Anda di halaman 1dari 3

POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES RI MEDAN

JURUSAN KEPERAWATAN GIGI

Mata Kuliah : Metodologi Penelitian

Tingkat/Semester : II (dua)/ IV (empat)

Hari/Tanggal :

Pukul :

Petunjuk : Pilihlah jawaban yang tepat untuk pertanyaan-pertanyaan berikut ini dengan cara memberi

tanda silang (X) :

1. Sebagai seorang peneliti sebaiknya memahami sumber-sumber masalah untuk dapat


menemukan sebuah masalah penelitian.
Salah satu sumber ditemukannya masalah penelitian adalah :
a. Kuesioner
b. Ulasan kepustakaan
c. Pemeriksaan
d. Fakta di lapangan
e. Tanya jawab
2. Untuk menemukan sumber-sumber masalah dapat dilihat melalui beberapa hal,yaitu sebagai
berikut,salah satunya penemuan masalah dengan cara mengadaptasi masalah dari satu
pengetahuan dan menerapkannya kebidang pengetahuan seorang peneliti baru,dengan adanya
persyaratan bahwa kedua bidang tersebut harus memiliki kesesuaian dalam hal-hal yang
penting.
Hal tersebut diatas disebut dengan :
a. Analogi
b. Renovasi
c. Pengalaman dan literatur
d. Fenontenologi
e. Konjektur
3. Untuk menentukan arah pelaksanaan penelitian agar penelitian dapat lebih jelas maka seorang
peneliti hendaknya membuat :
a. Tujuan pnelitian
b. Metode penelitian
c. Kerangka konsep
d. Latar belakang
e. Rumusan masalah
4. Metode pengumpulan data merupakan teknik atau cara yang dilakukan untuk mengumpulkan
data. Salah satu teknik pengumpulan data bila penelitian ditujukan untuk mempelajari perilaku
manusia,proses kerja,gejala-gejala alam dan dilakukan pada responden yang tidak terlalu besar
disebut dengan :
a. Angket
b. Observasi
c. Wawancara
d. Tatap muka
e. Kuesioner
5. Jawaban semntara terhadap rumusan masalah atau sub masalah yang diajukan oleh
peneliti,yang dijabarkan dari landasan teori atau kajian teori dan masih harus diuji
kebenarannya ,hal ini disebut dengan :
a. Masalah penelitian
b. Studi literatur
c. Hipotesa
d. Latar belakang
e. Kerangka konsep
6. Variabel yang timbul karena sebagai akibat langsung dari manipulasi atau disebut juga dengan
variabel yang dipengaruhi atau yang menjadi akibat disebut dengan :
a. Variabel Independent
b. Variabel Dependent
c. Variabel Intervening
d. Variabel Moderator
e. Variabel Kontrol
7. Variabel yang dapat dikendalikan sehingga pengaruh variabel Independen terhadap Dependen
tidak dipengaruhi oleh faktor luar yang tidak diteliti yang berfungsi untuk menetralkan
pengaruhnya terhadap variabel Dependent disebut dengan :
a. Varibel Bebas
b. Variabel Terikat
c. Variabel Antara
d. Variabel Kontrol
e. Variabel Interval
8. Banyaknya masalah penelitian yang sering ditemukan dalam pelayanan keperawatan
gigi,seringkali membuat seorang peneliti harus memilih masalah penelitian yang paling layak
diantara beberapa masalah tersebut. Pertimbangan dalam memilih masalah penelitian agar
masalah yang dipilih layak dan relevan untuk diteliti ,salah satunya meliputi :
a. Masalah masih baru
b. Fakta di lapangan
c. Masalah harus luas
d. Bersifat deduktif
e. Studi literatur

Anda mungkin juga menyukai