Anda di halaman 1dari 1

DAMAI (AKU DAN KAMU)

Salam damai
Salam aku dan kamu,
Dimana pun belahan sisi dunia
Utara Selatan Timur dan Barat

Ingatlah aku bersamamu


Dan kamu bersamaku
Saling menggenggam
Saling senyum - memandang dunia penuh warna

Lewat Antologi Puisi ini, saudaraku


Aku titip salam perdamaian dari hatiku
Ini antara aku dan kamu
Dalam "NEGERI RINDUKAN DAMAI"

Kita hela nafas di Balai Bahasa Yogya


Bertemu di hari Sabtu (23/02/19)
Kenapa kita berperang dalam malam
Jika jam 8 pagi kita bercanda dalam diam

Saatnya kita berdamai dalam :


Launching Buku Sastra Antologi Puisi dan Diskusi Sastra Sehat NEGERI RINDUKAN DAMAI

Anda mungkin juga menyukai