Anda di halaman 1dari 2

Estafet Kelereng

Estafet kelereng biasanya dimainkan dengan cara memindahkan kelereng


menggunakan sendok secara estafet dan sering dimainkan pada saat lomba
memperingati Hari Kemerdekaan Indonesia. Karena permainan tersebut, kami
terinspirasi mengembangkan permainan estafet kelereng dengan menggunakan
bambu yang dibelah dua. Permainan ini bisa dimainkan oleh anak-anak dengan
minimal usia 6 tahun hingga orang dewasa dan jumlah pemain 5-10 orang.

Tujuan Permainan:
1. Untuk melatih kerja sama di dalam tim
2. Untuk melatih manajemen tugas
3. Untuk mengajarkan kita percaya terhadap rekan tim
4. Untuk mengasah kognitif dalam mengatur strategi bermain secara bersama-sama

Alat yang digunakan:


1. Bambu yang terbelah 2 (untuk anak-anak ukuran panjang bambunya 20-30 cm
dengan diameter bebas dan untuk orang dewasa ukuran panjang bambunya 50 cm,
dengan diameter bebas) bisa juga memakai pipa pvc. Jumlah bambu sesuai dengan
jumlah anggota tim yang akan bermain)
2. 4 buah kelereng.
3. 1 buah gelas plastik.

Pelaksanaan:
1. Setiap bambu terdapat 2 orang yang menopang bambu menggunakan 1 jari.
2. Tetapkan jarak tempuh dalam estafet dengan jarak 1-5 meter. Semakin jauh jaraknya
semakin memiliki kesulitan yang tinggi.
3. Taruhlah gelas plastik dengan jarak yang sudah ditentukan dan disepakati.
4. Seluruh anggota tim berupaya mengatur gerak kelereng melalui bambu belah secara
estafet hingga sampai ke tempat tujuan yang ditentukan.
5. Finish terakhir adalah memasukan ke-empat kelereng kedalam gelas plastik.
Peraturan :
1. Saat kelereng meluncur/ bergulir tidak boleh tersentuh jari tangan.
2. Kelereng bergerak/ bergulir hanya melalui satu jalur yakni bambu tersebut.
3. Apabila kelereng jatuh, permainan diulang sekali lagi. (Boleh diberikan
kesempatan lebih dari 1 kali)
4. Diupayakan ada rival/ lawan tim lainnya. Yang tercepat memasukkan kelereng
dalam gelas itulah pemenangnya.

Anda mungkin juga menyukai