Anda di halaman 1dari 3

KEPUTUSAN DIREKTUR

RUMAH SAKIT UMUM PELITA HUSADA


NOMOR : HK.02.04/II.2/ 851.2 /2014
TENTANG

KEBIJAKAN PELAYANAN GERIATRI


DI RUMAH SAKIT UMUM PELITA HUSADA

DIREKTUR RUMAH SAKIT UMUM PELITA HUSADA

Menimbang : a. bahwa rumah sakit sebagai salah satu sarana kesehatan yang
memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat memiliki peran
yang sangat penting dalam meningkatkan derajat kesehatan
masyarakat;

b. bahwa rumah sakit harus mampu memberikan pelayanan kesehatan


yang bermutu, akuntabel dan transparan kepada masyarakat,
khususnya bagi jaminan keselamatan pasien (patient safety);

c. bahwa rumah sakit sebagai institusi yang bergerak dibidang pelayanan


kesehatan harus didukung sumber daya pemberi pelayanan kesehatan
yang kompeten sesuai dengan bidang tugasnya;

d. bahwa Rumah Sakit Umum Pelita Husada merupakan Rumah Sakit


yang memerlukan kebijakan Pelayanan Geriatri Terpadu;

e. bahwa Kebijakan pemberlakuan Pelayanan Geriatri Terpadu Rumah


Sakit Umum Pelita Husada perlu diatur dan ditetapkan dalam
Keputusan Direktur.

Mengingat : 1. Undang – Undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun 2009 tentang


Kesehatan;
2. Undang – Undang Republik Indonesia Nomor 44 Tahun 2009
tentang Rumah Sakit;
3. Undang-Undang RI. No. 25 tahun 2009 tentang Pelayanan Publik;
4. Peraturan Menteri Kesehatan RI Nomor 647/Per/Menkes/V/2010
tentang Organisasi dan Tata Kerja Rumah Sakit Umum Pusat
Ratatotok Buyat;
5. Peraturan Menteri Kesehatan RI No.1691/Menkes/Per/VIII/2011
tentang Keselamatan Pasien Rumah Sakit;
6. Keputusan Menteri Kesehatan RI No. 129/Menkes/SK/II/2008
tentang Standar Pelayanan Minimal Rumah Sakit;
7. Keputusan Menteri Kesehatan RI Nomor 79 tahun 2014 tentang
Penyelenggaraan Pelayanan Geriatri;
8. Keputusan Menteri Kesehatan Rl Nomor 1285/
Menkes/SK/X/2002 tentang Pedoman Penanggulangan HIV / AIDS
dan Penyakit Menular Seksual;
9. Surat Keputusan Menteri Kesehatan Nomor : HK.02.02/II/1697/2016
tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Dalam Dan Dari Jabatan
Administrasi Di Lingkungan Kementerian Kesehatan Republik
Indonesia

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN DIREKTUR TENTANG


PELAYANAN GERIATRI TERPADU DI RS PELITA
HUSADA

KESATU : Rumah Sakit Umum Pelita Husada


melaksanakan pelayanan geriatri terpadu untuk meningkatkan
usia harapan hidup.

KEDUA : RS Umum Pelita Husada melakukan promosi


dan edukasi sebagai bagian dari Pelayanan Kesehatan warga
lanjut usia di masyarakat berbasis Rumah Sakit.
KETIGA : RS Umum Pelita Husada melaksanakan
pelayanan geriatri terpadu sesuai pedoman yang berlaku di RS
Umum Pelita Husada

KEEMPAT : Kegiatan pelayanan geriatri terpadu


dikoordinir oleh tim terpadu geriatri yang ditetapkan melalui SK
Direktur RS Umum Pelita Husada Buyat (terlampir).

KELIMA : Keputusan ini berlaku terhitung mulai tanggal


ditetapkan dengan ketentuan apabila dikemudian hari terdapat
kekeliruan dalam keputusan ini, maka akan ditinjau kembali untuk
diperbaiki sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di :
i. Pada tanggal

Anda mungkin juga menyukai