Anda di halaman 1dari 2

Salesma (Cold) dan Influenz (Flu)

Salesma dan influenza merupakan kondisi alat pernapasan yang


terinfeksi oleh virus.

Umumnya menyebabkan batuk, pilek, sakit leher, terkadang panas


atau sakit pada persendian. Pada anak kecil biasanya diiringi gejala
mencret ringan.

Hindari menggunakan penicillin, tetracycline atau antibiotika lainnya


karena jenis obat ini tidak menyembuhkan Salesma dan Influenza,
bahkan dapat menimbulkan bahaya. Penyakit ini hampir selalu sembuh
sendiri tanpa obat. Anda hanya perlu melakukan beberapa hal ini jika
terkena Salesma dan Influenza:

 Hindari minum air dingin, dan selalu konsumsi air hangat.


 Istirahat yang cukup.
 Jika mengalami panas dan sakit kepala, cukup konsomsu
aspirin atau acetaminiphen.
 Tetap makan seperti biasa karena tidak ada pantangan
dalam mengonsumsi sesuatu. Namun dianjurkan
mengonsumsi makanan mengandung vitamin C.
 Jika mengalami sakit tenggorokan atau sakit leher,
berkumurlah dengan air hangat.

Jika Salesma atau influensa berlangsung lebih dari satu minggu atau
menimbulkan panas, batuk, lendir, sampai sakit dada, maka penderita
mengalami radang cabang tenggorokan (bronchitis) atau radang paru-
paru (pneumonia).
Cara mengobati batuk dan hidung tersumbat:

Jika penderita mengalami radang cabang tenggorokan (bronchitis) atau


radang paru-paru (pneumonia) diperlukan antibiotika. Jika
tenggorokan atau sakit leher karena salesma tidak perlu obat yang
khusus, namun cukup kumur dengan air hangat. Jika sakit leher
terjadi secara mendadak, disertai panas tinggi, kemungkinannya adalah
strep throat (sakit leher karena infeksi streptoccus). Dalam keadaan
ini diperlukan pengobatan khusus.

Cara Mencegah Salesma:


o Nutrisi makanan yang berkualitas akan membantu
pencegahan penyakit salesma. Mengonsumsi jeruk, tomat dan
buah-buahan lain yang mengandung vitamin C sangat dianjurkan.
o Memahami jika salesma ditularkan oleh seseorang yang telah
menderita infeksi melalui vektor udara.
o Untuk mencegah penularan kepada orang lain, maka ia harus
menutup hidung atau mulutnya ketika batuk atau bersin.
Penderita harus makan dan tidur terpisah dari anggota keluarga
lain terutama menjauhi bayi.
o Untuk mencegah agar salesma tidak menimbulkan sakit telinga,
jangan menghembus ingus kuat-kuat.

Anda mungkin juga menyukai