Anda di halaman 1dari 3

100 INDIKATOR

KOMPETENSI GURU YANG SESUAI KARAKTERISTIK BAGI


KEBUTUHAN PESERTA DIDIK PADA YAYASAN BAYYINAH

No. Indikator Kompetensi


Berniat iklas berkerja semata-mata mengharap ridho ALLAH SWT,rajin beribadah,
1 (Menutup Aurat sempurna, shalat tepat waktu, dll),menerapkan agama pada anak
asuh.
2 Berpenampilan, rapi, bersih, segar, enak dilihat, tapi tidak glamour
3 Bersifat baik dan berahlak mulia
4 Bersikap adil, tidak pilih kasih, tidak ada anak emas salah satu peserta didik
5 Bersikap bijaksana dalam menghadapi masalah peserta didik
6 Bersikap Serius, tetapi tetap bisa rileks
7 Dapat menjadi teladan, baik perilaku maupun pengalamannya
8 Demokratis & tidak otoriter, terutama dalam kesepakatan dan pengambilan keputusan
Disiplin, selalu tepat waktu, rajin masuk kelas, jarang bolos, atau meninggalkan kelas
9
pada saat mengajar
10 Hangat Ketika bertemu dan suka menyapa peserta didik
11 Kreatif dan Inovatif Dalam Pembelajaran
12 Low Profile, sederhana, tampil apa adanya, tetapi tegar
13 Mampu bercerita dengan baik dan ekpresif
Mampu membawa suasana kelas menjadi hidup, dinamis, dan menyenangkan,
14
sehingga tidak mengantuk / BT
Mampu mengenal peserta didik, baik nama, kebiasaan dan karakteristiknya secara
15
baik
16 Memahami perasaan dan kondisi peserta didik
17 Mematikan HP saat mengajar
Memberi catatan, terutama yang penting-penting saja (sebagai pelengkap
18
pembahasan)
19 Memberi kesempatan perbaikan / remedial atau pengayaan
Memberikan kebebasan dan keleluasan kepada peserta didik untuk berpendapat (tanpa
20
merugikan nilai)
21 Memiliki cara/jurus/kiat jitu mengajar atau pemecahan soal
22 Memiliki selera humor, menyisipkan humor disela-sela pembelajaran
Mendukung ide-ide dan gagasan yang dikeluarkan oleh murid/peserta didik serta
23 menghargai upaya, kemampuan dan karya peserta didik meskipun kecil/kurang
memadai
Mengajar bisa sederhana / mudah dimengerti, jelas & tidak bertele-tele, tdk simpang
24
siur, tidak terlalu cepat, tidak loncat-loncat
Hasil kerja anak selalu diperiksa dengan cepat dan dibagikan kepada para peserta
25
didik segera atau di dokumentasikan.
Mengajarnya tidak terpaku pada buku,selalu ada yang baru , tidak monoton dan
26
melihat kondisi peserta didik
27 Mengedepankan reward (penghargaan, hadiah) dibanding hukuman (funishment)
28 Membaca doanya dan mengajinya lebih bagus dari para peserta didik
29 Mengulang pelajaran sebelumnya biar tidak lupa
30 Menilai proses belajar peserta didik, profesional, obyektif dan adil
31 Pandai mengaitkan materi dengan manfaatnya bagi peserta didik
32 Murah senyum, ramah, tidak sering cemberut
33 Pembelajarannya dilengkapi permainan, game dan kuis-kuis yang menarik
Proposional dalam menjelaskan, misalkan: 50% jelaskan 50% ksplorasi(tidak hanya
34
bercerita/teori, tapi ada percobaan)
35 Memberi kesempatan kepada peserta didik untuk berekspresi cukup bebas dan leluasa
36 Selalu berusaha menjawab pertanyaan murid
37 Selalu memiliku gagasan dan ide-ide yang cemerlang
38 Tidak berkata yang menyinggung
39 Tidak emosional dan mampu mengendalikan diri
40 Tidak galak, jahat, kejam, bahkan menampar peserta didik
41 Tidak menganggap peserta didik/murid tingkatannya lebih rendah
Setiap peserta didik diberi kesempatan untuk mencoba kegiatan yang terjadi dalam
42
pembelajaran
43 Tidak merokok di dalam kelas
44 Tidak mudah tersinggung
45 Tidak kaku dalam penggunaan media/alat yang sudah dipersiapkannya
46 Tidak suka marah-marah, jika marah pun tidak berlebihan dan tidak sampai lama
Tidak suka memaksakan kehendaknya kepada peserta didik, atau memaksakan untuk
47
melakukan sesuatu
48 Tidak terlalu banyak menuntut, peserta didik juga manusia
49 Tugas (PR/ulangan) tidak terlalu banyak (sering)
50 Komunikatif dan enak bercakap-cakapnya
51 Adaftif dan mudah menyesuaikan dengan lingkungan (kondisi) baru
52 Aktif & antusias, lincah, dinamis, energik & bersemangat
53 Bisa diajak diskusi/membahas masalah (keilmuan) sampai puas sekali
54 Dapat memotivasi peserta didik dalam keadaan apapun
55 Gigih dan Mau berusaha
56 Kuat, tidak loyo, atau sering sakit-sakitan
57 Mampu menjaga rahasia peserta didik
58 Mampu memberikan nasehat, teguran atau bimbingan yang tepat, pada yang salah
59 Mau membantu atau menolong peserta didik yang kena musibah/celaka
60 Mau menerima curahan hati peserta didik (permasalahan kesehariannya)
61 Mau menerima penjelasan peserta didik/murid jika melakukan kesalahan
62 Memiliki kejujuran (Amanah)
63 Memiliki keluwesan (fleksibel) dalam bertindak
64 Memiliki tanggung jawab yang cukup tinggi
65 Mengizinkan makan-minum yang ringan
66 Mentaati peraturan yang sudah dibuatnya (konsisten)
67 Menyayangi, perhatian, penuh cinta
68 Menyukai sesuatu yang baru (berita, informasi, maupun IPTEKs)
69 Mudah dan mau bergaul dengan peserta didik (akrab dan bersahabat) sepenuh hati
70 Pemberani, senang akan tantangan
71 Pintar, wawasan luas, cerdas dan berilmu tinggi
72 Sabar, tekun, teliti dan tidak mudah putus asa
73 Sopan dan tahu tatakrama
74 Suka memberi istirahat sejenak pada jam pelajaran yang panjang
75 Suka memberi nilai yang bagus, tidak pelit akan nilai
76 Supel/luwes/fleksibel (tidak kaku)
77 Tegas, tetapi tidak keterlaluan
78 Tidak berkata jorok atau porno
79 Tidak memanfaatkan peserta didik untuk mendapatkan keuntungan, tidak komersil
80 Tidak membawa masalah di rumah / tempat lain ke sekolah
81 Tidak membuat kecewa peserta didik
82 Tidak pernah cape waktu nerangin, vitalitas tinggi, prima
83 Tidak sering nyuruh-nyuruh muridnya yang tidak relevan dan cerewet
84 Tidak sok tahu atau pura-pura tahu
85 Tidak terlalu banyak bicara/hanya omong, tetapi tidak ada buktinya
Tindakannya selalu didasarkan atas alasan yang jelas, sehingga peserta didik dapat
86
memahami maksudnya
87 Berkharisma & memiliki Karakter, dan berwibawa
88 Bersifat Dermawan dan suka menolong, terutama kalau ada yang sakit
89 Bisa menjadi orang tua, dan sahabat yang baik disamping sebagai guru
90 Memiliki apresiasi seni/budaya
91 Memiliki empati yang cukup tinggi terhadap segala kondisi/perasaan peserta didik
92 Memiliki ketulusan dan keiklasan dalam mengajar / bekerja
93 Memiliki,bakat dan hobi sama dengan muridnya
Bisa membawa peserta didik untuk memiliki cara belajar yang benar, tidak sekedar
94
menyuapi terus (melulu)
95 Tidak centil, ganjen, pada peserta didik (motif pelecehan seksual)
96 Bebas Narkoba, tidak suka minuman keras dan berjudi
97 Berpikiran & berperilaku Modern & Global
98 Memiliki nama yang bagus, anak bangga menyebutnya
99 Bisa berhubungan baik dengan orang tua peserta didik/anak (mama/papa)
100 Berbicaranya lembut (pas), tidak berteriak-teriak atau keras-keras, tetapi juga tidak
terlalu pelan (lemah gemulai)

”katakan aku pasti bisa maka semua energi disekitar mu turut mendo’akan mu bisa”
Do’a ku juga..........
Aceh besar, 26 –februari 2011

(Yusra Mayawati, SPd)

Anda mungkin juga menyukai