Anda di halaman 1dari 9

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

Satuan Pendidikan : Sekolah Menengah Pertama


Mata Pelajaran : IPA
Kelas/ Semester : Semester 1
Topik : Sistem Organisasi Kehidupan
Sub Topik : Sel Sebagai unit struktural dan fungsional
Alokasi Waktu : 2 x 40 menit

A. KOMPETENSI DASAR

1.1 Mengagumi keteraturan dan kompleksitas ciptaan Tuhan tentang aspek fisik dan kimiawi, kehidupan
dalam ekosistem dan peranan manusia dalam lingkungan serta mewujudkan dalam pengamalan
ajaran agama yang dianutnya.
2.1 Menunjukkan perilaku ilmiah ( memiliki rasa ingin tahu, objektif, jujur, teliti, cermat, tekun, hati-hati,
bertanggung jawab, terbuka, kritis, kreatif, inovatif dan peduli lingkungan ) dalam aktifitas sehari-
hari.
2.2 Menunjukkan perilaku ilmiah ( memiliki rasa ingin tahu, objektif, jujur, teliti, cermat, tekun, hati-hati,
bertanggung jawab, terbuka, kritis, kreatif, inovatif dan peduli lingkungan ) dalam aktifitas sehari-
hari.
3.4 Mendiskripsikan keragaman pada sistem organisasi kehidupan mulai dari tingkat sel
4.5 Membuat dan menyajikan poster tentang sel dan bagian bagiannya
4.6 Melakukan pengamatan dengan bantuan alat untuk menyelidiki struktur tumbuhan dan hewan.

B. INDIKATOR

1. Mendeskripsikan bagian-bagian sel berdasarkan hasil pengamatan


2. Menjelaskan fungsi bagian-bagian sel
3. Membedakan sel tumbuhan dan sel hewan
C. TUJUAN PEMBELAJARAN

1. Melalui pengamatan peserta didik mampu mengidentifikasikan bagian-bagian sel


2. Melalui pengamatan peserta didik mampu menyebutkan bagian-bagian sel pada tumbuhan
3. Melalui pengamatan peserta didik mampu menyebutkan bagian-bagian sel pada hewan
4. Melalui studi pustaka peserta didik mampu menjelaskan fungsi dari bagian-bagian sel
5. Melalui pengamatan peserta didik mampu membedakan sel hewan dan sel tumbuhan

D. MATERI

Organisasi kehidupan
Berawal dari penemuan Robert Hook mengenai sel banyak para ilmuan yang melakukan
penyelidikan dan penelitian mengenai sel diantaranya :

 Schleiden (1804-1881) dan Schwann (1810 – 1882), menyatakan bahwa setiap organisme terdiri dari
sel-sel
 Rudolf Vircow (1858), menyimpulkan bahwa semua sel berasal dari sel-sel
 Johanes Purkinje (1787-1869), memberikan nama padabahan-bahan embrional yang terdapat dalam
sel telur adalah protoplasma
 Max Schultze (1825-1874) memperkuat pendapat Johanes Purkinje, bahwa protoplasma
merupakan dasar-dasar fisik kehidupan.

1. S E L
Pengetahuan tentang sel berawal dari pengamatan yang dilakukan oleh Robert Hook (1665)
terhadap sel gabus dengan menggunakan mikroskop sederhana. Robert Hook menemukan ruang-
ruang kecil yang kosong pada sayatan gabus tersebut, yang kemudian diberi nama sebagai sel. Setiap
mahluk hidup terdiri dari sel-sel. Sel terdiri dari membran sel, inti sel dan protoplasma, di dalam
protolasma (cairan sel) terkandung organel-organel dengan fungsi tertentu.

Bagian-Bagian Sel

Berdasarkan struktur dan organel yang terdapat di dalamnya sel hewan dan tumbuhan memiliki
perbedaan.
Perbedaan antara sel hewan dan sel tumbuhan :

Pembeda Sel Tumbuhan Se


1.Dinding sel Ada, tersusun dari selulosa dan lignin Ti
2. Kloroplas Ada, berperan dalam proses fotosintesis Ti
3. Sentriol Tidak ada Ada, berfungsi
proses
4. Vakuola Ada, berukuran besar dan berfungsi sebagai Tidak ada, k
tempat menyimpan cadangan makanan
5. Lisosom Tidak ada

Fungsi organel-organel sel :


a. Membran Sel
Membran sel adalah bagian terluar dari sel yang menyelubungi seluruh permukaan sel. Membrane
sel disebut juga selaput plasma, yang membatasi bagian dalam sel dengan bagian luar sel.
Pada tumbuhan selain membran sel terdapat juga dinding sel yang tersusun dari selulosa yang relatif
bersifat kaku. Dinding sel menyebabkan bentuk sel tumbuhan relatif tidak berubah atau bersifat
kaku.
b. Nukleus (inti sel), berfungsi untuk mengatur segala kativitas atau kegiatan sel.
c. Sitoplasma
Sitoplasma merupakan cairan yang terdapat di dalam sel. Sitoplasma terdiri atas air, dan berbagai
zat seperti karbohidrat , protein, lemak, zat warna, dan zat anorganik. Selain itu pada sitoplasma
terdapat organel-organel sel. Organel-organel ini berfungsi untuk menunjang segala kegiatan
sel. Organel-organel tersebut dianataranya :
1) Mitokondria, berfungsi sebagai tempat terjadinya respirasi sel meelalui proses oksidasi dan
dihasilkan energi.
2) Badan golgi, berfungsi sebagai tempat pembentukan enzim pencernaan, tetapi elum aktif.
3) Lisosom, berperan dalam proses pencernaan bahan-bahan di dalam sel. Pada lisosom terdapat
banyak enzim pencernaan yang telah aktif.
4) Ribosom, berfngsi sebagai tempat pembentukan atau sintesis protein
5) Retikulum endoplasma, dibedakan menjadi sejenis yaitu retiklum endoplasma kasar dan retiklum
endoplasma hals. Retiklm endoplasma kasar adalah etiklm yang ditempeli oleh ribosom, sehingga
berfungsi dalam proses sintesis protein. Retiklum endoplasma halus tidak ditempeli ribosom, dan
brfungsi dalam proses sintesis lemak.
6) Sentriol, hanya terdapat pada sel hewan. Sentriol berperan dalam proses pembelahan sel.
7)
Gambar : Jenis-Jenis Otot dan Letaknya
Kloroplas, hanya terdapat pada sel tmbuhan, berfungsi sebagai tempat terjadinya proses
fotosintesis.
8) Vakuola, pada sel hewan dewasa vakuola berukuran sangat kecil, sedangkan pada sel tumbuhan
vakuola berukuran besar. Fungsi vakuola adalah sebagai tempat penyimapanan hasil eksresi sel
berupa kotoran sel atau zat buangan yang tidak digunakan oleh sel. Pada vakuola terdapat pigmen
(zat warna).

E. PENDEKATAN /STRATEGI/METODE PEMBELAJARAN

1. Pendekatan : Scientific
2. Metode : Diskusi dan Pengamatan
3. Model : Discovery Learning

F. MEDIA,ALAT, DAN SUMBER PEMBELAJARAN


1. Media
- Charta/Gambar sel hewan dan sel tumbuhan
2. Alat dan Bahan
- Laptop
- Proyektor
3. Sumber Pembelajaran
- Buku IPA SMP kelas VII, Puskurbuk 2013
- Buku penunjang

G. KEGIATAN PEMBELAJARAN

Kegiatan Langkah-langkah Diskripsi kegiatan Alokasi


Model Discovery Waktu
Pendahuluan Apersepsi : 10
- Peserta didik di beri pertanyaan tentang menit
materi pertemuan sebelumnya yang terkait
dengan materi yang akan disampaikan oleh
guru.
Motivasi :
- Peserta didik di suruh menyebutkan
macam-macam sel yang ada di dalam
tubuhnya
- Guru menyampaikan tujuan pembelajaran.

Kegiatan Inti Menciptakan Situasi Pemusatan Perhatian: 15 menit


(Stimulasi/pemberian- Peserta didik mengamati gambar denah
rangsangan) sebuah rumah yang ditayangkan oleh guru
Kemudian peserta didik diberi pertanyaan :
 Apakah peran serta fungsi keberadaan
ruang-ruang tersebut
 Bagaimana jika ada salah satu ruang tidak
ada apa jadinya.

- Peserta didik duduk secara berkelompok,


satu kelompok terdiri dari 6-7 orang 10 menit
Pembahasan Tugas peserta didik
dan Identifikasi
- Setiap kelompok diberi Lembar Kerja Siswa
Masalah
- Peserta didik mendapat informasi tentang
langkah-langkah kegiatan yang akan
dilakukan dalam pembelajaran ini.

- Peserta didik diberi waktu 30 menit untuk


studi pustaka ke perpustakaan, untuk 5 menit
mengerjakan LKS yang diberikan oleh guru.

- Peserta didik menggambar sel hewan dan


Observasi
sel tumbuhan
- Peserta didik menuliskan organel-organel 40 menit
sel
- Peserta didik menuliskan fungsi dari
organel-organel sel.
Pengumpulan data
- Diskusi kelompok untuk
mengidentifikasikan bagian-bagian sel. 15 menit

- Setiap kelompok mempresentasikan hasil 35 menit


kegiatan di depan kelas.
- Diskusi hasil presentasi
Pengolahan data dan
analisis - Peserta didik mendapatkan penguatan
informasi tentang organel-organel sel dan
Verivikasi fungsinya
Generalisasi - Peserta didik mendapatkan penguatan
informasi tentang perbedaan antara sel
hewan dan sel tumbuhan
- Membuat kesimpulan.

Penutup - Siswa dan guru mereview hasil kegiatan 10 menit


pembelajaran
- Guru memberikan penghargaan (misalnya
pujian atau bentuk penghargaan lain yang
relevan) kepada kelompok
- Peserta didik diberikan latihan soal tes
tulis yang ada di buku siswa halaman 121

H. PENILAIAN
1. Metode dan Bentuk Instrumen

Metode Bentuk Instrumen


Sikap Lembar Pengamatan Sikap dan Rubrik
Tes Tertulis Tes Uraian

2. Instrumen :
a. Lembar Pengamatan Sikap

1) Pengamatan Perilaku Ilmiah


No. Aspek yang dinilai 3 2 1 Keterangan
1 Rasa ingin tahu
2 Ketekunan dan tanggungjawab dalam belajar
dan bekerja baik secara individu maupun
berkelompok
3 Keterampilan berkomunikasi pada saat belajar

Rublik Penilaian Prilaku


No. Aspek yang dinilai Rublik
1 Menunjukkan rasa 1. Tidak menunjukkan antusias dalam pengamatan, sulit
ingin tahu terlibat aktif dalam kegiatan kelompok walaupun telah
didorong untuk terlibat
2. Menunjukkan rasa ingin tahu, namun tidak terlalu
antusias dan baru terlibat aktif dalam kegiatan kelompok
ketika disuruh
3. Menunjukkan rasa ingin tahu yang besar, antusias, aktif
dalam kegiatan kelompok
2 Ketekunan dan 1. Tidak berupaya sungguh-sungguh dalam menyelesaikan
tanggungjawab tugas, dan tugasnya tidak selesai
dalam belajar dan 2.Berupaya tepat waktu dalam menyelesaikan tugas,
bekerja baik secara namun belum menunjukkan upaya terbaiknya
individu maupun 3. Tekun dalam menyelesaikan tugas dengan hasil terbaik
berkelompok yang bias dilakukan, berupaya tepat waktu
3 Keterampilan 1. Aktif dalam Tanya jawab, tidak ikut mengemukakan
berkomunikasi pada gagasan/ide, kurang menghargai pendapat siswa lain
saat belajar 2. Aktif dalam Tanya jawab, tidak ikut mengemukakan
gagasan/ide, menghargai pendapat siswa lain
3. Aktif dalam Tanya jawab, dapat mengemukakan
gagasan/ide, menghargai pendapat siswa lain

Lembar penilaian kegiatan diskusi

No Nama Siswa Kerjasama Santun Toleran Responsip

Rubrik penilaian
Skor 1 : Jika tidak pernah berperilaku dalam kegiatan

Skor 2 : jika kadang-kadang berperilaku dalam kegiatan

Skor3 : Jika sering berperilaku dalam kegiatan

Skor 4 : jika selalu berperilaku dalam kegiatan

Nilai = Jumlah skor/24 X100


PREDIKAT NILAI
Sangat Baik (SB) 80 ≤AB≤100
Baik (B) 70≤B≤79
Cukup (C) 60≤C≤69
Kurang (K) <60

Lembar penilaian produk hasil pengamatan (studi pustaka)


No Skor Kriteria
Maks
1 30 Gambar rapi dan menarik, bagian sel lengkap
20 Gambar rapi dan menarik, bagian kurang sel lengkap
10 Gambar kurang rapi dan menarik, bagian sel lengkap
5 Gambar kurang rapi dan menarik, bagian sel kurang lengkap
2 30 Gambar rapi dan menarik, bagian sel lengkap
20 Gambar rapi dan menarik, bagian kurang sel lengkap
10 Gambar kurang rapi dan menarik, bagian sel lengkap
5 Gambar kurang rapi dan menarik, bagian sel kurang lengkap
3 20 Menuliskan dengan lengkap bagian sel dan menyebutkan fungsinya dengan
benar
15 Menuliskan dengan lengkap bagian sel dan menyebutkan fungsinya dengan
kurang tepat
10 Menuliskan kurang lengkap bagian-bagian sel
4 20 Menuliskan dengan lengkap perbedaan antara sel hewan dan sel tumbuhan
10 Menuliskan kurang lengkap perbedaan antara sel hewan dan sel tumbuhan

Skor maksimal = 100


Nilai = Penjumlahan skor yang di dapat

PREDIKAT NILAI
Sangat Baik (SB) 80 ≤AB≤100
Baik (B) 70≤B≤79
Cukup (C) 60≤C≤69
Kurang (K) <60

b. Intrumen Soal Pengetahuan


Instrumen soal pengetahuan ada di buku siswa halaman : 121
Kunci Jawaban soal pengetahuan ada di buku guru halaman : 140 - 141

Rubrik penilaian :
No Skor Kriteria
Maks
1 4 4 = jika menyebutkan jawaban dengan tepat disertai alasan yang tepat
3 = Jika menyebutkan jawaban tepat, alasan masih kurang tepat
2 = Jika menyebutkan jawaban dengan tepat, alasan masih belum tepat
1 = Jika jawaban kurang tepat, dan alasan masih belum tepat
2 6 Setiap bagian soal no. a, b dan c mendapat skor maksimal = 2
2 = Jika menyebutkan jawaban tepat disertai alasan yang tepat
1 = Jika menyebutkan jawaban benar, alasan masih kurang tepat
Jumlah skor maksimal = 10
NILAI = JUMLAH SKOR/SKOR MAKSIMAL X 100

PREDIKAT NILAI
Sangat Baik
90 ≤AB≤100
(SB)
Baik (B) 80≤B≤90
Cukup (C) 70≤C≤80
Kurang (K) <70
Lampiran :

KELOMPOK : ......
KETUA : ......................................
SEKRETARIS : .....................................
ANGGOTA : ......................................
......................................
......................................

LEMBAR KERJA SISWA

JUDUL : Mengidentifikasi sel hewan


dan sel tumbuhan

TANGGAL :
....................................................................

Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini


berdasarkan hasil studi pustaka di perpustakaan
melalui berbagai sumber!

1. Gambarkan sel hewan dan sebutkan bagian-bagiannya!

KELOMPOK : .....
KETUA KELOMPOK : .................................
SEKRETARIS : .................................
ANGGOTA :
1. .........................................
2. .........................................
3. .........................................
2. Gambarkan sel tumbuhan dan sebutkan bagian-
bagiannya!

3. Jelaskan fungsi dari organel-organel sel!

NO NAMA ORGANEL FUNGSI

4. Jelaskan dengan tabel perbedaan antara sel hewan dan


sel tumbuhan!

Anda mungkin juga menyukai