dengan permeriksaan tekanan darah.

e. Imunisasi
-

f. Kemoprofilaksis
-
Daftar Pustaka
Lily I. Rilanto.2015. Penyakit Kardiovaskular ,Jakarta : Badan Penerbit FKUI
Muhammad Yogiantoro.2014. Buku ajar Ilmu Penyakit dalam edisi IV : Pendekatan
Klinis Hipertensi ,Jakarta : Interna Publishing
Price,Sylvia andiron.2005.Patofisiologi:Konsep Klinis Proses-proses Penyakit.6th
Ed.Jakarta:EGC
Sugiharto, 1987. Dasar dasar Pengelolaan Air Limbah. Penerbit UI Press. Jakarta

Suyono. 1985. Pokok Bahasan modul Perumahan dan Pemukiman Sehat.

Anda mungkin juga menyukai