Anda di halaman 1dari 7

PROPOSAL

PERMOHONAN BANTUAN DANA USAHA


BIDANG USAHA “TERNAK KAMBING”

KELOMPOK USAHA BERSAMA (KUBE)


“JAYA SEJAHTERA”

Lendang Beso Kelurahan Praya Kecamatan Praya. Contact Person : Irwan Jayadi (087709783723)
PROPOSAL USAHA
KELOMPOK USAHA BERSAMA (KUBE) “JAYA SEJAHTERA”

I. PENDAHULUAN
1. Latar Belakang

Provinsi Nusa Tenggara Barat sebagian besar penduduknya masih berada


dibawah garis kesejahteraan. Ditandai dengan pendapatan per-kapita yang masih
rendah, angka kemiskinan yang cukup tinggi, tingkat pengangguran yang juga
masih tinggi, tingkat kesadaran masyarakat akan pendidikan yang juga rendah.

Secara ekonomi sebagian besar penduduk Provinsi Nusa Tenggara Barat


(NTB) dalam kondisi miskin. Salah satu penyebabnya adalah rendahnya daya
kreativitas masyarakat dalam menciptakan peluang-peluang menambah
kesejahteraan. Boleh jadi disebabkan karena dampak sitemik dari pendidikan
yang masih rendah, sehingga pola pikir masyarakat masih terkungkung dalam
tradisi lama tanpa memunculkan pemikiran kreatif.

Oleh karena itu, partisipasi aktif dari masyarakat untuk bersama-sama


memajukan Daerah NTB yang tercinta ini sangat diperlukan. Karena maju
tidaknya suatu daerah akan sangat tergantung dari pola pikir masyarakat di daerah
tersebut. Maka untuk membuat pola pikir berubah harus ada gebrakan-gebrakan
baru yang dibuat. Misalnya saja dalam pengembangan ekonomi, dimunculkan
alternatif pembentukan Kelompok Usaha Bersama (KUBE). Diharapakan dari
unit kecil ini akan melahirkan wirausahawan/wati tahan banting karena mulai
belajar dari sesuatu yang kecil.

Alternatif memajukan industri rumah tangga ini harus menjadi perhatian


serius pemerintah, karena efek multiplier yang akan muncul akan cukup banyak
diantaranya memunculkan kreatifitas-kreatifitas baru, menambah lapangan
pekerjaan, mengurangi angka pengangguran, meminimalisir tingkat kejahatan
bahkan akan mendorong partisipasi pendidikann ke jenjang yang lebih tinggi.
Oleh karena itu semua pihak bukan hanya pemerintah, diharapkan memberikan
partisipasi aktif dalam program yang sangat positif ini.
Berangkat dari pemikiran-pemikiran tersebut diatas, maka terbentuklah
Kelompok Usaha Bersama (KUBE) “JAYA SEJAHTERA”. Melalui perintisan
Usaha kecil ini diharapkan akan mampu melakukan sesuatu yang lebih besar
dimasa yang akan datang.

2. Lokasi Dan Ruang Lingkup Usaha

Kelompok Usaha Bersama (KUBE) “JAYA SEJAHTERA” berlokasi di


Dusun Lendang Beso, Kelurahan Praya, Kecamatan Praya, Kabupaten Lombok
Tengah.

Ruang lingkup usaha meliputi :

a. Unit Usaha Peternakan Kambing ; unit usaha ini sedang berjalan dan
merupakan usaha yang sudah dijalankan mulai tahun 2015. Sebagian
keuntungan dari unit usaha ternak akan dimanfaatkan untuk pengembangan
usaha lain. Tapi karena masih terkendala jumlah dana, maka usaha ini juga
masih belum bisa dijalankan secara maksimal.
3. Tujuan Dan Sasaran Usaha

Kelompok Usaha Bersama (KUBE) “JAYA SEJAHTERA” membangun


usaha dengan tujuan dan sasaran sebagai berikut :

a. Menghimpun Anggota dalam rangka membina silaturrahim


b. Menambah dan memperluas lapangan pekerjaan baru bagi masyarakat
c. Menambah pendapatan pengelola
d. Mengoptimalkan potensi Sumber Daya Alam yang ada.
4. Manfaat Usaha

Di antara manfaat dari usaha ini adalah :

a. Meningkatnya kesejahteraan masyarakat sebagaimana yang menjadi tujuan


negara kita.
b. Terberdayakannya masyarakat yang berdampak pada pengurangan angka
kemiskinan dan angka permasalahan sosial.
c. Tersedianya bahan makanan berkwalitas sehingga memenuhi standar
kebutuhan gizi bagi masyarakat luas.
d. Terbukanya pola pikir masyarakat akan jumlah alternatif jalan menambah
kesejahteraan.
e. Terberdayakannya potensi desa terutama dalam bidang peternakan khususnya
budidaya Kambing.

II. PELAKSANA PROGRAM


Personel pengelola Kelompok Usaha Bersama (KUBE) “JAYA
SEJAHTERA” adalah sebagai berikut :

Ketua : Irwan Jayadi, S.Kom

Sekretaris : Ernawati

Bendahara : Mulki

Bidang Peternakan Kambing : Ruslan


Ilyas Azwandi
Hurniati

Lendang Beso, 18 Mei 2019


Ketua Kelompok Usaha Bersama (KUBE)
“JAYA SEJAHTERA”

IRWAN JAYADI
III. URAIAN PROGRAM :
1. Tahapan Awal
Tahap awal usaha ini bermula dari adanya masyasrakat yang menitipkan
kambingnya untuk di besarkan, usaha pembesaran kambing ini di mulai
pada tahun 2015, rencananya sebagian keuntungan digunakan untuk
membiayai munculnya unit usaha baru kedepannya
2. Tahap Pengembangan
Tahap pengembangan untuk tahun 2019 ini adalah pembentukan unit
usaha peternakan ayam petelur. Usaha inilah yang ditahun ini akan banyak
membutuhkan dana untuk menjalankannya.

IV. ANGGARAN BIAYA :

Uraian-uraian Rencana Anggaran Biaya untuk usaha-usaha ini adalah sebagai


berikut :

a. Unit Usaha Pulsa Elektronik :


No. Item Kebutuhan Volume Harga Total Harga
Satuan (Rp)
1. Kambing 20 Ekor 900.000.- 18.000.000,-
2. Kandang 6 unit 1.000.000.- 6.000.000,-
3. Pemberian Vitamin dan 1 Paket 100.000.- 100.000,-
Vaksin Tahap
pengandangan
Total 24.100.000,-

Lendang Beso, 18 Mei 2019


Mengetahui,
Ketua
Kelompok Usaha Bersama (KUBE) Sekretaris
“JAYA & SEJAHTERA”

Irwan Jayadi, S.Kom Ernawati


3. Kesimpulan dan Rekomendasi
 Kebutuhan Dana untuk menjalankan program peternakan Kambing ini
adalah sekitar Rp. 24.100.000,- (Dua Puluh Empat Juta Seratus Ribu
Rupiah).
 Dari uraian tersebut diatas, maka usaha ini cukup layak dijalankan, dan
kami sangat berharap ada pihak yang akan membantu terlaksananya
program ini terutama dalam pendanaan.

V. PENUTUP
Provinsi Nusa Tenggara Barat menanti keseriusan semua pihak dalam
membangun daerah tercinta ini. Kesempatan membangun daerah ini sudah
terbentang dan harus kita isi dengan hal-hal yang positif tentunya. Tiada hal yang
lebih baik untuk membangun daerah ini selain dengan kita kembali bahu-
membahu, tolong-menolong. Tentunya kerjasama dari semua pihak sangat
diperlukan demi suksesnya harapan meraih NTB Bersaing.

Lendang Beso, 18 Mei 2019


Mengetahui,

Ketua Kelompok Usaha Bersama (KUBE)


Sekretaris
“JAYA & SEJAHTERA”

Ernawati
Irwan Jayadi

Atas Nama Lurah Praya


Kepala Seksi nnnnnnnnnnnnnn

Hj. Nur’aini, S.Sos


KELOMPOK USAHA BERSAMA (KUBE)

“JAYA & SEJAHTERA”


Lendang Beso Kelurahan Praya Kecamatan Praya. Contact Person : Irwan Jayadi (087709783723)

Nomor : 01/kube/jaya&sejahtera/V/2019 Lendang Beso, 18 Mei 2019


Lampiran : Satu Bundel
Hal : Permohonan Dana Usaha
Kepada : Yth. Bapak Gubernur Nusa Tenggara Barat
di
Tempat

Dengan Hormat,.
Bersama ini, kami dari Kelompok Usaha Bersama (KUBE) “JAYA &
SEJAHTERA”, sedang mulai merintis usaha di bidang unit usaha ternak, dengan
harapan kami bisa mendapatkan penghasilan dan meningkatkan kesejahteraan.
Kami bermaksud mengajukan permohonan bantuan modal usaha kepada Bapak
Gubernur Nusa Tenggara Barat, sebagai sarana pengembangan usaha kami.
Demikian permohonan kami, atas perhatian dan bantuan Bapak, kami
mengucapkan banyak terima kasih.
Mengetahui,

Ketua Kelompok Usaha Bersama (KUBE)


“JAYA & SEJAHTERA” Sekretaris

Irwan Jayadi Ernawati

Atas Nama Lurah Praya


Kepala Seksi nnnnnnnnnnnnnn

Hj. Nur’aini, S.Sos

Anda mungkin juga menyukai