Anda di halaman 1dari 2

Analisis Perilaku Ibu Balita Dalam Pemenuhan Kebutuhan

Gizi Balita di Gampong Panton Bayam, Aceh.

Gizi adalah Ikatan kimia yang diperlukan tubuh untuk melakukan fungsinya
(penghasil energi, pembangun, memelihara dan mengatur proses kehidupan).
Tahun 2015 gizi kurangsebanyak 15 orang dan gizi buruk 6 orang.Jenis penelitian
ini adalah kualitatif yaitu metode yang digunakan untuk menggambarkan atau
menganalisis suatu hasil penelitian tetapi tidak digunakan untuk membuat
kesimpulan yang lebih luas.Penelitian ini dilaksanakan di Di Gampong Panton
Bayam Kecamatan Beutong Kabupaten Nagan Raya. Waktu penelitian
dilaksanakan pada bulan Oktober sampai Maret 2016. Informan Utama terdiri dari
ibu balita, sedangkan Informan Triangulasi 1 (IT1) adalah satu orang Bidan di
Desa Panton Bayam. Teknik Analisis Data, Penyajian data, Penarikan kesimpulan.
Perilaku ibu balita mengenai Pemenuhan Kebutuhan Gizi Pada Balita di Gampong
Panton Bayam Kecamatan Beutong Kabupaten Nagan Raya dapat disimpulkan
masih kurang baik, dari segi pengetahuan ibu balita masih kurang memahami
tentang pemenuhan status gizi balita, dari segi sikap ibu balita masih kurang
mererapkan menu yang sehat bagi anak balita sedangkan dari segi tindakan ibu
balita masih kurangmemenuhi status gizi balita. Perilaku bidan mengenai
Pemenuhan Kebutuhan Gizi Pada Balita di Gampong Panton Bayam Kecamatan
Beutong Kabupaten Nagan Raya dapat disimpulkan sudah baik, hanya saja bidan
perlu melatih diri serta meningkatkan pengetahuan mengenai status gizi balita
guna menunjang status gizi balita yang baik kemudian para bidan diharapkan
dapat meningkatkan pengetahuan guna memberikan penyuluhan yang baik pada
ibu balita terkait status gizi anak balita.

Kata Kunci : Perilaku, Balita, Kebutuhan Gizi, dan

Anda mungkin juga menyukai