Anda di halaman 1dari 2

KATA PENGANTAR

Dengan menyebut nama Allah SWT yang Maha Pengasih lagi Maha Panyayang, Kami panjatkan puja dan
puji syukur atas kehadirat-Nya, yang telah melimpahkan rahmat, hidayah, dan inayah-Nya kepada kami,
sehingga kami dapat menyelesaikan makalah ilmiah tentang limbah dan manfaatnya untuk masyarakat.

Makalah ilmiah ini telah kami susun dengan maksimal dan mendapatkan bantuan dari berbagai pihak
sehingga dapat memperlancar pembuatan makalah ini. Untuk itu kami menyampaikan banyak terima
kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam pembuatan makalah ini.

Terlepas dari semua itu, Kami menyadari sepenuhnya bahwa masih ada kekurangan baik dari segi
susunan kalimat maupun tata bahasanya. Oleh karena itu dengan tangan terbuka kami menerima segala
saran dan kritik dari pembaca agar kami dapat memperbaiki makalah ilmiah ini.

Akhir kata kami berharap semoga makalah ilmiah tentang kondisi dan menjaga kelautan Indonesia ini
dapat memberikan manfaat maupun inpirasi terhadap pembaca.
BAB I

PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Indonesia adalah Negara kepulauan terbesar di dunia, dengan luas wilayah perairan hampir 70 persen
dari luas keseluruhan Indonesia. Dengan luasnya wilayah perairan Indonesia, membuat negeri yang
dijuluki Jamrud katulistiwa ini memiliki potensi kekayaan yang begitu melimpah. Bermacam-macam jenis
flora dan fauna air di Indonesia membuat negeri ini semakin kaya. Kekayaan biota laut Indonesia sangat
berpotensi untuk mensejahterakan rakyat Indonesia ditambah lagi dengan sumberdaya kelautan yang
dimiliki Indonesia masih banyak yang belum dimanfaatkan, ibarat raksasa yang masih tidur (sleeping
Giant) potensi Kelautan dan Perikanan Indonesia harus mampu di eksplorasi secara bijak untuk
kesejahteraan rakyat. Indonesia merdeka sudah 70 tahun lamanya tapi potensi Sumber daya kelautan
dan perikanan Indonesia yang melimpah belum mampu menjadi leading sector penguat ekonomi
Nasional, dan belum mampu menjadi jaminan peningkatan kesejahteraan nelayan sebagai pelaku utama
sektor kelautan dan perikanan serta masyarakat pada umumnya. Upaya pemanfaatan sumberdaya
kelautan dan perikanan secara implisit menjadi porto folio dimulai pada masa pemerintahan Presiden
Abdurahman Wahid (Gus dur) hingga saat ini Pemerintahan di pegang oleh Presiden Jokowi dengan
Kabinet kerjanya sektor kelautan dan perikanan atau sektor maritim menjadi haluan pembangunan
nasional hingga munculah jargon pemerintahan sekarang adalah menjadikan indonesia sebagai Poros
Maritim Dunia ( PMD ), upaya – upaya tersebut kedepan sudah seharusnya mampu mewujudkan cita –
cita nasional yaitu mensejahterakan rakyat secara keseluruhan.

B. Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang permasalahan diatas, maka permasalahan yang akan terjadi adalah:

1. Apakah penyebab Ilegal Fishing?

2. Bagaimana cara mencegah dan menanggulangi masalah tersebut?

C. Tujuan Penulisan
Tujuan penulisan makalah ini adalah untuk memenuhi tugas mata kuliah Pendidikan Kewarganegaraan
serta untuk menambah wawasan dan pengetahuan untuk diri sendiri dan pembaca lain nya.

Anda mungkin juga menyukai