Anda di halaman 1dari 6

LAPORAN SATUAN ACARA PENYULUHAN

HIPERTENSI

Topik : HIPERTENSI

Sasaran : Masyarakat

Hari/Tgl : Sabtu ,11 Februari 2017

Waktu Pertemuan : 25 menit

Tempat : Ruang Tunggu Puskesmas Sungai Bilu

I. Tujuan
A. Tujuan Instruksional Umum (TJU)

Setelah diberikan penyuluhan selama 25 menit, peserta penyuluhan dan dapat


memahami tentang pencegahan terjadinya Hipertensi

B. Tujuan Instruksional Khusus (TJK)


Setelah mengikuti penyuluhan selama 25 menit diharapkan
Mahasiswa/mahasiswi Universitas Muhammadiyah Banjarmasin semester 3 :
a. Mampu menjelaskan pengertian atau definisi dari Hipertensi
b. Mampu menyebutkan penyebab Hipertensi
c. Mampu menyebutkan tanda dan gejala dari Hipertensi
d. Mampu menyebutkan pencegahan dari Hipertensi
II. Pokok Bahasan
A. Pengertian atau definisi Hipertensi
B. Faktor-faktor penyebab Hipertensi
C. Tanda dan gejala Hipertensi
D. Pencegahan dari Hipertensi
III. Sub Pokok Bahasan
A. Pengertian atau definisi Hipertensi
Hipertensi menurut Caraspot merupakan peningkatan tekanan sistolik
lebih besar atau sama dengan 160 mmHg dan atau tekanan diastolic sama atau
lebih besar 95 mmHg (Kodim Nasrin, 2003 ).
Hipertensi adalah sebagai peningkatan tekanan darah sistolik sedikitnya
140 mmHgatau tekanan diastolic sedikitnya 90 mmHg. Hipertensi tidak hanya
beresiko tinggi menderita penyakit jantung, tetapi juga menderita penyakit lain
seperti saraf, ginjal, dan pembuluh darah dan makin tinggi tekanan darah, makin
besar resikonya. (Prince, 2000)
B. Faktor-faktor penyebab Hipertensi
1. Faktor genetik atau keturunan
Faktor keturunan memang selalu memainkan peranan penting dari
timbulnya suatu penyakit yang dibawa oleh gen keluarga. Bila salah satu
anggota keluarga atau orang tua memiliki tekanan darah tinggi, maka anak
pun memiliki resiko yang sama dan bahkan resiko tersebut lebih besar
dibanding yang diturunkan oleh gen orang tua
2. Usia
Semakin bertambah usia maka tekanan darah pun semakin meningkat.
Namun usia yang semakin tuapun tekanan darah dapat dikendalikan dengan
tetap menjaga pola asupan makan, rajin berolahraga dan melakukan
pemeriksan rutin tekanan darah
3. Garam
Garam mempunyai peluang sangat besar dalam meningkatkan tekanan
darah secara cepat. Ditambah pada mereka yang sebelumnya memiliki
riwayat terhadap penyakit diabetes, hipertensi ringan dan mereka yang
berusia diatas 45 tahun.
4. Kolestrol
Kolestrol yang identik dengan lemak berlebih yang tertimbun pada
dinding pembuluh darah. Pembuluh darah yang dipengaruhi kolestrol ini
akan mengalami penyempitan dan mengakibatkan tekanan darahpun
meningkat
5. Obesitas/kegemukan
Seseorang yang memiliki berat tubuh berlebihan atau kegemukan
merupakan peluang besar terserang penyakit hipertensi
6. Stress
Stress dapat memicu suatu hormon dalam tubuh yang mengendalikan
pikiran seseorang. Hal tersebut dapat mengakibatkan tekanan darah semakin
tinggi dan meningkat, tak hanya itu mampu mempengaruhi mood atau
perasaan seseorang terhadap suatu emosi jiwa
7. Rokok
Kandungan nikotin dan zat senyawa kimia yang cukup berbahaya pada
rokok memberikan peluang besar seseorang menderita hipertensi. Tak
hanya mengakibatkan hipertensi zat rokok yang terhirup dan masuk
kedalam tubuh akan meningkatkan resiko pada penyakit diabetes melitus,
serangan jantung dan stroke
8. Kafein
9. Minuman beralkohol
10. Kurang olahraga
Kurangnya aktivitas fisik membuat organ tubuh dan pasokan darah maupun
oksigen menjadi tersendat sehingga meningkatkan tekanan darah
C. Tanda dan gejala Hiperteni
1. Mengeluh sakit kepala, pusing
2. Lemas, kelelahan
3. Sesak nafas
4. Gelisah
5. Mual dan muntah
6. Epistaksis
7. Kesadaran menurun
D. Pencegahan dari Hipertensi
1. Konsumsi makanan berpotasium
Seperti sayur dan buah-buahan ini sangat baik untuk menurunkan tekanan
darah tinggi. Antara lain tomat, kentang, jus jeruk, kacang-kacangan, melon
dan kismis. Konsumsi potasium minimal 2000-4000 mg perhari
2. Kendalikan kolestrol dan penyakit diabetes
3. Berhenti merokok berperan besar dalam mengurangi tekanan darah tinggi
4. Kurangi minum atau makanan yang beralkohol dan bersoda

IV. Metode
1. Ceramah
2. Tanya jawab / Diskusi
V. Media
Leaflead
VI. Mekanisme Kegiatan
No.Waktu Kegiatan Keterangan
1. 5 menit 1. Memberikan salam 1. Menjawab salam
2. Memperkenalkan 2. Menyimak
diri 3. Menyimak
3. Menyampaikan 4. Menyimak
pokok bahasan 5. Menjawab dengan
4. Menyampaikan benar
tujuan
5. Apersepsi tentang
Hipertensi
2. 15 menit Penyampaian materi Peserta memperhatikan
tentang : dan mendengar secara
1. Pengertian seksama
Hipertensi
2. Faktor-faktor
penyebab Hipertensi
3. Tanda dan Gejala
dari Hipertensi
4. Pencegahan
Hipertensi
3. 5 menit 1. Diskusi 1. Aktif bertanya
2. Evaluasi 2. Menjawab
3. Kesimpulan pertanyaan
4. Memberi salam 3. Memperhatikan
penutup 4. Menjawab
salam

VII. Evaluasi
POST TEST
1. Apa pengertia Hipertensi ?
2. Apa penyebab penyakit Hipertensi ?
3. Apa sajakah tanda dan gejala dari Hipertensi ?
4. Bagaimanakah pencegahan dari penyakit Hipertensi ?
Daftar Pustaka

Nurarif, Amin Huda. 2016. Asuhan Keperawatan Praktis berdasarkan NANDA NIC NOC Jilid
1.Jogjakarta : Mediaction

Doengoes, Marilynn E. 2000. Rencana Asuhan Keperawatan : Pedoman untuk Perencanaan


dan Pendokumentasian Perawatan pasien, Jakarta, Penerbit Buku Kedokteran, EGC.

Santosa, Budi. 2007. Panduan Diagnosa Keperawatan NANDA 2005-2006. Jakarta: Prima
Medika

Anda mungkin juga menyukai

  • LP SNH
    LP SNH
    Dokumen6 halaman
    LP SNH
    Intan Nur Karimah
    Belum ada peringkat
  • LP SH
    LP SH
    Dokumen5 halaman
    LP SH
    Intan Nur Karimah
    Belum ada peringkat
  • Askep Keluarga HRD
    Askep Keluarga HRD
    Dokumen58 halaman
    Askep Keluarga HRD
    Intan Nur Karimah
    Belum ada peringkat
  • LP BPH 1
    LP BPH 1
    Dokumen15 halaman
    LP BPH 1
    Intan Nur Karimah
    Belum ada peringkat