Anda di halaman 1dari 2

STROKE

Penyakit stroke adalah penyakit yang terjadi ketika pasokan darah menuju otak terganggu
atau sama sekali berkurang, sehingga jaringan otak kekurangan oksigen dan nutrisi. Dalam
beberapa menit, sel-sel otak mulai mati. Penyakit stroke adalah penyakit yang menyerang
bagian syaraf pada otak yang disebabkan oleh pecahnya atau penyumbatan pembuluh darah.

Penyebab Stroke
1. Stroke Iskemik
Penyakit stroke iskemik adalah kondisi yang terjadi ketika pembuluh darah yang
menyuplai darah ke area otak terhalang oleh bekuan darah. Bekuan darah sering
diakibatkan oleh aterosklerosis, yang merupakan penumpukan timbunan lemak di
lapisan dalam pembuluh darah.

2. Stroke hemoragik
Penyakit stroke hemoragik terjadi saat pembuluh darah di otak mengalami kebocoran
atau pecah. Ada dua jenis stroke hemoragik. Pertama adalah aneurisma, yang
menyebabkan sebagian pembuluh darah melemah hingga mengembang layaknya
balon dan kadang pecah. Lalu lainnya adalah malformasi arteriovenosa, yaitu kondisi
pembuluh darah yang terbentuk secara abnormal.

3. Stroke ringan
Transient ischemic attack (TIA) atau sering disebut stroke ringan adalah kekurangan
darah pada sistem saraf yang berlangsung singkat, biasanya kurang dari 24 jam atau
bahkan hanya dalam beberapa menit.
Tanda-tanda dan Gejala Stroke
 Sakit kepala tiba-tiba
 Kehilangan keseimbangan, bermasalah dengan berjalan
 Kelelahan
 Kehilangan kesadaran atau koma
 Vertigo dan pusing
 Penglihatan yang buram dan menghitam
 Kelemahan atau mati rasa pada satu sisi bagian tubuh di wajah, tangan, kaki
 Adanya masalah dengan berbicara dan pendengaran.

Pengobatan Stroke
Terapi stroke
Terapi fisik antara lain:

 Latihan keterampilan motorik. Latihan-latihan ini dapat membantu meningkatkan


kekuatan dan koordinasi otot Anda kembali.
 Terapi mobilitas. belajar menggunakan alat bantu mobilitas, seperti alat bantu
berjalan, tongkat, kursi roda atau penahan pergelangan kaki.
 Terapi Constraint-induced. Terapi ini dilakukan oleh anggota tubuh lain yang tidak
terkena dampak dari kondisi ini.
 Terapi Range-of-motion. Latihan dan perawatan ini bertujuan untuk mengurangi
ketegangan otot (kelenturan) dan membantu mendapatkan kembali gerak tubuh yang
lentur.
Terapi pikiran dan emosional juga mungkin dilakukan dengan beberapa jenis berikut:
 Terapi gangguan kognitif. Terapi okupatif dan terapi wicara ini dapat membantu
Anda dengan kemampuan kognitif yang hilang, seperti memori, pemrosesan,
pemecahan masalah, keterampilan sosial, penilaian, dan kesadaran diri
 Pengobatan psikologis.
 Obat alternatif. Perawatan seperti pijat, akupunktur, dan terapi oksigen mungkin bisa
menjadi salah satu terapi pada penderita kondisi ini.

Pencegahan
 Berhenti merokok
 Minumlah obat-obatan yang diberikan oleh dokter Anda
 Olahraga sesuai dengan petunjuk dokter Anda
 Makanlah makanan yang mengandung sedikit lemak dan kurangi meminum minuman
beralkohol minimal satu kali sehari
 Kendalikan tekanan darah, tingkat kolesterol dan diabetes Anda.
SUMBER
 Ferri, Fred. Ferri’s Netter Patient Advisor. Philadelphia, PA: Saunders / Elsevier, 2012.
Download Version.

 Porter, R. S., Kaplan, J. L., Homeier, B. P., & Albert, R. K. (2009). The Merck manual home
health handbook. Whitehouse Station, NJ, Merck Research Laboratories. Print. Page 724,
729, 731

 Mayo Clinic. Stroke. 2016. http://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/stroke/symptoms-


causes/dxc-20117265 Accessed December 12th, 2015

 https://hellosehat.com/penyakit/penyakit-stroke-ringan-obat-stroke/

Anda mungkin juga menyukai